5 Merek HP dengan HP Lipat Terbaik, Gak Cuma Kuat di Spek dan Mesin

- Samsung menjadi market leader HP lipat dengan software matang dan fitur multitasking yang optimal
- HUAWEI memperkenalkan HP lipat tiga pertama di dunia, inovasi kamera variable aperture, dan sistem operasi HarmonyOS NEXT
- vivo menawarkan HP lipat dengan kualitas kamera terbaik berkat kerja sama dengan ZEISS
Semakin hari, perkembangan teknologi HP lipat semakin pesat. Awalnya, hanya ada satu atau dua merek yang menjual dan mengembangkan HP lipat. Namun, semakin ke sini hampir semua merek HP menjual dan mengembangkannya. Tentunya, hal tersebut merupakan sesuatu yang bagus karena konsumen diberikan banyak pilihan. Sayangnya, masih banyak orang yang masih bingung saat hendak membeli HP lipat.
Apa kamu juga tertarik membeli HP lipat? Sebelum membeli, ada baiknya pahami beberapa poin penting berikut!
1. Samsung menghadirkan HP lipat dengan software yang matang

Samsung menjadi melopor HP lipat dengan merilis Samsung Galaxy Z Fold pada 2019. Sejak saat itu, Samsung menjelma menjadi market leader di pasar HP lipat. Tiap tahunnya, Samsung selalu merilis HP lipat terbaru, mulai Samsung Galaxy Z Fold 3, Samsung Galaxy Z Flip 4, hingga Samsung Galaxy Z Flip 6. Nah, salah satu nilai jual utama dari HP lipat Samsung adalah software yang matang.
Pertama, semua HP lipat Samsung sudah mendukung Galaxy AI yang canggih. Tak lupa, keamanan di HP Samsung juga terkenal sangat tinggi berkat Samsung KNOX. HP lipat Samsung juga menghadirkan fitur multitasking yang sangat optimal, bahkan mampu menjalankan hingga empat aplikasi secara bersamaan. Soal dukungan software, HP lipat Samsung bisa mendapat update software hingga 7 tahun.
2. HUAWEI menyajikan inovasi HP lipat yang gak ada di merek lain

HUAWEI merupakan produsen asal Cina yang terkenal dengan inovasinya. Nah, inovasi-inovasi tersebut juga diterapkan oleh HUAWEI di HP lipat mereka. Salah satu inovasi yang paling heboh adalah kehadiran HP foldable lipat tiga mereka, yaitu HUAWEI MATE XT Ultimate. Berkat HP tersebut, HUAWEI menjadi merek HP pertama yang memasarkan HP lipat tiga di dunia. Selain itu, inovasi HUAWEI juga hadir di sektor kamera berkat penggunaan variable aperture. Variable aperture sendiri membuat kamera bisa menyesuaikan intensitas cahaya yang masuk ke lensa.
3. vivo menyajikan HP lipat dengan kamera terbaik

Berkat kerja sama dengan ZEISS, vivo berhasil menjadi merek HP yang mampu memberikan kualitas kamera terbaik. Berkat ZEISS, HP lipat vivo diberkahi berbagai fitur unik, seperti ZEISS optics, ZEISS T* lens coating, dan preset khas ZEISS. Alhasil, hasil foto di HP lipat vivo bisa menjadi makin cerah, perekaman videonya super stabil, dan hasil jepretannya mirip dengan kamera profesional. Soal hardware, HP lipat vivo juga gak main-main. Kamera utama dengan OIS, kamera ultrawide, kamera periscope telephoto dengan pembesaran optikal 3 kali, dan kamera beresolusi tinggi semuanya bisa kamu nikmati.
4. OPPO punya HP lipat mungil yang nyaman digenggam

Berbeda dari HP lipat lain yang berukuran besar, OPPO justru mengedepankan HP lipat yang mungil, tipis, dan nyaman digenggam. Bayangkan saja, HP lipat terbaru mereka, yaitu OPPO Find N5 hanya memiliki ketebalan 8,93 milimeter saat dilipat. Bobotnya juga tidak seberapa berat, yaitu hanya 229 gram. Nah, bobot dan ketebalan tersebut mirip dengan HP konvensional yang tak bisa dilipat.
Selain ketipisan dan kenyamanan, HP lipat OPPO juga memberikan hal lain. Pertama, HP lipat OPPO hadir dengan kamera yang kece berkat kolaborasi dengan Hasselblad. Tak lupa, HP lipat OPPO juga menawarkan desain cantik yang cocok dengan berbagai tipe orang. Soal performa, HP lipat buatan OPPO juga selalu ganas berkat penggunaan chipset Snapdragon terbaik.
5. HONOR hadirkan HP lipat dengan desain mewah

Sejak dulu, HONOR sudah memposisikan diri sebagai merek HP yang mengedepankan penampilan. Alhasil, semua HP lipat HONOR memiliki desain cantik, penampilan yang indah, dan material premium yang mewah. Contohnya, HONOR Magic V Flip menggunakan frame alumunium. Kemudian, ada HONOR Magic V3 yang mengusung back cover dengan bahan nylon fiber. Sementara itu, HONOR Magic V2 tak kalah unik karena menggunakan back cover kaca atau kulit sintesis. Jadi, semua HP lipar HONOR punya tampilan yang mengagumkan dan mencolok.
Hadirkan berbagai fitur dan keunggulan yang berbeda, tiap merek menawarkan banyak variasi. Sebagai konsumen, tentunya kita diuntungkan. Konsumen diberi banyak pilihan dan tiap HP lipat juga bisa cocok dengan berbagai tipe orang. Maka dari itu, kamu harus menentukan kebutuhan dan preferensi sebelum membeli HP lipat.


















