Kelebihan dan Kekurangan TWS, Pertimbangkan Sebelum Beli

Tentu ada plus minus-nya, kan?

Belakangan ini popularitas TWS alias True Wireless Stereo makin menggeser perangkat audio lain. Bentuknya yang kecil dan compact, membuatnya nyaman  dibawa ke mana saja untuk berbagai aktivitas. Belum lagi ada berbagai fitur yang mendukung produktivitas.

Namun, gak sedikit yang dilema untuk berpindah dari wired earphone ke TWS. Banyak kekhawatiran yang dipertimbangkan, termasuk ketahanan baterai dan mungkin risiko hilang lebih tinggi.

Well, buat kamu yang sedang galau, coba ketahui dulu kelebihan dan kekurangan TWS berikut. Pertimbangkan matang-matang apakah memang sesuai dengan kebutuhan atau justru bikin repot.

Kelebihan dan kekurangan TWS

Layaknya perangkat lain, TWS tentu punya kelebihan dan kekurangan. Jika ingin menggunakannya, pastikan kelebihannya membantumu dan kekurangannya masih bisa ditolerir. Sebagai pertimbangan, simak lebih lengkapnya di bawah ini.

1. Tanpa kabel

Kalau kamu termasuk yang memiliki mobilitas tinggi dan membutuhkan perangkat in ear yang sat-set, jelas TWS sangat membantu. TWS mengandalkan bluetooth yang bisa menghubungkan ke perangkat terkait. 

Kamu bisa bergerak dengan lebih leluasa, gak perlu repot menggulung kabel, apalagi dealing dengan lilitan kabel. Plusnya lagi, gak ada cerita suara patah-patah akibat salah satu kabel nyaris putus.

2. Bisa isi daya kapan saja

Kelebihan dan Kekurangan TWS, Pertimbangkan Sebelum Beliilustrasi TWS (pexels.com/Wendy Wei)

Selain TWS, sebenarnya masih ada perangkat audio yang mengandalkan bluetooth. Namun, umumnya masih menggunakan kabel untuk charging, misalnya wireless headphone. Begitu baterainya habis, kamu perlu menunggu perangkat mengisi daya. 

Lain halnya dengan TWS. Perangkat ini memang punya kapasitas baterai cukup kecil. Namun, kamu bisa mengisinya melalui pod sembari dibawa ke mana-mana. Kamu bahkan bisa pakai secara bergantian untuk hemat daya. Inilah kelebihan dan kekurangan TWS yang cukup bikin orang love hate.

3. Ukurannya kecil

Kamu bisa menyimpan TWS bahkan di kantong jaket atau di benda berukuran kecil. Pod alias casing-nya pun rata-rata berukuran cukup dalam genggaman. Benar-benar compact untuk kamu yang benci harus menggunakan headphone berukuran besar. 

Kebanyakan perangkat juga didesain mini. Tipe earbuds, misalnya, seluruh bagian TWS berada di bagian telinga sehingga gak timbul atau terlihat. Cocok buat yang ingin memakai gawai tanpa harus terlihat orang lain.

4. Beragam fitur canggih

Kelebihan dan Kekurangan TWS, Pertimbangkan Sebelum Beliilustrasi TWS (pexels.com/Antoni Shkraba)

Dibanding perangkat audio lain, TWS jelas punya sejumlah keunggulan dari segi fitur. Misalnya, dual microphone lengkap dengan noice cancellation yang membuat input suara makin jernih. Selain itu, ada fitur perintah sentuhan melalui bagian buds yang bisa diatur sedemikian rupa. 

Fasilitas hands-free pada ukurannya yang mungil ini jelas menjadi kelebihan dan kekurangan TWS. Kamu akan mendapatkan perangkat touch yang mudah digunakan saat beraktivitas, tetapi perlu sedikit pembiasaan agar gak salah pencet melulu.

Baca Juga: 7 Rekomendasi TWS Baterai Tahan Lama, Bisa Dipakai Seharian

5. Lebih mudah terkoneksi

Kalau ada yang berpikiran bluetooth bikin ribet karena harus pairing terlebih dahulu, maka sedikit keliru. Pasalnya, proses koneksi antara TWS dengan perangkat hanya sekali, setelahnya bisa simpan pengaturan sehingga connect secara otomatis. 

Pada TWS yang lebih mahal, fitur ini bahkan dikembangkan. Kamu bisa menghubungkan TWS ke dua perangkat atau lebih sekaligus. Berpindah device saat sedang pakai earbuds pun bukan masalah besar.

6. Mudah hilang

Kelebihan dan Kekurangan TWS, Pertimbangkan Sebelum Beliilustrasi earbuds (unsplash.com/nilay kamu)

Kelebihan dan kekurangan TWS berukuran kecil tentu saja mudah disimpan, tetapi juga mudah hilang. Ketika gak diletakkan di casing-nya, kamu mungkin saja terlupa meletakkannya di mana. Kehilangan earbuds sebelah jadi satu tantangan pengguna TWS. 

Beberapa merek TWS memang membekali perangkatnya dengan sistem pendeteksi lokasi. Namun, fitur tersebut mungkin gak banyak membantu ketika TWS gak dalam kondisi terhubung.

7. Risiko latency

Latensi menunjukkan penundaan antara sinyal audio yang dikirim dari sumber seperti HP dan diputar ulang di earbuds, melansir Ugreen. Semakin rendah skornya, maka makin baik. Alasannya, skor latensi rendah menunjukkan bahwa kamu gak perlu lama menunggu sinkronisasi audio di HP dan TWS. 

Sebagian besar perangkat TWS kini memang sudah dibekali teknologi low latency. Namun, jika dibandingkan perangkat audio berkabel, wireless audio masih berpotensi lebih banyak mengalami latency alias delay audio.

8. Daya tahan terbatas

Kelebihan dan Kekurangan TWS, Pertimbangkan Sebelum Beliilustrasi TWS (pexels.com/ready made)

Kamu mungkin bisa mengisi daya kapan saja, tetapi akan ada waktunya baterai earbuds dan casing habis bersamaan. Kelebihan dan kekurangan TWS ini tentu saja berkaitan dengan baterai yang dayanya terbatas. Pengguna tetap perlu menunggu sebelum bisa menggunakannya kembali.

Semakin lama, kapasitas baterai TWS pun berpotensi berkurang. Mirip dengan perangkat wireless lain seperti HP, battery health TWS mungkin melorot seiring bertambah usia penggunaan. Ketika baterai rusak, kamu akan perlu lebih sering isi daya yang tentu saja merepotkan.

Setelah membaca kelebihan dan kekurangan TWS, menurutmu apakah perangkat ini worth to buy? Atau, kamu justru lebih nyaman menggunakan wired earphone?

Baca Juga: 10 Rekomendasi TWS Gaming Terbaik 2023, Banyak Fiturnya

Topik:

  • Laili Zain
  • Lea Lyliana

Berita Terkini Lainnya