TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Inilah 4 Kelebihan Samsung Galaxy Note 9 Dibandingkan Galaxy Note 8

#PANJATPOIN Walaupun dari luar mirip, tapi dalamnya beda!

Berbagai sumber

Samsung baru saja merilis Galaxy Note 9 tanggal 9 Agustus 2018 kemarin di Amerika Serikat. Meskipun smartphone terbaru Samsung ini belum beredar di Indonesia, namun pihak Samsung sudah membuka kesempatan untuk para peminat Galaxy Note 9 dengan melakukan Pre-Order.

Menurut keterangan Abdul Choliq, Store Leader Samsung Mall Ciputra yang dilansir dari Tribunnews.com (12/8/2018), para peminat Samsung Galaxy Note 9 dapat memesan smartphone tersebut mulai tanggal 10 Agustus hingga 19 Agustus 2018. Dan Samsung Galaxy Note 9 yang dipesannya bisa diambil mulai tanggal 23 Agustus 2018.

Samsung Galaxy Note 9 ini dijual dengan harga 13 jutaan untuk yang RAM 6 GB dan 17 jutaan untuk yang RAM 8 GB. Secara fisik penampilan Samsung Galaxy Note 9 ini tidak berbeda jauh dari Galaxy Note 8, namun sudah pasti ada upgrade yang dilakukan Samsung pada Galaxy Note 9 ini. Inilah 4 kelebihan Samsung Galaxy Note 9 dibandingkan dengan Galaxy Note 8 :

1. Samsung Galaxy Note 9 hadir dengan layar yang lebih besar, dan ukuran body yang lebih lebar dibandingkan dengan Galaxy Note 8

Business Insider/Tony Villas-Boas

Kalau sekilas dilihat, bentuk fisik Galaxy Note 8 dan Galaxy Note 9 tidak tampak berbeda jauh. Samsung Galaxy Note 9 hadir dengan layar 6.4 inci dengan aspek rasio 18.5:9, Super AMOLED dengan resolusi 2960 x 1440 piksel dan memiliki rasio layar ke bodi 83,4 persen. Sedangkan Galaxy Note 8 hanya memiliki layar 6,3 inci dengan rasio layar ke bodi hanya 83,2 persen. 

Sedangkan S Pen pada Galaxy Note 9 benar-benar berbeda dengan Galaxy Note 8. S Pen pada Galaxy Note 9 kini telah dilengkapi dengan Bluetooth LE yang memungkinkan S pen ini berfungsi seperti layaknya remote control untuk mengatur kamera, mengontrol pemutaran video, dan memainkan musik. Fungsi bluetooth ini tidak ada pada S Pen Galaxy Note 8.

Baca Juga: Ini Lho, 8 Fakta Menarik S Pen Samsung Galaxy Note 9 yang Kece Banget!

2. Kualitas gambar yang dihasilkan Galaxy Note 9 jauh lebih bagus dibandingkan Galaxy Note 8, karena Galaxy Note 9 memiliki kamera dengan dual aperture.

chicagotribune.com

Baik Galaxy Note 8 maupun Galaxy Note 9 masing-masing memiliki kamera dual Kamera utama sebesar 12 MP yang dilengkapi dengan Auto Focus. Namun kamera pada Galaxy Note 9 dilengkapi dengan dual aperture di antara f/2.4 untuk lebih detail dalam gambar yang cukup terang dan f/1.5 untuk cahaya rendah. Sedangkan Galaxy Note 8 hanya memiliki aperture f/1.7 standar. Sehingga kualitas gambar Galaxy Note 9 jelas lebih bagus jika dibandingkan dengan Galaxy Note 8.

Sedangkan untuk kamera selfie, kedua smartphone keluaran samsung ini sama-sama dipasangi dengan kamera sebesar 8 MP bukaan F1.7, sehingga untuk hasil foto selfie kualitas gambar yang dihasilkan keduanya adalah setara.

3. Prosesor yang ditanamkan pada Galaxy Note 9, mampu bekerja 20 persen lebih cepat dibandingkan dengan prosesor Galaxy Note 8

Techadvisor.co.uk

Galaxy Note 9 yang dirilis Samsung di Amerika Serikat hadir dengan prosesor Qualcomm Snapdragon 845 octa-core chipset (4x 2,7 GHz Kryo 385 Gold & 4x1,7 GHz Kryo 385 Silver CPU), Adreno 630 GPU. Dan Galaxy Note 9 untuk pasar Eropa dan Asia memiliki prosesor Exynos 9810 (CPU Geometri Cortex-A55 4x4 GHz 4,0 GHz & 4x1,7 GHz), Mali-G72 MP18 GPU.

Dengan prosesor terbaru ini kinerja Galaxy Note 9 jelas lebih unggul dibandingkan dengan Galaxy Note 8 yang hanya memakai prosesor Qualcomm Snapdragon 835. Namun dalam hal hemat daya, prosesor yang dipakai Galaxy Note 8 terbukti 30 persen lebih hemat daya dibandingkan dengan prosesor terbaru yang dipakai Galaxy Note 9.

Namun Samsung sudah mengantisipasi hal ini dengan menyematkan baterai berkapasitas besar pada Galaxy Note 9, yakni Li-Ion 4000mAh.

Baca Juga: Ini 5 Fitur yang Bisa Kamu Dapat Jika Upgrade ke Samsung Galaxy Note 9

Writer

Fahrurrozy Rosady

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya