6 Rekomendasi Laptop Terbaik 2024: Spesifikasi dan Harganya

Semuanya canggih

Menjelang tutup tahun, tidak lengkap rasanya kalau belum membuat kaleidoskop laptop terbaik 2024. Yup, deretan laptop ini menduduki posisi unggul dengan spesifikasi dan fiturnya masing-masing, mulai dari keunggulan desain yang compact, daya besar, hingga kemampuan bekerja berat.

Nah, buat kamu yang mencari laptop unggulan untuk dibawa pulang, cek daftar produk berikut dulu, yuk! Patut dipertimbangkan kalau pengin beli laptop baru. 

Laptop terbaik 2024

Kriteria 'terbaik' bisa jadi subjektif karena tergantung kebutuhan masing-masing pengguna. Ada yang terbaik untuk main game, ada yang terbaik dari segi kapasitas baterai, dan lain sebagainya.

Menjawab kegalauanmu, rekomendasi laptop terbaik 2024 berikut telah disesuaikan dengan kriteria masing-masing berdasarkan review dari banyak sumber. Apa saja produknya?

1. MacBook Air M2 - Terbaik secara keseluruhan

6 Rekomendasi Laptop Terbaik 2024: Spesifikasi dan Harganyailustrasi Macbook Air M2 (apple.com)

Jika kamu mencari perangkat all in one untuk kebutuhan harian, MacBook Air M2 adalah jawaban yang tepat. Perangkat ini punya fisik compact, desain elegan, layar retina yang khas, baterai tahan lama hingga 14 jam, dan tentu saja chip canggih paling baru dari Apple.  Hal tersebut membuat kinerjanya tidak perlu diragukan lagi.

Secara spesifikasi, perangkat ini punya diagonal 13,6 inci dengan resolusi 250x1664. CPU-nya mengandalkan chip Apple M2 dengan RAM 8—24GB dan penyimpanan SSD 256GB—2TB. MacBook Air M2 memberikan kinerja lancar untuk aktivitas harian bahkan sampai edit multimedia ringan.

Harga: mulai Rp18 jutaan

2. Dell XPS 15 (9320) - Terbaik untuk Performa Windows

6 Rekomendasi Laptop Terbaik 2024: Spesifikasi dan Harganyailustrasi Dell XPS 13 2 in 1 (dok. Dell)

Kurang tertarik dengan produk Apple? Ada juga laptop Windows terbaik 2024 yang bisa kamu pilih, yaitu dari Dell dengan seri XPS 15. Perangkat ini dikatakan dapat menunjang produktifitas sekaligus mumpuni untuk kegiatan di sektor kreatif. Fitur utamanya termasuk layar sentuh OLED 3,5K yang dikombinasikan dengan speaker keren.

Dari segi kinerja, perangkat ini dipersenjatai dengan Intel Core i7-13700H dengan RAM mulai 32GB. Dell XPS 15 mampu men-transcode video dari 4K ke 1080p bahkan dalam waktu sekitar 5 menit saja. Satu kelemahan dari produk ini adalah baterainya yang kalah saing dengan laptop sejenis lain. Meski demikian, masih cukup oke karena bisa bertahan hingga 8 jam.

Harga: Rp38 jutaan

3. Microsoft Surface Laptop Studio 2 - Terbaik untuk mode 2 in 1

6 Rekomendasi Laptop Terbaik 2024: Spesifikasi dan Harganyailustrasi Microsoft Surface Laptop Studio 2 (dok. Microsoft)

Laptop terbaik 2024 berikutnya datang dari perangkat dengan kemampuan 2 in 1. Yup, Microsoft Surface Laptop Studio 2 bisa kamu ubah jadi tablet maupun laptop. Layarnya bahkan memiliki engsel horizontal yang memungkinkan seolah menjadi penyangga tablet dan menutupi keyboard. Fungsinya sebagai tablet juga didukung layar cerah untuk game maupun video.

Perangkat ini mengandalkan CPU-nya pada Intel Core i7 Generasi ke-13 dengan RAM mulai 16GB dan penyimpanan 512GB-2TB. Ukuran layarnya sendiri 14,4 inci dengan refresh rate 120Hz. Laptop ini juga mendukung stylus pen, lho. Pekerjaan jadi lebih mudah di mana saja.

Harga: Rp20 jutaan

4. Asus ROG Zephyrus G14 — Terbaik untuk gaming

6 Rekomendasi Laptop Terbaik 2024: Spesifikasi dan Harganyailustrasi Asus ROG Zephyrus G14 (dok. Asus)

Siapa bilang desain laptop gaming selalu bulky dan berat untuk dibawa ke mana-mana? Asus ROG Zephyrus G14 membantahnya  berkat hadirnya desain compact yang elegan serta papan ketik nyaman. Daya tahan baterainya pun dikatakan awet hingga 10 jam penggunaan dalam sekali isi daya. 

Untuk kinerjanya, perangkat ini mengandalkan CPU AMD Ryzen 9 6900HS yang memang didesain untuk gaming. Dari segi RAM-nya luas 16GB dengan penyimpanan SSD sampai 1TB. Asus ROG Zephyrus merupakan pilihan pas jika kamu mencari laptop gaming yang tetap oke untuk kebutuhan meeting.

Harga: Rp16 jutaan

5. MacBook Pro 14 inci M2 Pro (2024) - Terbaik untuk penggunaan tahan lama

6 Rekomendasi Laptop Terbaik 2024: Spesifikasi dan HarganyaApple MacBook Pro M2 Pro (dok. Apple)

Jika kamu mencari laptop terbaik 2024 yang bisa diandalkan untuk bekerja ruang ruangan dalam jangka waktu lama, maka MacBook Pro 14 inci M2 Pro ini bisa jadi solusi. Beberapa reviewer bahkan menyebutkan daya tahan baterai laptop ini mencapai rekor dibanding yang lain dengan ketahanan sampai 17 jam.

Fitur utamanya tentu saja chip gahar dari Apple yang membuat kinerjanya jadi sat-set bahkan untuk kebutuhan grafis berat. Dikombinasikan dengan Liquid Retina XDR sehingga tampilan layar perangkat ini jadi satu yang terbaik. 

Harga: Rp35 jutaan

6. Lenovo IdeaPad Flex 5i 14 - Terbaik untuk 2 in 1 on budget

6 Rekomendasi Laptop Terbaik 2024: Spesifikasi dan Harganyailustrasi Lenovo IdeaPad Flex 5i 14 (dok. Lenovo)

Jika versi sebelumnya diberi gelar best laptop 2 in 1 on budget, Lenovo IdeaPad Flex 5i 14 (2024) masih mempertahankannya. Dengan ukuran layar 14 inci, kamu bukan hanya mendapatkan laptop, tetapi juga bisa menggunkannya sebagai tablet. Baterainya dikatakan mampu bertahan hingga 13 jam dengan port lengkap dan webcam 1080p.

Lenovo IdeaPad Flex 5i 14 mengandalkan prosesor Intel Core i5 sebagai prosesor kinerja. Ini cukup canggih untuk dibuat aktivitas sehari-hari maupun multimedia. Seri laptop Lenovo ini jelas jadi pilihan yang tepat bagi kamu yang mencari laptop multifungsi dengan harga terjangkau.

Harga: Rp9 jutaan

Laptop terbaik 2024 di atas sudah sesuai kriteriamu atau belum? Selain itu, apakah menurutmu ada yang lebih tepat?

Baca Juga: 7 Laptop 2 in 1 Terbaik 2023, Ada yang Pakai Stylus Pen

Topik:

  • Laili Zain Damaika
  • Lea Lyliana
  • Mayang Ulfah Narimanda

Berita Terkini Lainnya