Xiaomi Redmi Note 15 5G Pasar Global vs Pasar China, Apa Bedanya?

- Dapur pacu ditopang prosesor yang sama, tapi ada opsi RAM dan memori yang beda
- Unit pasar global punya kamera depan lebih tajam dan kamera utama yang dilengkapi OIS
Setelah debut di China pada Agustus 2025, Xiaomi Redmi Note 15 series akhirnya melenggang ke pasar global pada Januari 2026. Redmi Note 15 5G adalah salah satu anggota dari seri ini. Ia sekaligus menjadi smartphone 5G termurah di Redmi Note series teranyar ini.
Karena merupakan versi global, Xiaomi tentunya akan memasarkan Redmi Note 15 5G ke banyak negara di seluruh dunia dan Indonesia menjadi salah satu tujuannya. Apakah Xiaomi membekali spesifikasi yang sama untuk unit pasar global dan China? Komparasi Redmi Note 15 5G pasar global dan pasar China di bawah ini siap memberi jawabannya.
1. Dapur pacu ditopang prosesor yang sama, tapi ada opsi RAM dan memori yang beda

Xiaomi ternyata membuat performa unit pasar global setara dengan unit pasar China. Xiaomi membekali dapur pacunya dengan Snapdragon 6 Gen 3, prosesor Qualcomm berfabrikasi 4 nm yang rilis pada September 2024, mempunyai empat Cortex-A78@2,4GHz dan empat Cortex-A55@1,8GHz. Lalu, keduanya menggunakan RAM LPDDR4X dan memori internal UFS 2.2 dalam empat variasi konfigurasi untuk masing-masing sebagai berikut:
Unit pasar global | Unit pasar China |
|---|---|
6/128GB, 8/256GB, 8/512GB, 12/512GB | 6/128GB, 8/128GB, 8/256GB, 12/256GB |
2. Unit pasar global punya kamera depan lebih tajam dan kamera utama yang dilengkapi OIS

Selanjutnya, kita melihat tampilan fisiknya. Unit pasar global punya layar dengan lengkungan menuju bingkai kiri dan kanan. Layarnya cukup terang dengan kecerahan puncak 3200 nit. Di sisi belakang, ada modul persegi di bagian tengah atas, memuat kamera utama beresolusi tinggi yang dilengkapi OIS dan kamera ultrawide. Nah, di bawah ini adalah spek layar dan kamera unit pasar global.
Spesifikasi | Unit pasar global |
|---|---|
Layar | AMOLED, 6,77 inci, 1080 x 2392 piksel, 120Hz, 3200 nit |
Kamera belakang | kamera utama (108MP, f/1.7, OIS) + kamera ultrawide (8MP) |
Kamera swafoto | 20MP |
3. Unit pasar China usung desain yang identik, tapi spek kameranya downgrade

Unit pasar China ternyata mengusung desain yang identik dengan unit pasar global. Sisi depannya dihiasi layar lengkung, sedangkan ada modul persegi di sisi belakang. Spek layarnya ternyata juga sama dengan unit pasar global. Akan tetapi, aspek fotografinya justru lebih downgrade karena resolusi kameranya lebih rendah, tidak ada fitur OIS, dan tidak ada kamera ultrawide. Kamu bisa melihat spek layar dan kamera unit pasar China di bawah ini.
Spesifikasi | Unit pasar China |
|---|---|
Layar | AMOLED, 6,77 inci, 1080 x 2392 piksel, 120Hz, 3200 nit |
Kamera belakang | kamera utama (50MP, f/1.8) + kamera depth (2MP) |
Kamera swafoto | 8MP |
4. Kapasitas baterai berselisih 280 mAh, tapi dukungan pengisian dayanya sama

Berikutnya, Xiaomi membekali unit pasar global dengan baterai berkapasitas 5520 mAh. Ternyata, kapasitas baterainya lebih kecil dari baterai unit pasar China yang mencapai 5800 mAh. Di atas kertas, unit pasar China tentunya menyediakan waktu penggunaan yang lebih lama. Meski begitu, keduanya mendukung pengiisian daya yang sama, yaitu 45W lewat soket USB Type C dan reverse wired charging 18W.
5. Unit pasar global dan pasar China sama-sama aman terkena semprotan air kuat

Nah, baik unit pasar global maupun pasar China ternyata kedap debu dan aman terkena semprotan air bertekanan tinggi karena bersertifikasi IP66. Keduanya juga sama-sama menjalankan HyperOS 2 berbasis Android 15, serta memiliki pemancar inframerah, pemindai sidik jari di dalam layar, speaker stereo, dan slot kartu hybrid. Yang terakhir, opsi warnanya yang tersedia untuk saat ini adalah sebagai berikut:
Perbedaan warna Redmi Note 15 5G
Unit pasar global | Unit pasar China |
|---|---|
hitam, biru, ungu | hitam, putih, biru, merah |
Secara umum, Redmi Note 15 5G untuk pasar global memang mengusung desain dan mayoritas spesifikasi yang sama dengan unit pasar China. Akan tetapi, unit pasar global punya opsi kapasitas memori internal lebih besar dan tiga kamera yang lebih mumpuni. Sementara itu, unit pasar China mempunyai kapasitas lebih besar.


















