Punya 4 Kamera Belakang, 5 Smartphone Ini Cocok Buat Fotografi

Serasa punya kamera profesional!

Dulu satu kamera belakang dirasa cukup namun ada juga yang merasa kurang dan terciptalah dua kamera belakang hingga tiga kamera belakang. Dan saat ini ada smartphone yang dibuat dengan menggunakan empat kamera dibagian belakangnya. Apa saja smartphone tersebut, berikut adalah 5 smartphone yang memiliki empat kamera belakang.

1. Samsung Galaxy A9 2018

Punya 4 Kamera Belakang, 5 Smartphone Ini Cocok Buat Fotografigadgetmatch.com

Samsung Galaxy A9 2018 adalah ponsel pertama yang hadir dengan empat kamera belakang. Samsung mempromosikan ponsel ini dengan empat kamera dengan tagline 4x Fun.

Smartphone ini memiliki sensor utama dengan resolusi 24MP, sensor depth effect beresolusi 5MP. Ponsel ini juga dilengkapi dengan kamera telefoto 10MP dengan kemampuan zoom optik 2x dan kamera ultra wide 5MP yang bisa mengambil gambar hingga 120 derajat.

2. Nokia 9 PureView

Punya 4 Kamera Belakang, 5 Smartphone Ini Cocok Buat Fotografiandroidcentral.com

HMDGlobal bereksperimen dengan Nokia 9 PureView yang baru diluncurkan dengan lima kamera di bagian belakang. Kamera Nokia 9 dioptimalkan oleh Carl Zeiss dari Sony untuk hasil fotografi yang lebih baik. Karena itu, kamera Nokia 9 menerima ulasan beragam dari para pakar teknologi.

Dari lima kamera pada Nokia PureView 9, dua diantaranya adalah sensor RGB sedangkan tiga lainnya adalah sensor monokrom. Selain itu, ada juga kamera Time of Flight (ToF) yang membantu gambar agar semakin tajam. Di bagian depan terdapat kamera 20MP untuk selfie.

3. Samsung Galaxy S10 5G

Punya 4 Kamera Belakang, 5 Smartphone Ini Cocok Buat Fotografitheverge.com

Samsung, bersama dengan Galaxy S10, mengumumkan series S10 5G yang terpisah, yang memiliki sensor tambahan yang membuat kamera belakang menjadi 4. Modul kamera S10 5G menampilkan kamera utama 12MP dengan aperture f/1.5-2.4, kamera telefoto 12MP dengan aperture f / 2.4, sensor ultra wide 16MP dengan aperture f / 2.2 dan sensor ToF keempat untuk kedalaman.

Samsung juga menambahkan kamera selfie ganda yang diletakkan dalam lubang yang disebut dengan punch hole. Yang utama adalah sensor 10MP yang dibantu oleh kamera 3D hQVGA.

Baca Juga: 5 Smartphone LG dengan Chipset Mumpuni, Main Game Bisa Seharian

4. Huawei P30 Pro

Punya 4 Kamera Belakang, 5 Smartphone Ini Cocok Buat Fotografi9to5google.com

Ini bisa dibilang salah satu smartphone dengan kamera terbaik saat ini. Sistem kamera P30 Pro mencakup empat kamera di bagian belakang. Kamera utama memiliki sensor 40-megapiksel dengan aperture f / 1.6 dan optical image stabilization.

Baris kedua adalah lensa ultra wide beresolusi 20 MP dengan aperture f / 2.2. Lalu ada lensa telefoto 8MP yang memungkinkan kamu hingga 5x optical zoom. Terakhir namun tidak kalah pentingnya adalah sensor time-of-flight. Ada juga kamera 32MP dengan aperture f / 2.0 di bagian depan.

5. Lenovo Z6 Pro

Punya 4 Kamera Belakang, 5 Smartphone Ini Cocok Buat Fotografinotebookcheck.ne

Salah satu highlights utama dari ponsel ini adalah empat kamera belakang yang mencakup lensa wide angle 16MP, kamera utama 48MP, kamera telefoto 8MP dan kamera 2MP khusus untuk peningkatan video.

Buat kamu yang hobi fotografi dan merasa kamera profesional masih terlalu mahal, kamu bisa mencoba 5 smartphone di atas yang memiliki empat buah kamera belakang. Keren-keren!

Baca Juga: Diburu Videografer, Ini 5 Smartphone Huawei dengan Kamera Resolusi 4K

Bima Kristian Pranoto Photo Verified Writer Bima Kristian Pranoto

Alumni Teknik Informatika Universitas Islam Riau Ig @17bimachristian

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya