TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Kelebihan Produk Huawei daripada Brand HP Lain, Kamera Unggul

Konsumen yang diincar Huawei adalah yang paham kualitas

dienmaycholon.vn

Kamu tahu sendiri betapa susahnya memilih smartphone di zaman sekarang mengingat ada banyak brand berkualitas tinggi yang saling bersaing satu sama lain. Salah satunya adalah Huawei. Brand smartphone asal Tiongkok itu ramai dibicarakan semenjak bermasalahnya mereka dengan Amerika serta Google.

Namun lebih dari itu smartphone Huawei banyak dinilai berkualitas tinggi mengingat banyak inovasi yang diberikan. Berikut ini 7 kelebihan smartphone Huawei dibandingkan brand HP lain yang bisa membuatmu berfikir untuk memilikinya.

1. Harganya masih bersaing di kelas menengah

techradar.com

Ada dua seri smartphone flagship milik Huawei, yaitu seri Mate dan P. Ini adalah kedua seri premium milik brand besar ini. Yang tak banyak diketahui orang adalah Huawei juga banyak memberikan produk yang harganya berada di kelas menengah.

Sebagai contoh Huawei Nova 5T yang harganya di kisaran Rp5 jutaan. Ini tergolong murah mengingat speknya yang cukup tinggi. Bahkan untuk barang kelas premiumnya saja masih tergolong murah.

2. Jarang dimiliki orang

cnbc.com

Bagi mereka yang menyukai keeksklusifan, Huawei akan menjadi brand yang menonjol mengingat orang Indonesia masih jarang menilik brand ini. Padahal kemampuannya bisa disejajarkan dengan brand smartphone besar lainnya. Percayalah, menjadi satu-satunya pemegang Huawei di antara kawan-kawan yang punya merek smartphone lainnya akan sangat membanggakan.

Baca Juga: HUAWEI nova 7: Spesifikasi Tinggi untuk Smartphone Kelas Menengah

3. Kamera yang sangat canggih

androidcentral.com

Inilah yang diakui oleh para penggemar teknologi dan dinilai menjadi penonjol smartphone Huawei. Kameranya dipasangkan oleh Leica, produsen lensa yang sangat bermutu tinggi, menghasilkan jepretan smartphone yang tak kalah apik dengan foto olahan kamera profesional. Bahkan di dalam situasi kurang cahaya pun, kamera Huawei masih bisa mendapatkan foto yang baik.

4. Punya desain yang tipis

smartphonew.in

Selera orang memang berbeda-beda. Ada yang lebih menyukai smartphone berukuran tebal dan besar, ada pula yang tipis dan kecil. Untuk Huawei sendiri, mereka mampu menghasilkan smartphone tipis yang hanya memiliki ketebalan 7mm saja.

Mengapa ini suatu kelebihan? Itu karena sangatlah susah memproduksi smartphone berteknologi canggih yang tipis.

5. Punya tingkat durabilitas yang tinggi

vnexpress.net

Berbicara tentang durabilitas, maka kamu berbicara pula dengan kualitas material pembentuk smartphone. Huawei menjamin material produknya berkualitas tinggi sehingga tahan banting dan tidak mudah rusak. Jadi, jika kamu adalah orang yang sering lalai dalam menggunakan produk, ada baiknya kamu beralih menggunakan Huawei.

6. Ada ekosistem kuat pula yang dibangun oleh Huawei

mb.com.ph

Tak hanya menyediakan smartphone, Huawei turut memberikan sejumlah produk elektronik yang mana dapat tersambung produk gadget miliknya. Tengok saja laptopnya yang memiliki fitur NFC super canggih dan praktis. Begitu khususnya sampai fitur NFC ini hanya bisa dipakai oleh pengguna smartphone Huawei.

Baca Juga: Rekomendasi 8 Smartphone Huawei yang Ditenagai Chipset Kirin 980 

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya