Kece Banget, 5 Smartphone Nokia dengan Fitur Always-on Display

Memiliki fitur informatif yang sangat membantu

Always-on Display merupakan sebuah fitur yang berfungsi untuk menampilkan ringkasan informasi yang cukup membantu para pengguna smartphone, dan pada umumnya fitur ini hanya terdapat pada smartphone dengan kategori High-End saja.

Dan untuk kamu yang ingin memiliki smartphone dengan fitur Always-on Display, maka tidak ada salahnya jika kamu memilih salah satu dari kelima smartphone Nokia di bawah ini.

1. Nokia 7.2

Kece Banget, 5 Smartphone Nokia dengan Fitur Always-on Displayandroidguys.com

Tak hanya memiliki dukungan fitur Always-on Display, smartphone ini juga memiliki layar dengan teknologi HDR10 yang sangat menunjang kebutuhan multimedia. Untuk spesifikasi, smartphone ini mengusung penggunaan prosesor Octa-core (4x2.2 GHz Kryo 260 & 4x1.8 GHz Kryo 260), memori RAM 4/6 GB, memori internal 64/128 GB, kamera depan 20 MP, kamera belakang Triple 48 + 8 + 5 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 3500 mAh.

Untuk harganya, Nokia 7.2 ini dibanderol dengan harga sekitar Rp4,6 juta.

2. Nokia 6.2

Kece Banget, 5 Smartphone Nokia dengan Fitur Always-on Displaytechadvisor.co.uk

Meski tergolong dalam kategori Mid-End, namun smartphone ini memiliki dukungan fitur canggih berupa Always-on Display yang menjadi ciri khas smartphone kelas tinggi. Untuk dapur pacu, smartphone ini mengusung penggunaan prosesor Octa-core 1.8 GHz Kryo 260, memori RAM 3/4 GB, memori internal 32/64/128 GB, kamera depan 8 MP, kamera belakang Triple 16 + 8 + 5 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 3500 mAh.

Untuk bisa meminang smartphone ini, kita perlu merogoh kocek sebesar Rp3,1 juta.

3. Nokia 9 PureView

Kece Banget, 5 Smartphone Nokia dengan Fitur Always-on Displaynokiamob.net

Memiliki dukungan 5 kamera belakang berteknologi TOF 3D Camera, smartphone ini sangat recommended jika digunakan untuk aktivitas fotografi. Untuk spesifikasi, smartphone ini mengusung penggunaan prosesor Octa-core (4x2.8 GHz Kryo 385 Gold & 4x1.7 GHz Kryo 385 Silver), memori RAM 6 GB, memori internal 128 GB, kamera depan 20 MP, kamera belakang Five 5x 12 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 3320 mAh.

Untuk bisa memiliki smartphone ini, kita perlu merogoh kocek sebesar Rp13 juta.

4. Nokia 2.2

Kece Banget, 5 Smartphone Nokia dengan Fitur Always-on Displaytechspot.com

Meski dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau, namun fitur yang di usung smartphone ini bisa dikatakan sangat memukau. Untuk urusan dapur pacu, smartphone ini mengusung penggunaan prosesor Quad-core 2.0 GHz Cortex-A53, memori RAM 3/3 GB, memori internal 16/32 GB, kamera depan 5 MP, kamera belakang 13 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 3000 mAh.

Untuk harganya, Nokia 2.2 ini dibanderol dengan harga sekitar Rp1,8 juta.

Baca Juga: Layaknya Samsung, 5 Smartphone Canggih LG dengan Always-on Display

5. Nokia 2.3

Kece Banget, 5 Smartphone Nokia dengan Fitur Always-on Displaytechgenyz.com

Belum lama rilis, smartphone dengan harga yang cukup terjangkau ini memiliki dukungan fitur Always-on Display yang menjadikan smartphone ini menjadi lebih menarik dan berkesan. Untuk dapur pacu, smartphone ini mengusung penggunaan prosesor, Quad-core 2.0 GHz Cortex-A53 , memori RAM 2 GB, memori internal 32 GB, kamera depan 5 MP, kamera belakang 13 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 4000 mAh.

Untuk harganya, Nokia 2.3 ini dibanderol dengan harga sekitar Rp1,7 juta.

Nah, itulah 5 rekomendasi smartphone Nokia dengan fitur Always-on Display. Pastinya kelima smartphone di atas memiliki dukungan fitur yang cukup informatif, sehingga sangat membantu para penggunanya.

Baca Juga: 5 Smartphone Samsung dengan Always-on Display

Agung Prasetya Photo Verified Writer Agung Prasetya

Salah satu cara berbagi ilmu dengan menuliskannya.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya