TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 HP Oppo Rp2 Jutaan dengan Kamera Depan Terbaik, Tajam dan Jernih!

Yang suka swafoto wajib tahu!

potret Oppo Reno4 (dok. oppo.com)

Oppo adalah salah satu merek yang terkenal memiliki kualitas kamera depan yang baik. Oleh karena itu, gak heran smartphone ini selalu menjadi pilihan bagi mereka yang suka berswafoto. Kamera Oppo memang memiliki kemampuan yang sangat baik dalam memproses gambar, warna, dan tekstur sehingga foto yang dihasilkan sangat jernih.

Di rentang harga Rp2 jutaan, ternyata ada cukup banyak smartphone Oppo yang menawarkan kamera depan berspesifikasi tinggi. Buat kamu yang penasaran, yuk cek daftar lengkapnya.

1. oppo A92 

potret Oppo A92 (oppo.com)

Rekomendasi pertama adalah Oppo A92. Smartphone yang pertama kali dirilis pada Mei 2020 ini memang memiliki keunggulan di sektor kamera. Pada bagian belakang, Oppo A92 menggunakan konfigurasi quad camera yang masing-masing beresolusi 48MP (wide), 8MP (ultrawide), 2MP (depth), dan 2MP.

Sementara itu, pada bagian depan, hanya ada single camera beresolusi 16MP. Kamera Oppo A92 memiliki cukup banyak fitur, seperti LED flash, HDR, dan panorama. Kamera tersebut juga mampu merekam video hingga kualitas 1080p@30fps. Untuk harganya sendiri, Oppo A92 dibanderol seharga Rp2,8 juta untuk varian RAM 6/128GB.

Baca Juga: 5 Smartphone Oppo Termurah dengan Desain Layar Punch Hole, Sejuta-an! 

2. Oppo F7

potret Oppo F7 (oppo.com)

Selanjutnya, Oppo F7 adalah smartphone terbaik buat kamu yang suka swafoto. Smartphone ini sebenarnya sudah sangat lama ada di pasaran, pertama kali dirilis pada bulan Maret 2018. Namun, Oppo F7 masih laris di pasaran dan memiliki harga yang cukup mahal.

Oppo F7 hanya memiliki satu kamera pada bagian belakang yang beresolusi 16MP dan satu kamera lagi pada bagian depan yang beresolusi 25MP. Smartphone ini juga memiliki fitur-fitur, seperti LED flash, HDR, dan panorama. Sementara untuk perekamannya sendiri maksimal di kualitas 1080p@30fps. Saat ini, Oppo F7 dibanderol Rp Rp2,3 juta varian RAM 4/64GB.

3. Oppo Reno5 F (bekas)

potret Oppo Reno5 F (oppo.com)

Yang ketiga kamu bisa pilih Oppo Reno 5F. Pertama kali dirilis pada bulan Maret 2021, kala itu smartphone ini memang menjadikan sektor kamera sebagai nilai jual utama. Pada bagian belakang, Oppo Reno5 F menggunakan konfigurasi quad camera yang masing-masing beresolusi 48MP (wide), 8MP (ultrawide), 2MP (macro), dan 2MP (depth).

Pada bagian depan, hanya ada satu kamera beresolusi 32MP. Dengan piksel sebesar itu, Oppo Reno5 F mampu menghasilkan foto yang sangat jernih dan juga tajam. Smartphone ini hanya mampu merekam video hingga kualitas 4K@30fps. Harga bekas HP ini di pasaran adalah Rp2,8 juta untuk varian RAM 8/128GB.

4. Oppo Reno3 (bekas)

potret Oppo Reno3 (kimovil.com)

Rekomendasi keempat adalah Oppo Reno3. Di harga Rp2 jutaan, kamu hanya bisa mendapatkan smartphone ini dalam kondisi bekas. Untuk spesifikasi sendiri, kamera belakang Oppo Reno3 memiliki resolusi 48 (main), 13MP (telephoto), 8MP (ultrawide), dan 2MP. Lalu, pada bagian depan hanya ada satu kamera beresolusi 44MP.

Oppo Reno3 sangat cocok buat kamu yang suka fotografi ataupun swafoto. Smartphone ini memiliki resolusi yang tinggi sehingga mampu menghasilkan foto yang tajam dan jernih. Untuk harganya sendiri, Oppo Reno3 kondisi bekas dijual seharga Rp2,6 juta untuk varian RAM 8/128GB.

Baca Juga: 7 Spesifikasi Unggulan Oppo Reno8 5G, Harga Sesuai Performa!

Verified Writer

Sumahir Hidayanto

Kritik saran: contacts us: 0858-4124-4290

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya