Bisa Buka Mobil! Antisipasi 7 Fitur iOS 14 Terbaru Ini

Tidak butuh remot untuk buka mobil BMW

Perusahaan teknologi asal Amerika, Apple, diketahui tengah mengembangkan sistem operasi versi baru, iOS 14, untuk perangkatnya mulai dari iPhone, iPod, hingga iPad.

Belajar dari kesalahan galat pada iOS 13, Apple menyatakan akan mementingkan kualitas dan performa untuk iOS 14. Kepala pengembangan piranti lunak di Apple, Craig Federighi, mengungkap bahwa sejak keluarnya iOS 13 pada September tahun lalu, banyak pengguna mengeluhkan banyaknya gangguan seperti:

  • Aplikasi lamban,
  • Glitch pada piranti lunak,
  • Signal tidak stabil,
  • Aplikasi pesan dan surel yang banyak gangguan, dan
  • Pembagian musik dan file yang lamban dan gagal di tengah jalan.

Oleh sebab itu, Apple tidak ingin mengulangi kesalahan yang sama dengan iOS 14.

Lagipula proses pengembangan iOS 14 pun lain daripada yang lain. Para penguji beta iOS 14 dapat mematikan atau menyalakan fitur-fitur yang bermasalah agar pengembangan aspek sistem operasi lainnya tidak terganggu.

Sambil menunggu rilisnya iOS 14, fitur-fitur berikut ini dapat kamu antisipasi di iOS 14.

1. Mode list untuk Homescreen

Bisa Buka Mobil! Antisipasi 7 Fitur iOS 14 Terbaru Inicultofmac.com

Perubahan pertama yang dilakukan Apple terhadap iOS 14 adalah dengan mengubah cara pengguna mencari aplikasi.

Jika sebelumnya pengguna gawai Apple hanya dapat melihat aplikasi lewat homescreen atau fitur pencarian, gawai Apple dengan iOS 14 dapat melihat aplikasi-aplikasi tersebut dalam bentuk sebuah daftar!

Lewat daftar ini, kamu dapat melihat pesan pada aplikasi mana yang belum terbaca, dan aplikasi mana yang paling sering atau jarang kamu pakai.

Pengguna Apple Watch be like:

Bisa Buka Mobil! Antisipasi 7 Fitur iOS 14 Terbaru Inigiphy.com

"Itu saja? Apple Watch juga bisa, dong?!"

Memang, bagi para pengguna Apple Watch, fitur satu tersebut bukanlah hal yang istimewa. Malah, implementasinya pada iPhone dan iPad mungkin bisa dibilang terlambat.

Tetapi, bukan itu saja! Fitur ini juga semakin diperkuat akurasinya oleh asisten virtual cerdas Siri yang membantumu mencari aplikasi berdasarkan waktu pakai.

Sebagai contoh, jika kamu sering berangkat ke pusat kebugaran jam 5 sore dan sering mendengarkan musik, maka Siri secara otomatis akan menyarankan aplikasi pemutar musik pada jam tersebut. Jadi, kamu tidak perlu repot mencari.

2. Pembaruan iMessage

Bisa Buka Mobil! Antisipasi 7 Fitur iOS 14 Terbaru Inibusinessinsider.com

Mendengarkan keluhan gangguan pada aplikasi pesan bawaan Apple, iMessage, Apple segera mengumumkan pembaruan pada aplikasi tersebut untuk versi iOS 14.

Pembaruan ini diperkirakan akan sangat membantu untuk interaksi antar grup, terutama grup kerja. Apa sajakah pembaruan tersebut?

Bisa Buka Mobil! Antisipasi 7 Fitur iOS 14 Terbaru Inimacrumors.com

Pertama, kamu dapat me-mention teman atau rekan kerjamu.

Suatu waktu, mungkin kamu butuh pendapat cepat dari temanmu. Bagaimana jika ia suka menghilang secara mendadak? Menyebalkan, bukan? Kamu dapat menggunakan fitur ini untuk menyundul temanmu agar langsung membaca pesan darimu dan membuat keputusan.

Cara penggunaannya cukup mudah, mulai dengan "@(nama kawan/rekanmu)".

"Woi, @xxxx, ini jadinya gimana? Mau lanjut apa kagak?"

Meskipun yang bersangkutan telah me-mute notifikasi dari grup, mention tersebut akan menciptakan sebuah push notification. Sehingga, teman atau rekan kerjamu tahu bahwa pesan tersebut penting.

Bisa Buka Mobil! Antisipasi 7 Fitur iOS 14 Terbaru Inimacrumors.com

Pembaruan kedua adalah kamu dapat meng-unsend pesan yang kamu kirim. Hal tersebut menguntungkanmu jika kamu ternyata mengirim pesan ke orang yang salah.

Daripada salah paham dan menyesal di kemudian hari, lebih baik pesan tersebut dihapus, kan? Demi kebaikan bersama. Jika kamu menggunakan iOS 14, kamu dapat langsung menarik pesan tersebut dengan opsi "Retract".

Yang penting satu: Jangan sampai pesannya keburu dibaca!

Bisa Buka Mobil! Antisipasi 7 Fitur iOS 14 Terbaru Inimacrumors.com

Seperti WhatsApp, pembaruan ketiga adalah kamu dapat menandai pesan yang tidak sengaja terbaca agar tidak terbaca. Dengan kata lain, "Mark as unread".

Eh, jangan salah gunakan fitur ini untuk menghindari seseorang. Fitur ini dapat kamu gunakan jika pesan yang sudah kamu baca itu sebenarnya adalah pesan penting, dan kamu perlu penanda agar tidak lupa pesan tersebut.

Bisa Buka Mobil! Antisipasi 7 Fitur iOS 14 Terbaru Inimacrumors.com

Pembaruan pada iMessage yang terakhir adalah kamu dapat melihat siapa yang akan membalas pesanmu di obrolan grup. Jika yang membalas lebih dari satu, makan foto profil mereka akan terpampang dengan tanda "...".

Jadi, kamu dapat mengetahui siapa yang aktif dan siapa yang hanya menjadi "hantu" di grup tersebut.

3. CarKey

Bisa Buka Mobil! Antisipasi 7 Fitur iOS 14 Terbaru Inicarmagazine.com

Inilah fitur yang tengah menjadi pembicaraan di kalangan pecinta Apple. Apakah benar kalau iOS 14 akan dapat membuka, menyalakan, dan mengunci mobil tanpa perlu remote atau kunci?

Jawabannya adalah "Ya"! Pada pembaruan iOS 14, kamu dapat membuka, mengunci, bahkan menyalakan mobil lewat NFC pada perangkat Apple-mu. Fitur tersebut diberi nama "CarKey".

Sebenarnya, API untuk fitur CarKey sudah dapat ditemukan pada iOS 13.4. Versi iOS tersebut memampukan para pengguna gawai Apple dengan fitur NFC untuk menyalakan, mengunci, dan membuka mobilnya (yang tentu saja harus mendukung NFC juga).

Dilansir dari 9to5Mac, kabar besar lainnya adalah Apple bekerja sama dengan produsen mobil asal Jerman, BMW, sebagai mitra pertama yang mobilnya mendukung CarKey. Sayangnya, saat diminta konfirmasinya, BMW, enggan berkomentar lebih jauh.

Kalau kamu ingin mengirimkan izin membuka atau menyalakan mobil BMW-mu ke keluarga dan sahabat, kamu tinggal mengirimkan kode aksesnya melalui iMessage. Sangat mudah!

Baca Juga: 10 Tahun Usia iPad, Ini 12 Tahap Perjalanan Tablet Apple Tersebut

4. Fitness & Health

Bisa Buka Mobil! Antisipasi 7 Fitur iOS 14 Terbaru Iniin.mashable.com

Melalui pengembangan dengan nama "Seymour", Apple mengumumkan peluncuran aplikasi kebugaran bagi para pengguna produk Apple di iOS 14.

Proyek ini dicanangkan pertama kali oleh Jay Blahnik, instruktur kebugaran dan penulis yang bergabung sebagai Direktur Senior divisi Teknologi Kebugaran dan Kesehatan di Apple.

Sejak bergabung dengan Apple pada 2013, Blahnik menambahkan aspek kesehatan sebagai salah satu elemen penting dalam produk Apple.

Dengan aplikasi kebugaran baru ini, pengguna perangkat iPhone hingga iPad (iOS 14), Apple Watch (watchOS 7), dan Apple TV (tvOS 14) dapat mengunduh dan mengikuti program latihan di gawai Apple mereka. Hal tersebut berguna bagi para pengguna gawai Apple yang ingin memulai hidup sehat namun perlu panduan untuk melakukannya.

Meskipun tidak disebutkan, Apple Watch menjadi syarat mutlak agar sistem dapat melacak pergerakan dan kemajuan yang telah kamu raih.

Dilansir dari MacRumours, dari jogging hingga yoga, kamu dapat melakukannya dengan aplikasi ini.

Bisa Buka Mobil! Antisipasi 7 Fitur iOS 14 Terbaru Ini9to5mac.com

Selain olahraga, Apple menjanjikan fitur sleep tracking pada pembaruan aplikasi Health di versi iOS 14.

Dengan ini, kamu dapat mengenakan Apple Watch yang terhubung dengan gawai Apple lain sambil tidur agar dapat memantau kualitas tidurmu. Selain itu, pasang target jam tidur agar kamu dapat memantau seberapa baik atau buruk kualitas tidurmu.

Jika buruk, jangan khawatir, Health yang terbarui di iOS 14 akan memberikan tips agar kamu tidur lebih nyenyak dan optimal.

"Sehat mulai dari sekarang!"

5. Realitas Tertambah (AR)

Bisa Buka Mobil! Antisipasi 7 Fitur iOS 14 Terbaru Iniwccftech.com

Selain aplikasi kebugaran yang baru, Apple juga akan memperkenalkan aplikasi pembaca realitas tertambah (AR) dengan sebutan "Gobi". Apa tujuan Apple mengembangkan proyek Gobi?

"Supaya para pengguna dapat mengetahui informasi dunia sekitar mereka."

Jika CarKey menggandeng BMW sebagai rekan, maka Gobi menggandeng Apple Stores dan Starbucks sebagai mitra untuk percobaan aplikasi pembaca AR ini.

Dengan aplikasi ini, para pengguna produk Apple dapat mengarahkan gawai Apple mereka ke salah satu produk, lalu harga dan informasi mengenai produk tersebut akan ditampilkan pada layar. Kamu juga dapat membandingkan produk tersebut dengan produk lain agar tidak salah beli.

Aplikasi ini juga dapat membaca kode QR, iBeacon, dan AirTag (fitur Apple mendatang agar barang tidak hilang).

6. Kapan bisa dinikmati?

Bisa Buka Mobil! Antisipasi 7 Fitur iOS 14 Terbaru Iniapple.com

Nah, kalau sudah mengetahui berbagai perubahan besar yang akan terjadi pada iOS 14, pertanyaannya tinggal,

"Kapan kita bisa menikmati iOS 14?"

"Perangkat Apple apa saja yang kedapatan iOS 14?

Pertanyaan pertama dulu! Satu-satu, ya.

Seharusnya Apple memperkenalkan iOS 14 pada pergelaran Worldwide Developers Conference 2020 (WWDC 2020) oleh Apple yang diadakan setiap minggu pertama pada bulan Juni. Dikarenakan penyebaran penyakit virus corona baru (COVID-19), WWDC 2020 terpaksa harus digelar secara daring dengan format yang baru.

Nah, iOS 14 dikabarkan akan memulai debutnya pada WWDC 2020. Setelah WWDC, biasanya, para penguji beta akan mendapatkan iOS 14 versi Beta di akhir Juni sebelum diluncurkan untuk khalayak ramai pada pertengahan September.

Berikut daftar tanggal peluncuran iOS dari 5 tahun terakhir:

  • iOS 13: 19 September 2019
  • iOS 12: 17 September 2018
  • iOS 11: 20 September 2017
  • iOS 10: 13 September 2016
  • iOS 9: 16 September 2015

Mengerti polanya, kan? Jadi, kamu tinggal mengantisipasi rilisnya iOS 14 pada pertengahan September. Hore!

7. Perangkat yang mendukung iOS 14

Bisa Buka Mobil! Antisipasi 7 Fitur iOS 14 Terbaru Initechradar.com

Oh iya, hampir lupa. Bagaimana dengan produknya?

Produk Apple yang akan mendapatkan pembaruan iOS 14 adalah yang compatible dengan iOS 13 pastinya (kecuali iPod 7). Produk-produk tersebut adalah:

  • iPhone 6s & iPhone 6s Plus
  • iPhone SE, iPhone 7, & iPhone 7 Plus
  • iPhone 8 & iPhone 8 Plus
  • iPhone X
  • iPhone XR, iPhone XS, & iPhone XS Max
  • iPhone 11, iPhone 11 Pro, & iPhone 11 Pro Max

Terkejut dengan adanya seri iPhone 6 dan SE di daftar tersebut? Kami pun juga! Tetapi, kami harap kamu banyak berdoa karena Apple tidak menutup kemungkinan tidak akan meluncurkan iOS 14 untuk kedua seri tersebut.

Itulah fitur-fitur utama yang dapat kamu antisipasi dari iOS 14 yang akan meluncur September nanti. Apakah kamu tertarik untuk pindah dari Android ke iOS?

Baca Juga: iPhone SE 2 Murah, HP Mirip iPhone 8 dengan Kualitas Setara iPhone 11!

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono
  • Septi Riyani

Berita Terkini Lainnya