5 HP OPPO Termurah dengan ROM 256GB di Tahun 2024

Memori besar bikin pengguna puas simpan file

OPPO bukan lagi merek yang terkenal mahal. Di marketplace, ada banyak produk mereka yang sudah lama rilis, kini mengalami penurunan harga. Beberapa diantaranya adalah lima HP OPPO termurah dengan ROM 256GB di tahun 2024 ini kamu bisa membelinya dengan bujet Rp1 jutaan.

Tak cuma dibekali dengan ROM yang besar 256GB, produk berikut juga punya kelebihan lain mulai dari desain hingga kamera. Nah, buat kamu yang penasaran, berikut ini adalah rekomendasi HP tersebut.

1. OPPO Reno2 Z

5 HP OPPO Termurah dengan ROM 256GB di Tahun 2024potret Oppo Reno2 F (oppo.com)

OPPO Reno2 Z memiliki keunikan di sektor kamera yang menggunakan gaya pop-up. Namun, desain ini sangat jarang ditemui di smartphone modern karena terlihat kurang praktis dan gak responsif. Padahal, kesan premium benar-benar terasa ketika sedang selfie.

OPPO Reno2 Z dibekali dengan mesin MediaTek Helio P90 (12 nm), RAM sebesar 8GB, dan memori internal 256GB. Untuk layar, panel yang digunakan juga sudah AMOLED, dan memiliki luas 6,53 inci. Dengan spesifikasi tersebut, harga di marketplace hanya Rp1,5 juta.

Baca Juga: 5 Hero Counter Layla Terbaik di MLBB, Atasi dengan Assassin!

2. OPPO A53s 5G

5 HP OPPO Termurah dengan ROM 256GB di Tahun 2024potret OPPO A53s 5G (oppo.com)

Selanjutnya, kamu bisa pilih OPPO A53s 5G yang pertama kali dirilis pada bulan Mei 2021. HP ini kini dijual dengan harga yang sangat murah yaitu Rp1,2 juta. Padahal, spesifikasi yang ditawarkan sangat tinggi, seperti menggunakan chipset Mediatek Dimensity 700 (7 nm), memiliki RAM 8GB, dan ROM sebesar 256GB.

Tak cuma itu, baterainya juga awet berkapasitas 5000mAh dan mendukung charging sebesar 10W. Untuk fitur-fitur, HP ini mendukung fingerprint di sisi samping, menggunakan USB type-C, dan kamera 13MP. Dengan spesifikasi tersebut, aktivitas apapun bisa dilakukan dengan lancar.

3. OPPO A96

5 HP OPPO Termurah dengan ROM 256GB di Tahun 2024potret Oppo A96 (oppo.com)

Tak kalah menarik, ada OPPO A96 yang juga mendukung ROM 256GB. HP ini ditenagai chipset dari Qualcomm yaitu Snapdragon 680 4G (6 nm) dan RAM sebesar 8GB. Dengan perolehan skor AnTuTu Benchmark di angka 200 ribuan, kamu bisa bermain game sekelas Mobile Legends dengan sangat lancar.

OPPO A96 juga memiliki kelebihan lainnya, seperti mendukung layar 90Hz, ada sensor NFC, pakai USB type-C, dan memiliki sensor fingerprint di sisi samping. Untuk baterai, kapasitasnya adalah 5000mAh dan mendukung fast charging 33W. Di marketplace, HP ini dijual mulai Rp2,5 juta.

4. OPPO A98 5G

5 HP OPPO Termurah dengan ROM 256GB di Tahun 2024potret Oppo A98 (oppo.com)

Buat kamu yang punya bujet lebih banyak, OPPO A98 5G adalah pilihan yang tepat. HP yang pertama kali rilis pada bulan Mei 2023 ini dibekali dengan RAM sebesar 8GB, ROM sebesar 256GB, dan menggunakan chipset 5G dari Qualcomm yaitu Snapdragon 695 5G (6 nm). Untuk urusan baterai, berkapasitas besar 5000mAh dan mendukung fast charging 65W.

Beberapa keunggulan lain yang ditawarkan smartphone ini, seperti pakai sensor NFC, pakai USB type-C, mendukung stereo speakers, dan layar 120Hz. Tak cuma itu, kameranya juga berkualitas karena memiliki resolusi 64MP pada bagian belakang dan 32MP pada bagian depan. Di marketplace, OPPO A98 5G dijual Rp3,7 juta.

5. OPPO A78 4G

5 HP OPPO Termurah dengan ROM 256GB di Tahun 2024potret OPPO A78 4G (oppo.com)

Rekomendasi terakhir adalah OPPO A78 4G. HP ini cocok buat kamu yang suka multitasking dan menonton film karena layarnya menggunakan panel AMOLED, mendukung 90Hz, dan memiliki resolusi 1080 x 2400 piksel. Tak cuma itu, bermain game juga bisa dilakukan dengan mulus karena dibekali RAM 8GB, ROM 256GB, dan chipset Snapdragon 680 4G (6 nm).

Untuk urusan baterai, kamu tidak perlu khawatir lowbat-an karena punya kapasitas 5000mAh dan mendukung fast charging 67W. Beberapa fitur lain yang ada di OPPO A78 4G, seperti fingerprint under display, NFC, stereo speakers, dan mengantongi sertifikasi IP54. Terakhir, OPPO A78 4G dijual mulai Rp2,9 juta.

Di Indonesia, OPPO adalah merek smartphone yang sangat digemari anak muda. Khususnya untuk mereka yang suka swafoto, kualitas gambar yang dihasilkan sangat jernih. Apalagi HP OPPO termurah dengan ROM 256GB di tahun 2024 ada beragam, pasti performanya makin powerful.

Baca Juga: OPPO Umumkan ColorOS 14, Ini Daftar Fitur dan Perangkatnya

Sumahir Hidayanto Photo Verified Writer Sumahir Hidayanto

Kritik saran: 0858-4124-4290

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya