Wow! 5 Smartphone Masa Depan Ini Bentuknya Keren Abis

Bentuknya gak biasa!

Handphone yang mulanya hanya berfungsi untuk nelpon dan SMS kini terus berkembang pesat hingga menjadi telepon pintar atau yang lebih kita kenal dengan sebutan smartphone. Fungsinya pun bertambah dari sekadar alat komunikasi biasa menjadi alat penyimpan data, perekam bahkan media hiburan.

Perkembangan ini tentu juga diiringi dengan perkembangan desain-desain smartphone. Smartphone yang awalnya hanya berbentuk kotak kini berkembang menjadi bentuk-bentuk unik dan menarik. Smartphone-smartphone ini contohnya.

BLACKBERRY EMPATHY

Wow! 5 Smartphone Masa Depan Ini Bentuknya Keren Abisemorfes.com

Tak hanya bentuknya yang unik seperti permata, kemampuan smartphone ini pun unik abis. Dikutip dari Emorfes, smartphone karya designer Daniel Yoon ini juga memiliki kemampuan untuk menunjukkan keadaan emosional pemiliknya.

Cincin biometrik yang digunakan akan mengirim sinyal tubuh pengguna smartphone ke perangkat utama. Lalu kaeypad-nya akan berubah warna sesuai dengan emosi pengguna smartphone saat menerima pesan atau panggilan telepon.

PHILIPS FLUID

Wow! 5 Smartphone Masa Depan Ini Bentuknya Keren Abisnewhitechgadgets.com

Dilansir dari newhitechgadgets.com, smartphone karya designer Dinard da Mata ini mengusung layar bendy OLED screen yang flexibel. Saking fleksibelnya, smartphone ini juga dapat digunakan sebagai gelang. Selain itu layar bendy OLED screen juga memiliki resolusi gambar yang berkualitas tinggi.

MOBIKOMA

Wow! 5 Smartphone Masa Depan Ini Bentuknya Keren Abisyankodesign.com

Smartphone rancangan designer rusia Kamil Izrailove ini terdiri atas blok-blok kecil yang saling terhubung dengan kunci micro. Dilansir oleh yankodesign.com menyatakan bahwa blok-blok ini dapat digunakan secara terpisah atau digabung membentuk smartphone atau tablet.

Kamu bisa mengubahnya menjadi ponsel mini berukuran 22 x 44 x 6mm hanya dengan dua blok, atau menggabungkan blok-blok lain hingga 1,5 x 2 meter.

SONY NEXTEP

Wow! 5 Smartphone Masa Depan Ini Bentuknya Keren Abisuneed2know.eu/

Smartphone keluaran Sony ini selain dapat diubah menjadi gelang juga memiliki keyboard slide-out yang mempermudah pengetikan dibanding dengan mengetik pada screen smartphone biasa. Ditambah lagi dengan proyektor holografik yang menjadi terobosan baru teknologi mobile masa kini.

Sayangnya menurut kabar yang beredar, smartphone ini baru akan memasuki pasar alias terwujud pada tahun 2020 nanti. Worth it buat ditunggu gak ya? 

DRASPHONE

Wow! 5 Smartphone Masa Depan Ini Bentuknya Keren Abisyankodesign.com

Berbeda dengan ponsel-ponsel di atas yang dapat diubah menjadi gelang, ponsel pintar yang satu ini justru dapat dilipat. Disebutkan bahwa ponsel ini dapat dilipat dengan mode mini drashphone di mana permukaan layar akan tertutup penuh.

Smartphone juga bisa dilipat dengan mode atau mickro drasphone yang akan memperlihatkan sebagian kecil layar. Mode ini akan menampilkan notifikasi dan beberapa data yang dapat terlihat meski ponsel di-setting dalam mode tidur.

 

Li Wei Photo Verified Writer Li Wei

food, travel & hype

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya