TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Aplikasi Cat Pain Detector dari Jepang, Bisa Deteksi Kucing Sakit

Klaimnya, akurasinya sampai 90 persen

ilustrasi kucing (pexels.com/Beyzaa Yurtkuran)

Pernah penasaran apa yang dirasakan kucingmu ketika sedang tidak enak badan? Nah, aplikasi Cat Pain Detector dari Jepang ini diklaim dapat mengetahui rasa sakit kucingmu dengan akurasi hingga 90 persen, lho!

Bagaimana cara kerja aplikasi ini? Simak terus sampai akhir kalau kamu penasaran.

Baca Juga: 16 Game Kucing Terbaik, Permainan Seru dan Menggemaskan

Aplikasi Cat Pain Detector dari Jepang

CPD alias Cat Pain Detector merupakan aplikasi web untuk menentukan rasa sakit kucing dari ekspresi wajahnya. Inovasi idaman pencinta kucing ini dikembangkan oleh sebuah perusahaan teknologi, Carelogy, yang bekerja sama dengan College of Bioresource Sciences Nihon University. 

Dirilis pertengahan tahun ini, aplikasi CPD diklaim sudah memiliki 43 ribu pengguna, lho. Sebagian besar penggunanya dari Jepang. Sementara, yang lain tersebar di Eropa dan Amerika Serikat, melansir penjelasan kepala pengembang Carelogy, Go Sakioka dalam kantor berita Agence France Presse (AFP).

Baca Juga: 3 Aplikasi Perjalanan Singapura, Siapkan Sebelum Berkunjung 

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya