5 Produk Speaker Bluetooth Marshall Terbaik di 2023, High Quality!

Suaranya bikin kamu kepincut dan gak mau berpaling

Marshall menjadi salah satu merek favorit di kalangan audiophiles ketika hendak memilih gawai audio, termasuk speaker Bluetooth. Sebagian besar dari produk speaker Bluetooth Marshall memang dijual direntang harga yang relatif tinggi.

Namun, harga tersebut sangat sebanding dengan kualitas suara dan teknologi audio yang ditawarkan. Mengusung desain dengan gaya retro serta memiliki daya tahan yang luar biasa, cek sederet rekomendasi speaker Bluetooth Marshall terbaik yang cocok kamu buru di tahun 2023 ini, yuk!

1. Marshall Emberton

5 Produk Speaker Bluetooth Marshall Terbaik di 2023, High Quality!Marshall Emberton (marshallheadphones.com)

Marshall Emberton menawarkan spesifikasi mumpuni di hampir seluruh sektor, mulai dari kualitas audio, baterai, hingga ketahanan bodinya mengagumkan. Saat dipakai untuk mendengarkan musik, speaker ini mampu mengeluarkan suara sangat jernih karena fitur dua buah driver berukuran 50mm di dalamnya.

Di samping itu, bodi Marshall Emberton telah bersertifikasi IPX7 sehingga tahan terhadap air hingga kedalaman satu meter. Speaker ini juga mampu beroperasi selama 20 jam nonstop dalam satu kali pengisian penuh. Untuk membawa pulang Marshall Emberton, kamu perlu merogoh kocek sebesar Rp3 juta.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Speaker Bluetooth Terbaik untuk Dengar Musik, Catat!

2. Marshall Stanmore II

5 Produk Speaker Bluetooth Marshall Terbaik di 2023, High Quality!Marshall Stanmore II (marshallheadphones.com)

Marshall Stanmore II memiliki dimensi yang lebih besar jika dibandingkan produk-produk speaker Bluetooth Marshall lainnya dengan bobot mencapai 4,5 kilogram. Hal inilah yang membuat gadget audio ini mampu mengeluarkan dentuman bass powerful sehingga sanggup menggetarkan seluruh isi ruangan!

Marshall Stanmore II juga telah mendukung teknologi Bluetooth aptx untuk menghasilkan audio beresolusi tinggi. Pada bagian atas speaker terdapat beberapa kenop untuk mengatur volume, bass, dan treble. Di pasaran, Marshall Stanmore II dijual di kisaran harga Rp7 jutaan.

3. Marshall Stockwell II

5 Produk Speaker Bluetooth Marshall Terbaik di 2023, High Quality!Marshall Stockwell II (marshallheadphones.com)

Desain dari Marshall Stockwell II terkesan unik berbentuk kotak serta dengan pegangan sehingga dapat dengan mudah dibawa ke mana saja. Selain itu, bodi Marshall Stockwell II terbuat dari material premium, yakni perpaduan silikon dan baja serta telah mengantongi sertifikasi IPX4.

Tersedia juga teknologi Quick Charge yang dapat mengisi ulang baterai selama 20 menit untuk enam jam pemakaian. Kualitas audio yang dihasilkan pun terdengar detail dan jernih, terutama saat memainkan musik-musik akustik. Untuk harganya, Marshall Stockwell II dipatok di kisaran Rp4 jutaan.

4. Marshall Uxbridge Voice

5 Produk Speaker Bluetooth Marshall Terbaik di 2023, High Quality!Marshall Uxbridge Voice (marshallheadphones.com)

Marshall Uxbridge Voice merupakan speaker Bluetooth canggih keluaran Marshall karena telah dibekali dua smart assistant, yaitu Alexa dan Google Assistant yang membuatnya bisa terhubung dengan beberapa smart gadget lainnya. Speaker ini menawarkan kualitas suara yang terbilang excellent meski dentuman bass unit ini tak semenggelegar unit Marshall lainnya.

Meski begitu, Marshall Uxbridge Voice sudah bisa terkoneksi dengan Airplay 2 dan Spotify Connect melalui jaringan Wi-Fi. Masuk dalam kategori speaker mid-range, Marshall Uxbridge Voice dijual seharga Rp 5 juta.

5. Marshall Woburn II

5 Produk Speaker Bluetooth Marshall Terbaik di 2023, High Quality!Marshall Woburn II (marshallheadphones.com)

Bagi kamu yang memiliki bujet lebih dan menginginkan sebuah produk speaker Bluetooth dengan performa di atas rata-rata, maka Marshall Woburn II adalah rekomendasi tepat. Marshall Woburn II dinobatkan sebagai speaker Bluetooth Marshall dengan performa audio terbaik.

Daya 100W yang dimiliki membuat speaker ini mampu mengeluarkan suara yang dahsyat. Oleh karena itu, Marshall Woburn II cocok dipakai di luar ruangan, seperti taman dan pantai. Kamu dapat menghubungkan speaker ini melalui Bluetooth atau kabel jack 3.5mm.  Di pasaran, Marshall Woburn II dibanderol Rp 8,5 jutaan.

Speaker Bluetooth keluaran perusahaan Marshall memang tidak perlu diragukan lagi kualitasnya. Dari kelima produk speaker di atas, kira-kira mana, nih, yang paling menarik perhatianmu?

Baca Juga: 5 Speaker Bluetooth dengan Performa Bass Terbaik di 2023, Keren!

IDTM Photo Verified Writer IDTM

Hidup itu mudah, jangan dipersulit

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya