TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Tips Penting Sebelum Membeli Laptop untuk Kebutuhan Kerja

Tips memilih laptop tepat guna untuk segala pekerjaan

t3.com

Di tengah ancaman pandemi yang belum selesai begitu saja, rupanya hal ini banyak menjadikan kalangan pekerja yang biasanya harus berangkat ke kantor menjadi segalanya dikerjakan melalui rumah secara remote.

Tentu hal ini secara tidak langsung menuntut kalangan pekerja untuk memiliki sebuah daily driver berupa laptop untuk menunjang kebutuhan tersebut.

Untuk itu, sebelum membeli sebuah laptop yang digunakan untuk kebutuhan kerja, tentu kita harus mengantongi beberapa list yang dapat dijadikan kriteria pada sebuah laptop yang nantinya akan digunakan sebagai alat penunjang produktivitas.

Lantas, seperti apa tips dan kriteria yang dapat dijadikan tolak ukur? Untuk lebih jelasnya mari kita simak ulasan di bawah ini.

1. Memiliki standar Intel EVO Certified 

webeenow.com

Intel EVO Certified merupakan sebuah standar yang dikembangkan oleh Intel sendiri dengan bekerja sama melalui komunitas pengguna, yang mana laptop dengan sertifikasi ini diharuskan untuk bisa memiliki mobilitas tinggi, mampu berpindah dari mode sleep dalam waktu 1 detik, memiliki baterai dengan daya tahan minimal 9 jam, serta mampu melakukan pengisian daya baterai dengan waktu yang singkat.

Baca Juga: 7 Tips Membeli Laptop untuk Online Meeting, Penting untuk Diketahui!

2. Memiliki tingkat kecerahan layar yang tinggi 

slickdeals.net

Untuk menunjang segala aktivitas kerja yang serius, tentu sebuah laptop harus memiliki tingkat kecerahan layar paling tidak 500 nits ke atas, hal ini dapat memudahkan kita sebagai pengguna agar tetap nyaman saat menggunakan laptop pada kondisi outdoor. Terlebih, jika pekerjaan yang kita geluti selalu berhadapan langsung dengan area kerja seperti arsitek, teknisi mesin, dan sebagainya.

3. Memiliki standar militer MIL-STD-810G 

headtopics.com

Jika kamu merupakan seorang pegawai yang sering berjibaku di luar ruangan, standar militer ini merupakan salah satu indikator penting pada sebuah laptop, mengingat untuk kebutuhan outdoor yang ekstrim kita perlu memiliki laptop yang juga tangguh di sektor bodi.

MIL-STD-810G merupakan sebuah standar yang memastikan bahwa laptop dengan standar tersebut dapat bertahan dalam situasi terbentur, terjatuh, serta mampu bertahan dalam kondisi terkena tumpahan air.

4. Memiliki dukungan port yang beragam 

lifewire.com

Untuk sebuah laptop yang digunakan untuk kebutuhan kerja, tentunya kita harus memiliki sebuah laptop dengan dukungan port yang luas untuk kebutuan transfer data, presentasi dengan menggunakan proyektor, dan sebagainya.

Untuk itu sebuah laptop untuk menunjang pekerjaan paling tidak memiliki dukungan port berupa USB, Thunderbolt, HDMI, dan audio jack.

Baca Juga: Jangan Buru-buru, Lakukan 7 Hal Ini Sebelum Mulai Memakai Laptop Baru

Verified Writer

Agung Prasetya

Salah satu cara berbagi ilmu dengan menuliskannya.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya