6 Daftar HP Radiasi Paling Tinggi 2023 yang Harus Diwaspadai

Pastikan HP-mu tidak ada di lis ini!

Bisa dibilang, hidup tanpa HP merupakan sebuah ketidakmungkinan. Pasalnya, kini semua aktivitas memerlukan HP, mulai dari browsing, chatting, hingga streaming.

Sayangnya, terus-terusan berada di dekat HP tidaklah baik bagi kesehatan. Ini lantaran HP dapat menyebabkan sakit kepala hingga tumor otak, seperti melansir Better Health. Nah, sedihnya lagi daftar HP radiasi paling tinggi banyak beredar di Indonesia. Lantas apa saja daftarnya, ya?

Apa itu specific absorption rate (SAR)?

6 Daftar HP Radiasi Paling Tinggi 2023 yang Harus Diwaspadaimsn.com

Berbicara tentang radiasi smartphone tentunya tak lepas dari specific absorption rate (SAR). Ini adalah ukuran laju di mana energi diserap oleh tubuh manusia ketika terkena frekuensi radio elektromagnetik. SAR tak hanya didapat dari HP, tetapi juga dari MRI scanner maupun USG.

Saat mengukur SAR dalam handphone, telepon diletakkan di kepala manusia seperti dalam posisi menelepon. Lalu, nilai SAR diukur di lokasi yang memiliki tingkat penyerapan tinggi di kepala. Wajarnya, batas SAR dalam handphone adalah 2W/kg, sedangkan Federal Communications Commission (FCC) mensyaratkan SAR berada di bawah 1,6W/kg.

Daftar HP radiasi paling tinggi

Setelah memahami apa itu SAR, agaknya kamu perlu mempertimbangan lagi beberapa daftar hp radiasi paling tinggi berikut. Pasalnya, dalam jangka waktu lama dapat mengganggu kesehatan.

1. Xiaomi Mi Mix 3

6 Daftar HP Radiasi Paling Tinggi 2023 yang Harus DiwaspadaiXiaomi Mi Mix 3 (id.xiaomitoday.it)

Laman Statista merilis daftar handphone yang radiasi tertinggi. Hasilnya, beberapa smartphone Xiaomi termasuk di dalamnya.

Salah satunya adalah Xiaomi Mi Mix 3 dengan kadar SAR 1,45 W/kg. Padahal, handphone ini memiliki fitur yang unggul, seperti RAM 10 GB, konektivitas yang mendukung hingga 5G, desain slide, serta memiliki 4 kamera (dua di belakang dan dua di depan).

2. HTC U12 Life

6 Daftar HP Radiasi Paling Tinggi 2023 yang Harus DiwaspadaiHTC U12 Life (htc.com)

Di atas Xiaomi, ada HTC U12 Life dengan kadar SAR 1,48 W/kg. Dalam list yang dirilis Statista, hanya ada dua handphone HTC yang masuk di daftar. Padahal, HTC U12 Life ini diperkuat dengan memori internal berkapasitas 64 GB, 4 GB RAM, serta dual kamera 16 MP (belakang) dan 5 MP (depan). Hati-hati bila ini smartphone-mu!

3. OnePlus 6T

6 Daftar HP Radiasi Paling Tinggi 2023 yang Harus DiwaspadaiOnePlus 6T (unsplash.com/Denny Ryanto)

Ponsel yang terkenal dengan OS Android Pie 9.1 dan layar Corning Gorilla Glass 6 ini juga tak luput dari persoalan radiasi. Laman Statista menyebutkan bahwa OnePlus 6T ini memiliki kadar SAR hingga 1,55 W/kg. Nah, yang cukup menjadi perhatian adalah ada empat seri handphone OnePlus dalam daftar yang memiliki tingkat radiasi tinggi.

Baca Juga: Berbahaya, 10 Tips Kurangi Paparan Radiasi Barang Elektronik

4. Xiaomi Mi Max 3

6 Daftar HP Radiasi Paling Tinggi 2023 yang Harus DiwaspadaiXiaomi Mi Max 3 (xiaomitoday.com)

Xiaomi lagi-lagi berada dalam daftar handphone dengan tingkat radiasi tertinggi. Tercatat, kadar SAR dalam Xiaomi Mi Max 3 ini adalah 1,58 W/kg. Padahal, smartphone ini terkenal tangguh untuk gaming. Fitur-fitur di dalamnya pun cukup mengagumkan, yakni diperkuat dengan Android 8.1 (Oreo), 128 GB memori internal dan RAM hingga 6 GB.

5. OnePlus 5T

6 Daftar HP Radiasi Paling Tinggi 2023 yang Harus DiwaspadaiOnePlus 5T (oneplus.com)

Dengan SAR 1,68 W/kg, OnePlus 5T ini jelas berada lebih dari di ambang batas yang direkomendasikan oleh Federal Communications Commission (FCC). Laman Statista, menyebut bahwa OnePlus 5T ini berada di peringkat dua handphone dengan radiasi yang paling tinggi. Pertimbangkan baik-baik dalam memiliki smartphone ini, ya.

6. Xiaomi Mi A1

6 Daftar HP Radiasi Paling Tinggi 2023 yang Harus DiwaspadaiXiaomi Mi A1 (youtube.com/Sobat_HP)

Sampailah kita pada urutan pertama smartphone dengan tingkat radiasi tertinggi! Ya, Xiaomi Mi A1 adalah juaranya. Handphone ini memiliki kadar SAR 1,75 W/kg, jauh lebih tinggi dari yang dianjurkan yaitu 1,6 W/kg. Dengan kadar radiasi yang tinggi, ditakutkan itu akan memengaruhi kesehatan dan keamanan penggunanya.

Nah, itulah daftar HP radiasi paling tinggi yang seharusnya dijauhi. Sebab, seperti yang kamu tahu, HP dengan radiasi tinggi bisa memicu sakit kepala hingga tumor, lho. Kalaupun ini adalah HP-mu, sebaiknya kurangi penggunaannya dan jauhkan jangkauannnya ketika sedang tidur.

Baca Juga: 7 Smartphone Gaming Tergesit RAM 12 GB, Bikin Gak Sabar Dapat THR nih!

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono
  • Dwi Agustiar
  • Putri Intan Nur Fauziah
  • Lea Lyliana
  • Mohamad Aria

Berita Terkini Lainnya