TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Hal Tentang Oppo K3 Vs Vivo Z1 Pro, Adu Komplit 2 Ponsel Serba Bisa

Duel sengit satu saudara di segmen menengah

91mobiles.com

Dunia gadget baru saja disapa oleh dua ponsel dari pabrikan kawakan asal Tiongkok, Oppo dan Vivo. Mereka masing-masong menelurkan Oppo K3 dan Vivo Z1 Pro. Menyasar segmen yang relatif mirip, siapa yang mampu raih keunggulan? Simak 5 hal komparasi kedua smartphone anyar berikut ini!

1. Prosesor kencang atau efisiensi maksimal

thephonetalks.com

Menilik di sektor ini, kamu diwajibkan untuk menentukan pilihan yang cukup rumit. Pilihannya jika kamu menginginkan smartphone dengan efisiensi daya yang baik, pilihan jatuh kepada Oppo K3 berkat penggunaan core efisien di prosesor Snapdragon 710 yang berjalan pada fabrikasi 10 nanometer yang hemat daya.

Namun jika kamu menginginkan ponsel berperforma ngebut, Snapdragon 712 yang diboyong Vivo Z1 Pro siap berikan performa mumpuni dengan clock speed yang lebih tinggi serta penggunaan unit pemrosesan grafis terkini yang lebih gegas.

Baca Juga: Adu Spesifikasi Vivo V15 Vs Samsung Galaxy A50, Mana Lebih Kuat?

2. Kamera depan sama jernih, sama canggih

deccanherald.com

Kedua merk memang santer dengan hasil bidikan kamera depannya, tak ubahnya pada Oppo K3 dan Vivo Z1 Pro. Keunikan ditemukan pada mekanisme kamera depan, Oppo menyematkan mekanisme kamera pop-up sebesar 16 megapiksel di K3 dengan fitur AI andalan. Sementara Vivo Z1 Pro tampil lebih rapi dengan kamera punch hole  beresolusi padat 32 megapiksel yang seolah tak tampak karena menyatu dengan melubangi panel layar.

3. Desain clean & tegas atau tampil cantik premium

kompas.com

Pada bagian desain, keduanya tampil bertolak belakang. Vivo Z1 Pro tampil lebih tegas dengan finishing glossy tanpa motif-motif tertentu, hal ini justru menimbulkan kesan clean yang justru mampu membuai beberapa kalangan.

Di sisi lain, Oppo K3 seolah memikat dengan keindahan desainnya dengan efek gradasi cerah di sekujur bodinya. Apalagi kamera depan dengan model pop-up membuat desainnya semakin terlihat mewah.

4. Spesifikasi berlimpah, pilih sisi fleksibilitas atau fitur kekinian

vivo.com/id

Berbicara mengenai fitur, Oppo dan Vivo terkenal tak pelit untuk urusan membekali ponsel-ponselnya. Namun kamu lagi-lagi dituntut untuk memilih. Pertama, jika kamu mementingkan sebuah fleksibilitas seperti melakukan ekspansi ruang penyimpanan via kartu MicroSD, maka Vivo Z1 Pro lebih siap berkat adanya dukungan slot terdedikasi. Tak lupa juga tiga kamera belakang yang bisa dipilih sesuai kondisi berbeda.

Sementara jika kamu adalah seorang tech savvy yang menyukai fitur-fitur terkini, Oppo K3 dirasa lebih cocok berkat penggunaan panel AMOLED dengan proteksi Gorilla Glass 5, port USB Type C, fitur isi daya kilat VOOC 3.0, hingga sensor sidik jari bawah layar. Hal-hal tersebut tak dimiliki oleh Vivo Z1 Pro yang tampil sedikit agak lebih konvensional dengan masih mengandalkan port micro USB, sensor sidik jari fisik di belakang, dan layar IPS.

Baca Juga: 4 Fitur Andalan Oppo Reno 10x Zoom, Tampil Beda dari Pesaingnya

Verified Writer

Baree

All about mobile tech

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya