TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Redmi Note 9 Pro vs Realme 6, Siapa yang Lebih Unggul di Kelasnya?

Jangan sampai salah pilih

youtube.com/ Technology Gyan

Segmen smartphone kelas menengah memang selalu dicari oleh konsumen tanah air. Berbagai vendor saling mengeluarkan smartphone kelas menengahnya dengan berbagai keunggulannya.

Pada bulan Maret 2020 kedua pabrikan besar asal China saling mengeluarkan smartphone terbarunya yang ditujukan untuk segmen menengah, yakni Redmi dengan Redmi Note 9 Pro dan Realme dengan Realme 6. Kedua smartphone ini memiliki rentang harga yang sama namun siapa yang lebih unggul? Yuk simak ulasan perbandingannya dibawah ini.

1. Desain Keren

youtube.com/Beebom

Body Redmi Note 9 Pro terbuat dari material kaca dengan finishing cat glossy yang mengkilap. Untuk modul kameranya berada di tengah body dengan desain yang menarik beda dari smartphone lainnya.

Sedangkan untuk body Realme 6 masih terbuat dari material plastik. Namun untuk finishingnya, Realme 6 memiliki finishing seperti ekor komet pada bagian belakang bodi. Untuk desain kameranya, Realme 6 masih menggunakan model vertical pada sebelah kiri.

2. Layar IPS

youtube.com/Beebom

Beralih ke sektor layar dari kedua smartphone ini. Redmi Note 9 dibekali dengan layar IPS seluas 6.67 inci dengan resolusi FHD+. Selain itu, pada layarnya juga terdapat punch-hole yang sekaligus menjadi tempat dari kamera depan. Layarnya juga diproteksi Corning Gorilla Glass 5.

Sedangkan untuk Realme 6 dibekali dengan layar IPS seluas 6,5 inci dengan resolusi FHD+ ditambah dengan punch-hole di pojok kiri atas. Terdapat 2 hal yang membuat layar dari Realme 6 unggul dari Redmi Note 9 Pro, yakni adanya dukungan refresh rate 90Hz dan 120Hz touch-sensing.

Baca Juga: Redmi Note 9 Pro Rilis juga, Inilah Spesifikasi Lengkapnya! 

3. Dibekali chipset gaming

youtube.com/Beebom

Kedua smartphone ini memiliki dapur pacu yang istimewa. Keduanya dibekali dengan chipset gaming, namun dari pabrikan yang berbeda. Redmi Note 9 Pro hadir dengan chipset terbaru buatan Snapdragon, yakni Snapdragon 720G.

Sedangkan untuk Realme 6 juga dibekali chipset buatan MediaTek, yakni Helio G90T dengan fabrikasi 12nm. Untuk urusan gaming maupun multitasking, kedua smartphone ini saling bisa diandalkan.

4. Baterai dan penyimpanan

youtube.com/Beebom

Redmi Note 9 Pro dibekali dengan kapasitas baterai 5.020 mAh yang sudah didukung dengan pengisian cepat 18W. Sedangkan Realme 6 dibekali dengan kapasitas baterai 4.300 mAh dan sudah didukung VOOC flash charge 30W.

Untuk penyimpanannya, Redmi Note 9 Pro hadir dengan RAM 4 GB / 6 GB dengan penyimpanan internal 64 GB / 128 GB. Sedangkan untuk Realme 6 hadir dengan tiga pilihan RAM, yakni 4 GB / 6 GB / 8 GB dengan penyimpanan internal 64 GB / 128 GB.

5. Quad kamera 48 MP vs 64 MP

youtube.com/Beebom

Selain memiliki performa chipset yang hampir mirip, kedua smartphone ini juga dibekali dengan quad kamera pada bagian belakang. Redmi Note 9 Pro memiliki konfigurasi 48 MP + 8 MP + 5 MP + 2 MP. Sedangkan untuk Realme 6 memiliki konfigurasi 64 MP + 8 MP + 2 MP + 2 MP. Untuk kamera selfienya, keduanya memiliki resolusi yang sama, yakni 16 MP.

Baca Juga: 6 Keunggulan Realme 6 Pro, HP Midrange Rasa Flagship

Verified Writer

Arthur Glenn

Mulai aja dulu

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya