Spesifikasi dan Harga Vivo Y33s, Ramah Kantong dengan RAM 8GB

Ditambah ROM 128GB dan baterai 5000 mAh, menggiurkan bukan?

Vivo menambah koleksi smartphone series Y dengan meluncurkan Vivo Y33s pada Agustus 2021. Dilihat dari bodi dan varian warnanya, smartphone ini membawa kesan simpel sekaligus manis.

Vivo Y33s diciptakan dengan bodi slim dan sleek. Memiliki dimensi 164.3 x 76.1 x 8 mm, dengan berat 182 gram, berikut spesifikasi dan harga Vivo Y33s selengkapnya.

1. Layar

Spesifikasi dan Harga Vivo Y33s, Ramah Kantong dengan RAM 8GBilustrasi layar lebar Vivo Y33s (remonews.com)

Desain water drop notch artinya bagian layar memenuhi nyaris semua bagian muka dengan sedikit poni berbentuk tetesan air. Di bagian notch tersebut terdapat kamera selfie.

Layar pada Vivo Y33s mengusung tipe IPS LCD dengan P3 Color Gamut, serta berbentang 6.58 inci (2408 x 1080 piksel) full HD sehingga mampu menampilkan jutaan warna secara jelas, jernih , dan tajam dengan rasio layar ke body 90.6 persen yang terbilang sangat luas. Memiliki refresh rate sebesar 60 Hz, aspek ratio 20:9, dan kerapatan layar 401 ppi.

Pihak Vivo telah melengkapi layar dari vivo Y33s dengan proteksi terhadap mata dari emisi cahaya biru. Proteksi tersebut untuk mengurangi lelah dan sakit mata ketika meggunakan Vivo Y33s untuk menonton film maupun bermain game. 

2. Dapur pacu dan penyimpanan

Spesifikasi dan Harga Vivo Y33s, Ramah Kantong dengan RAM 8GBilustrasi chipset MediaTek Helio G80 dan ROM 128GB (vivo.com)

Vivo Y33s dibekali dengan performa yang luar biasa berasal dari chipset tipe MediaTek Helio G80, mengandalkan CPU 8 core (2x2.0 GHz Cortex-A75 & 6x1.8 GHz Cortex-A55) serta GPU Mali-G52 MC2. Berbekal tenaga tersebut tentu siap memberi pengalaman game ringan dan produktivitas yang menyenangkan.

Sedangkan untuk sistem operasi smartphone ini menggunakan Android 11, OriginOS. Untuk fitur antarmuka pengguna menggunakan Funtouch 11.1, ditambah teknologi proses 12 nano meter.

Untuk memori yang dimiliki Vivo Y33s ini tersedia RAM 8GB + 4GB Extended dan ROM 128GB ROM. Masih merasa kurang luas? Kamu bisa menambah penyimpanan dengan memori micro SD.

3. Kamera besar

Spesifikasi dan Harga Vivo Y33s, Ramah Kantong dengan RAM 8GBkamera Vivo Y33s (gizguide.com)

Vivo Y33s berbekal kamera utama 50MP (f/1.8). Kedua ada kamera depth sensor 2MP (f/2.4) berfungsi sebagai lensa bokeh. Bokeh yang dihasilkan nampak natural.

Lanjut, ada kamera super macro 2MP (f/2.4) dapat dipakai untuk memotret objek dalam jarak dekat atau sampai sedekat 4 cm. Ketiga kamera ini didukung dengan fitur night mode, portrait, foto, video, panorama, life foto, slow motion, time lapse, Pro, DOC.

Sementara untuk kamera depan berbekal 16MP (f/2.0) didukung fitur night mode, portrait, foto. Dengan fitur night mode dapat melakukan selfie pada malam hari atau dari tempat yang minim cahaya dengan hasil yang sangat memuaskan.

Kamera-kamera pada Vivo Y33s ini juga didukung kemampuan ultra stable video untuk menstabilkan pengambilan video.

4. Desain dan kapasitas baterai

Spesifikasi dan Harga Vivo Y33s, Ramah Kantong dengan RAM 8GBdesain Vivo Y33s (vivo.com)

Spesifikasi bodi sangat penting sebagai pertimbangan bagi calon pengguna. Vivo mengusung material plastik kaca dengan AG Dynamic.

Sementara kamera belakangnya didesain secara elegan menggunakan teknik terbaru Dual Tone Step khas Vivo. Mengundang pengguna untuk menjelajahi teknologi gambar yang amat kuat di dalamnya. Estetika dari desainnya yang nampak sederhana menempatkan pengguna di garis terdepan.

Untuk kapasitas baterai Vivo Y33s sebesar 5000 mAh menggunakan baterai tipe Lithium Polymer yang tidak dapat dilepas. DItambah kemampuan fast charging 18W, pengisian daya pun lebih cepat penuh.

Pihak Vivo juga menambahkan fitur Vivo Energy Guardian (VEG) yang mampu menangani dan mengatur penggunaan daya baterai secara efisien. Untuk ponsel Vivo Y33s ini mengandalkan sim Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by).

5. Sensor dan konektivitas

Spesifikasi dan Harga Vivo Y33s, Ramah Kantong dengan RAM 8GBilustrasi pengisian daya baterai dan konektivitas Vivo Y33s (arenalte.com)

Fitur fingerprint pada Vivo Y33s ini menggunakan Ultra Fast Side Fingerprint yang terletak di samping. Selain itu, smartphone ini juga dilengkapi sensor Face Access untuk membukanya hanya dalam sekejap mata.

Vivo Y33s belum mendukung jaringan 5G dan masih mengandalkan jaringan 4G TDD-LTE. Smartphone ini menggunakan bluetooth: V5.0, A2DP, LE serta USB type-C 2.0 yang mendukung USB OTG.

6. Harga Vivo Y33s terbaru

Spesifikasi dan Harga Vivo Y33s, Ramah Kantong dengan RAM 8GBVivo Y33s (vivo.com)

Vivo Y33s dibanderol seharga Rp3.399.000 untuk pilihan RAM 8GB + 4GB extended dan ROM 128GB. Smartphone ini tersedia dengan 2 pilihan warna yaitu Midday Dream (warna biru-ungu) dan Mirror Black.

Untuk warna Midday Dream punya tekstur halus dan terkesan seperti mendapatkan taburan kristal pada permukaannya yang anti gores dan anti sidik jari. Untuk warna Mirror Black mampu memunculkan kesan elegan dan kesan memendarkan cahaya yang menerpa permukaannya.

Itulah ulasan lengkap mengenai spesifikasi dan harga Vivo Y33s yang merupakan smartphone mid-end terbaik. Tertarik memilikinya?

Baca Juga: 5 Pertimbangan Sebelum Membeli Smartphone Flagship Bekas, Penting!

Topik:

  • Langgeng Irma Salugiasih

Berita Terkini Lainnya