5 HP Flagship Xiaomi dengan Skor AnTuTu Benchmark Tertinggi di 2022

Rekomendasi paling manjain buat para pro player, nih!

Setelah sukses menguasai pasar entry-level, Xiaomi kini mulai serius bersaing di kelas flagship. Tak hanya bersaing dari segi desain, kini Xiaomi juga makin serius menawarkan spesifikasi smartphone gahar.

Contohnya bisa kamu tilik dari sederet smartphone Xiaomi berikut. Dengan harga jual yang terbilang murah, kamu bisa mendapatkan spesifikasi tinggi di sektor mesin.

Dilansir ANTUTU benchmark, berikut sederet smartphone Xiaomi dengan skor AnTuTu Benchmark paling tinggi di tahun 2022. Yuk, cek apa saja!

1. Xiaomi 12

5 HP Flagship Xiaomi dengan Skor AnTuTu Benchmark Tertinggi di 2022potret Xiaomi 12 (mobile.mi.co.id)

Xiaomi seri angka memang selalu memberikan gebrakan di setiap perilisannya, tak terkecuali dengan Xiaomi 12. Sebagai seri tertinggi di tahun 2022, spesifikasi yang ditawarkan smartphone ini tentu sangat layak untuk menunjang segala macam kebutuhan. Mulai dari yang butuh desain premium, fotografi, dan bermain gaming, semuanya sudah disiapkan.

Khusus pada sektor mesin, Xiaomi 12 dibekali dengan chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 1 (4 nm), RAM hingga 12GB, dan memori internal 256GB. Selanjutnya, sektor layar menggunakan panel AMOLED seluas 6,28. Layar ini juga dilengkapi fitur 68B colors, Dolby Vision, dan HDR10+.

Dengan spesifikasi tersebut, Xiaomi 12 berhasil memperoleh skor AnTuTu Benchmark di angka 940679. Pertama kali dirilis pada bulan Desember 2021, harga terbaru smartphone ini adalah Rp8,8 juta untuk varian RAM 8/256GB.

2. Redmi K50 Gaming

5 HP Flagship Xiaomi dengan Skor AnTuTu Benchmark Tertinggi di 2022potret Redmi K50 Gaming (m.mi.com)

Redmi K50 Gaming adalah smartphone Xiaomi yang memang ditujukan untuk para gamers. Oleh karena itu, kamu tidak perlu meragukan performanya. Meski Redmi K50 Gaming belum resmi dirilis di Indonesia, kamu tetap bisa mendapatkannya melalui pasar luar negeri.

Spesifikasi yang ditawarkan Redmi K50 Gaming antara lain, seperti chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 1 (4 nm), RAM sebesar 12GB, dan memori internal hingga 256GB. Spesifikasi baterai smartphone ini juga bisa diandalkan dengan kapasitas 4700mAh dan teknologi fast charging 120W.

Dengan spesifikasi tersebut, Redmi K50 Gaming berhasil memperoleh skor AnTuTu Benchmark di angka 945136. Pertama kali dirilis pada bulan Februari 2022, harga smartphone ini saat pertama kali dirilis berkisar mulai Rp7 jutaan.

Baca Juga: Xiaomi 12 Series, Dual Flagship Heboh di Tahun 2022

3. Redmi K50 Pro

5 HP Flagship Xiaomi dengan Skor AnTuTu Benchmark Tertinggi di 2022potret Redmi K50 Pro (m.mi.com)

Masih dari seri yang sama, ketiga kamu bisa pilih Redmi K50 Pro. Smartphone ini masih sangat baru di pasaran sejak pertama kali dirilis pada bulan Maret 2022. Meski tidak memiliki embel-embel smarpthone gaming, tetap saja Redmi K50 Pro memiliki spesifikasi mesin powerful.

Redmi K50 Pro dibekali dengan chipset MediaTek Dimensity 9000 (4 nm), RAM sebesar 12GB, dan memori internal hingga 512GB. Lalu, pada sektor ketahanan, smartphone ini dibekali baterai berkapasitas 5000mAh dan teknologi fast charging 120W yang mampu mengisi daya penuh dalam waktu 19 menit saja.

Dengan spesifikasi tersebut, Redmi K50 Gaming berhasil memperoleh skor AnTuTu Benchmark di angka 950347. Sama seperti poin nomor dua, smartphone ini juga belum resmi dirilis di Indonesia. Untuk harganya sendiri, Redmi K50 Pro dijual mulai Rp6,5 jutaan.

4. Poco F4 GT

5 HP Flagship Xiaomi dengan Skor AnTuTu Benchmark Tertinggi di 2022potret Poco F4 GT (mobile.mi.co.id)

Beralih ke Poco, salah satu seri terbaik mereka, Poco F4 GT, ternyata masuk ke jajaran smartphone flagship Xiaomi paling powerful di 2022. Mulai dari spesifikasi, fitur, hingga desain, Poco F4 GT memang ditawarkan khusus untuk menunjang kebutuhan gaming. Oleh karena itu, kamu gak perlu lagi meragukan kualitasnya.

Poco F4 GT menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 1 (4 nm), memiliki RAM sebesar 12GB, dan memori internal sebesar 256GB. Untuk spesifikasi lainnya, smartphone ini menggunakan panel AMOLED, memiliki refresh rate 120Hz, baterai berkapasitas 4700mAh, dan mendukung teknologi fast charging 120W.

Dengan spesifikasi setinggi itu, Poco F4 GT sukses memperoleh skor AnTuTu Benchmark di angka 982486. Harga terbaru smartphone ini ada di kisaran Rp8,4 jutaan untuk varian RAM 12/256GB.

5. Xiaomi 12 Pro

5 HP Flagship Xiaomi dengan Skor AnTuTu Benchmark Tertinggi di 2022potret Xiaomi 12 Pro (mobile.mi.co.id)

Rekomendasi terakhir adalah Xiaomi 12 Pro. Apa saja, sih, yang jadi keunggulan smartphone ini? Sebagai seri tertinggi, Xiaomi 12 Pro menawarkan spesifikasi yang sangat tinggi dan fitur lengkap. Paling menarik ada di sektor kamera dimana menggugurkan konfigurasi triple camera beresolusi 50MP (wide), 50MP (telephoto), dan 50MP (ultrawide).

Sedangkan pada spesifikasi mesin, Xiaomi 12 Pro menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 1 (4 nm), RAM sebesar 12GB, dan memori internal sebesar 256GB. Dengan spesifikasi tersebut, skor AnTuTu Benchmark yang diperoleh di angka 983175.

Xiaomi 12 Pro pertama kali dirilis pada bulan Desember 2021. Harga terbaru smartphone ini dijual mulai Rp12,8 jutaan.

Spesifikasi mesin yang ditawarkan kelima smartphone di atas memang sangat tinggi. Dengan skor AnTuTu Benchmark setinggi itu, kamu bisa memainkan game sekelas PUBG Mobile bahkan Genshin Impact dengan sangat lancar pada konfigurasi grafis rata kanan, lho!

Baca Juga: 5 Rekomendasi HP Flagship Murah 2022, Harga Mulai Rp5 Jutaan!

Sumahir Hidayanto Photo Verified Writer Sumahir Hidayanto

Kritik saran: contacts us: 0858-4124-4290

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya