7 Smartwatch Terbaik Alternatif Fitbit di 2024

Punya fitur kesehatan yang tak kalah dari smartwatch fitbit

Fitbit dikenal sebagai salah satau brand perangkat wearable kenamaan dengan smartwatch sebagai sajian utama mereka. Setelah diakuisis oleh Google, Fitbit semakin meroket dan bahkan, fitur-fitur terbaik mereka juga tersedia di smartwatch lain, terutama yang dibuat oleh Google. Fitbit memang punya banyak pilihan smartwatch berkualitas, namun diluar sana ada cukup banyak alternatif yang tidak kalah menarik dari brand seperti Samsung, Garmin, dan Apple. Berikut daftarnya.

1. Samsung Galaxy Watch 6 Classic

7 Smartwatch Terbaik Alternatif Fitbit di 2024Samsung Galaxy Watch 6 Classic (dok. Samsung)

Samsung Galaxy Watch 6 Classic menjadi semacam ‘extension’ untuk HP Samsung, di mana smartwatch ini berfungsi sebagai pelacak kesehatan dan perangkat komunikasi sekunder. Sensor BioActive pada smartwatch ini dapat memantau detak jantung, sinyal dan impedansi bioelektrikmu, disamping melacak pola tidur dan memberi feedback. Tidak hanya itu, Galaxy Watch 6 Classic juga cukup sensitif untuk mengetahui jenis olahraga yang kamu lakukan di mana smartwatch ini akan memulai timer, melacak jarak tempuh dan memberi laporan akurat.

2. Amazfit Band 7

7 Smartwatch Terbaik Alternatif Fitbit di 2024Amazfit Band 7 (dok. Amazfit)

Jika kamu butuh smartwatch yang lebih sederhana untuk hanya sekedar melacak aktivitas olahragamu, maka Amazfit Band 7 bisa jadi pilihan menarik. Smartwatch ini menawarkan berbagai pilihan aktivitas metrik yang ingin kamu lacak, seperti kalori yang terbakar atau jarak yang ditempuh. Ketika tidak digunakan, Amazfit Band 7 juga bisa melacak kualitas tidurmu di sepanjang malam seperti memantau siklus REM dan memberikan skor agar kamu bisa membuat penyesuaian ketika akan tidur.

3. Garmin Swim 2

7 Smartwatch Terbaik Alternatif Fitbit di 2024Garmin Swim 2 (dok. Garmin)

Berenang menjadi salah satu jenis olahraga atau latihan yang bisa dilacak oleh smartwatch namun tidak ada yang bisa melakukannya sebaik Garmin Swim 2. Dirancang secara khusus untuk kebutuhan berenang, smartwatch ini dapat melacak kecepatan, jarak, jumlah serta jenis pukulan kaki atau tangan ketika berenang dan memberikan skor SWOLF untuk memberi tahu seberapa baik kamu berenang. Dengan GPS bawaan dan pilihan mode berenang, smartwatch ini tetap bisa menghasilkan data akurat, tak peduli kamu berenang di lautan atau sungai.

Baca Juga: 5 Tips Membeli Smartwatch yang Tepat, Sesuaikan dengan Kebutuhan!

4. Garmin Forerunner 265

7 Smartwatch Terbaik Alternatif Fitbit di 2024Garmin Forerunner 265 (dok. Garmin)

Selanjutnya adalah Garmin Forerunner 265 yang sempurna jika kamu selalu rutin berolahraga setiap harinya. Dengan daya tahan baterai mencapai 13 hari dalam satu kali pengisian daya, smartwatch ini bisa melacak performamu ketika berolahraga, menyetel lagu, memantau HVR dan SpO2 hingga mengetahui posisimu lewat GPS bawaan yang diusungnya. Salah satu bagian terbaik lainnya dari smartwatch ini adalah kehadiran tombol fisik tradisional sebagai alat navigasi alternatif untuk layar touchscreen-nya.

5. Apple Watch Series 9

7 Smartwatch Terbaik Alternatif Fitbit di 2024Apple Watch Series 9 (dok. Apple)

Meski tidak sepenuhnya dirancang khusus untuk kesehatan, Apple Watch Series 9 nyatanya tetap dibekali dengan segudang fitur kesehatan mulai dari sensor hingga aplikasi khusus di mana kamu bisa mentransfer data dari Fitbit ke smartwatch ini. Diluar itu, smartwatch mewah ini juga bisa menerima notifikasi disamping menerima panggilan dan membalas pesan teks. Untuk fitur kesehatan, Watch Series 9 bisa melacak kadar oksigen dalam darah, menjalankan ECG, memantau sesi tidur dan memberi notifikasi ketika detak jantungmu tidak biasa.

6. Xiaomi Mi Band 8

7 Smartwatch Terbaik Alternatif Fitbit di 2024Xiaomi Mi Band 8 (dok. Xiaomi)

Xiaomi Mi Band 8 memang hanya menawarkan beberapa upgrade dari pendahulunya, namun secara visual, smartwatch ini terlihat jauh lebih elegan. Selain layar lebih besar dengan resolusi tinggi, smartwatch ini juga mengemas lebih banyak mode pelacakan kesehatan (mencapai 150 mode), sensor gerakan six-axis, peningkatan dalam membaca detak jantung dan daya tahan baterai yang impresif. Beberapa hal yang kurang dari Mi Band 8 mungkin hanyalah tidak adanya GPS bawaan dan dukungan NFC.

7. Google Pixel Watch 2

7 Smartwatch Terbaik Alternatif Fitbit di 2024Google Pixel Watch 2 (dok. Google)

Secara teknis, Google Pixel Watch 2 merupakan smartwatch Fitbit karena smartwatch ini membawa banyak aplikasi dan fitur unggulan dari ekosistem Fitbit. Meskipun begitu, smartwatch ini menjalankan Wear OS 4 garapan Google dan segudang fitur menarik. Pixel Watch 2 memperbaiki kekurangan dari pendahulunya seperti menawarkan pengisian daya lebih cepat dan sensor kesehatan yang lebih mumpuni. Selain itu, smartwatch ini juga bisa mendeteksi olahraga yang kamu lakukan secara otomatis dan melacak tingkat stres.

Demikian tadi ulasan sekaligus rekomendasi beberapa smartwatch terbaik alternatif Fitbit di 2024. Ada smartwatch impian kamu di daftar di atas?

Baca Juga: 5 Smartwatch Huawei Terbaik di Awal 2024, Harga Terjangkau

Topik:

  • Achmad Fatkhur Rozi

Berita Terkini Lainnya