4 Rekomendasi HP Lenovo dengan Resolusi 4K

Memiliki dukungan kamera yang cukup apik

Kebutuhan smartphone dengan dukungan resolusi 4K banyak diharapkan oleh kalangan konten kreator seperti YouTuber yang gemar melakukan aktivitas videografi, di mana aktivitas ini akan sangat terbantu jika kita memiliki smartphone dengan dukungan resolusi 4K yang mampu menghasilkan video berkualitas.

Berkaitan dengan hal tersebut, pada kesempatan kali ini IDN Times akan memberikan rekomendasi mengenai 4 HP Lenovo dengan resolusi 4K. Lantas apa saja rekomendasinya? Untuk lebih jelasnya mari kita simak ulasan di bawah ini.

1. Lenovo Z5s

4 Rekomendasi HP Lenovo dengan Resolusi 4Ken.gizchina.it

Tak hanya memiliki dukungan kamera beresolusi 4K, smartphone ini juga memiliki Triple kamera belakang yang cukup ideal untuk aktivitas fotografi. Untuk spesifikasi, smartphone ini mengusung penggunaan prosesor Octa-core 2.2 GHz Kryo 260, memori RAM 6/4 GB, memori internal 128/64 GB, kamera depan 16 MP, kamera belakang Triple 16 + 8 + 5 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 3300 mAh.

Untuk harganya, smartphone ini dibanderol dengan harga sekitar Rp4,2 juta.

2. Lenovo Z5

4 Rekomendasi HP Lenovo dengan Resolusi 4Kpandaily.com

Memiliki kamera belakang berfitur HDR dan panorama, smartphone dengan dukungan resolusi 4K ini sangat ideal untuk aktivitas videografi dan fotografi. Untuk soal dapur pacu, smartphone ini ditenagai oleh prosesor Octa-core 1.8 GHz Kryo 260, memori RAM 6 GB, memori internal 128/64 GB, kamera depan 8 MP, kamera belakang Dual 16 + 8 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 3300 mAh.

Untuk harganya, Lenovo Z5 ini dibanderol dengan harga sekitar Rp3,5 juta.

Baca Juga: 4 Smartphone Lenovo dengan Fitur Fast Battery Charging, Praktis!

3. Lenovo S5 Pro

4 Rekomendasi HP Lenovo dengan Resolusi 4Kyoutube.com

Memiliki kamera belakang beresolusi tinggi yang disandingkan dengan fitur HDR, smartphone ini di klaim cukup ideal jika digunakan untuk menunjang aktivitas fotografer dan videografer. Bicara soal dapur pacu, smartphone ini mengusung penggunaan prosesor Octa-core 1.8 GHz Kryo 260, memori RAM 6 GB, memori internal 128/64 GB, kamera depan Dual 20 + 8 MP, kamera belakang Dual 12 + 20 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 3500 mAh.

Untuk harganya, smartphone ini dibanderol dengan harga sekitar Rp2,5 juta.

4. Lenovo Z5 Pro

4 Rekomendasi HP Lenovo dengan Resolusi 4Kfonow.com

Hadir dengan Dual kamera belakang yang mendukung resolusi perekaman video 4K, smartphone ini sangat ideal jika dipakai untuk kalangan YouTuber. Untuk spesifikasi, smartphone ini mengusung penggunaan prosesor Octa-core (2x2.2 GHz 360 Gold & 6x1.7 GHz Kryo 360 Silver), memori RAM 6 GB, memori internal 128/64 GB, kamera depan Dual 16 + 8 MP, kamera belakang Dual 16 + 24 MP, serta memiliki baterai berkapasitas 3350 mAh.

Untuk harganya, Lenovo Z5 Pro ini dibanderol dengan harga sekitar Rp5,7 juta.

Nah, itulah 4 rekomendasi HP Lenovo dengan resolusi 4K yang IDN Times rangkum. Tentunya kelima smartphone di atas memiliki dukungan kamera yang cukup apik, serta sangat ideal untuk kalangan YouTuber.

Baca Juga: 5 Smartphone Lenovo RAM 6GB yang Layak Kamu Coba di 2019

Agung Prasetya Photo Verified Writer Agung Prasetya

Salah satu cara berbagi ilmu dengan menuliskannya.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria
  • Septi Riyani

Berita Terkini Lainnya