realme 12 5G vs realme 11 5G, Desain makin Mewah!

Rilisan yang terbaru lebih murah dan punya speaker stereo

realme baru saja merilis anggota terbaru dari realme 12 series pada Maret 2024. Namanya adalah realme 12 5G. Ini merupakan penerus dari realme 11 5G yang meluncur pada kuartal ketiga 2023.

Tentunya ada beberapa peningkatan yang terjadi dari generasi sebelumnya ke generasi lebih baru. Akan tetapi, ada juga sektor yang mengalami penurunan. Nah, untuk mengetahui seberapa layak realme 12 5G menjadi pengganti realme 11 5G, cari tahu jawabannya melalui perbandingan spesifikasi di bawah ini, yuk!

1. Performa tidak mengalami kenaikan

realme 12 5G vs realme 11 5G, Desain makin Mewah!ilustrasi prosesor MediaTek Dimensity 6100+ (realme.com)

Prosesor yang dipakai kedua smartphone ini ternyata sama, yakni Dimensity 6100+, prosesor MediaTek berfabrikasi 6 nm yang meluncur pada Juli 2023. Ini berarti tidak ada peningkatan performa dari realme 11 5G ke realme 12 5G. Sebagai informasi, Dimensity 6100+ memiliki 8 prosesor inti yang terdiri dari 2 Cortex-A76@2,2GHz dan 6 Cortex-A55@2,0GHz. MediaTek memadukannya dengan pengolah grafis Mali-G57 MC2.

Baca Juga: 5 HP realme dengan Corning Gorilla Glass 5 di 2024, mulai Rp2 Jutaan

2. Opsi kapasitas memori internal lebih kecil

realme 12 5G vs realme 11 5G, Desain makin Mewah!ilustrasi realme 11 5G dengan memori internal 256GB (realme.com)

Prosesor Dimensity 6100+ mendukung pemakaian RAM LPDDR4X dan memori internal UFS 2.2. Tiap smartphone punya dua opsi RAM, yaitu 6GB dan 8GB yang bisa ditambah hingga dua kali lipat dari kapasitas dasar. Terkait media penyimpanan, realme 11 5G menyediakan pilihan memori internal 128GB dan 256GB, sedangkan realme 12 5G menyediakan memori internal 128GB saja. Meski begitu, kapasitas media penyimpanannya masih bisa diperluas dengan kartu microSD hingga 2TB.

3. Resolusi kamera depan realme 11 5G lebih tinggi

realme 12 5G vs realme 11 5G, Desain makin Mewah!ilustrasi realme 11 5G dengan layar 120Hz (realme.com)

Pada bagian depan realme 11 5G ada layar yang dikelilingi bezel yang agak tebal, khususnya bezel sebelah bawah. Layarnya memakai panel IPS LCD dengan bentang 6,72 inci, resolusi 1080 x 2400 piksel (Full HD+), refresh rate 120Hz, dan kecerahan puncak 680 nit. Lalu, ada punch hole berisi kamera 16MP untuk mengambil swafoto, melakukan video call, dan juga berperan sebagai sensor pengenalan wajah.

4. Layar realme 12 5G lebih terang dan punya fitur Mini Capsule

realme 12 5G vs realme 11 5G, Desain makin Mewah!ilustrasi realme 12 5G dengan fitur Mini Capsule 2.0 (realme.com)

Bagian depan realme 12 5G terlihat sangat identik dengan pendahulunya dengan adanya punch hole dan ketebalan bezel di keempat sisi. Layarnya juga punya panel, bentang, resolusi, dan refresh rate yang sama. Akan tetapi, layar realme 12 5G lebih terang dengan kecerahan puncak yang mencapai 950 nit. Cukup disayangkan, resolusi kamera swafotonya turun menjadi 8MP. Akan tetapi, realme 12 5G punya fitur Mini Capsule sehingga bisa tampil bak memiliki Dynamic Island iPhone.

5. Modul kamera terinspirasi dari jam tangan

realme 12 5G vs realme 11 5G, Desain makin Mewah!bagian belakang realme 11 5G warna glory black (realme.com)

Bagian belakang realme 11 5G berbahan plastik yang mengilat. Pada pojok kiri atas, ada modul lingkaran yang dikelilingi gerigi terinspirasi dari bentuk jam tangan. Di dalam modul tersebut, ada dua kamera yang disusun horizontal dengan LED flash berada di bawah kedua kamera tersebut. Konfigurasi kameranya ialah kamera utama 108MP dengan sensor ISOCELL HM6 dan in-sensor zoom 3X serta kamera portrait 2MP.

6. Modul lebih besar, terlihat lebih mewah

realme 12 5G vs realme 11 5G, Desain makin Mewah!realme 12 5G warna twilight purple (realme.com)

Bagian belakang realme 12 5G berubah drastis dari pendahulunya. Permukaannya berbahan kulit sintetis dengan aksen jahitan berpola berlian berkilau yang membelah dari atas ke bawah. Lalu, modul kameranya juga berbentuk lingkaran yang terinspirasi dari jam tangan trendi, tetapi ukurannya kini lebih besar, terletak di tengah atas, dan permukaannya memiliki pola garis-garis yang berpusat ke tengah modul ketika terkena cahaya. Pada modul tersebut, ada LED flash dan dua kamera dengan spesifikasi yang sama dengan pendahulunya.

7. Speaker stereo atau tiga slot kartu

realme 12 5G vs realme 11 5G, Desain makin Mewah!ilustrasi realme 12 5G dengan speaker stereo (realme.com)

Di sekeliling bingkai kedua smartphone ini kamu bisa menjumpai tombol daya yang merangkap sebagai pemindai sidik jari, tombol pengatur volume speaker, dua mikrofon, soket USB Type C, dan audio jack 3,5 mm. Terkait jumlah speaker, realme 11 5G punya satu speaker saja yang terletak di bingkai bawah. Sementara itu, selain speaker di bingkai bawah, realme 12 5G ternyata punya satu speaker lagi yang terletak di bingkai atas untuk membuatnya bisa menghasilkan suara lebih imersif berkat adanya speaker stereo. Lalu, terkait jumlah slot kartu, realme 11 5G memungkinkan penggunanya untuk memasang dua kartu SIM dan satu kartu microSD secara bersamaan. Di sisi lain, realme 12 5G mewajibkan penggunanya untuk memasang kartu SIM ke-2 dan kartu microSD karena memiliki slot kartu berjenis hybrid.

8. Dukungan pengisian daya menurun

realme 12 5G vs realme 11 5G, Desain makin Mewah!ilustrasi realme 12 5G dengan baterai 5000 mAh (realme.com)

Di sektor energi, kedua smartphone realme ini sama-sama ditenagai baterai 5000 mAh, tetapi durasi pengisian ulangnya berbeda. Baterai realme 11 5G mendukung pengisian daya 67W. Sayangnya, dukungan pengisian daya untuk realme 12 5G turun menjadi 45W sehingga membuat durasi pengisian ulangnya tentu menjadi lebih lambat.

9. Sistem operasi serta proteksi terhadap debu dan air

realme 12 5G vs realme 11 5G, Desain makin Mewah!ilustrasi realme 12 5G dengan sertifikasi IP54 (realme.com)

Sebagai model dari generasi lebih baru, realme 12 5G menjalankan antarmuka dan sistem operasi lebih baru, yakni realme UI 5 berbasis Android 14. Sementara realme 11 5G masih menjalankan realme UI 4 berbasis Android 13 ketika debut pada kuartal ketiga 2023. Ada hal yang meningkat cukup signifikan terkait sistem proteksi terhadap benda padat dan cair yang tidak dimiliki pendahulunya. realme 12 5G bersertifikasi IP54 yang membuatnya masih aman meski sebagian debu masuk ke dalam perangkat dan aman dari cipratan air dari segala arah.

10. Sebagian spesifikasi naik, harga jualnya malah lebih murah

realme 12 5G vs realme 11 5G, Desain makin Mewah!realme 12 5G warna twilight purple (realme.com)realme 11 5G warna glory gold (realme.com)

Terkait pilihan warna, realme 12 5G menawarkan pilihan twilight purple dan woodland green. realme 11 5G sendiri tersedia dalam pilihan midnight black (glory black) dan sunrise gold (glory gold). Terakhir, untuk membandingkan harganya, mari mematok harga yang berlaku di India mengingat realme 12 5G baru tersedia di India. Sebagai informasi, unit realme 11 5G yang rilis di India hanya dibekali RAM 8GB. Berikut ini komparasi harga keduanya di India:

Realme 11 5G (Agustus 2023)

  • Varian 8/128GB: 18.999 rupee
  • Varian 8/256GB: 19.999 rupee

realme 12 5G (Maret 2024)

  • Varian 6/128GB: 16.999 rupee (sekitar Rp3,2 juta)
  • Varian 8/128GB: 17.999 rupee (sekitar Rp3,4 juta)

Menariknya, harga realme 12 5G lebih murah dari pendahulunya dengan diikuti penambahan jumlah speaker, sistem proteksi terhadap benda padat dan cair, layar lebih terang, dan software lebih baru. Akan tetapi, ada penurunan dalam hal kapasitas memori internal, resolusi kamera depan, dukungan pengisian daya, dan jumlah slot kartu. Meski begitu, peningkatan di empat aspek utama tersebut membuat pengalaman pemakaian lebih memuaskan, apalagi ada fitur Mini Capsule bak Dynamic Island iPhone.

Baca Juga: 5 HP realme untuk Fotografi dengan Kamera Mendukung OIS

Samuel Photo Verified Writer Samuel

Go Racing!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya