5 HP Pesaing REDMAGIC 8S Pro dengan Chipset Snapdragon 8 Gen 2 

Gear gaming terbaik segera rilis di Indonesia 

REDMAGIC 8s Pro adalah smartphone flagship milik ZTE yang segera rilis di Indonesia pada bulan Agustus 2023. Sebagai smartphone khusus gaming, REDMAGIC 8s Pro memiliki performa mesin sangat tinggi berkat dukungan chipset Snapdragon 8 Gen 2. Selain itu, baterainya memiliki kapasitas 6000mAh dan sudah mendukung fast charging 65W.

Di marketplace, ada cukup banyak smartphone dengan performa mesin setara REDMAGIC 8s Pro karena sama-sama didukung chipset Snapdragon 8 Gen 2. Bahkan, beberapa di antaranya sudah rilis di Indonesia. Ingin tahu daftarnya? Yuk, cek ulasannya di bawah!

1. Asus ROG Phone 7 Ultimate

5 HP Pesaing REDMAGIC 8S Pro dengan Chipset Snapdragon 8 Gen 2 potret Asus ROG Phone 7 Ultimate (rog.asus.com)

ROG Phone adalah smartphone gaming yang diluncurkan Asus dan ROG Phone 7 Ultimate adalah seri teranyar yang performanya setara REDMAGIC 8s Pro. Mereka berdua sama-sama menggunakan chipset Snapdragon 8 Gen 2, menggunakan panel AMOLED, dan memiliki kapasitas baterai 6000mAh. Selain itu, resolusi kamera belakangnya juga sama-sama 50MP.

Namun, untuk kapasitas memori, REDMAGIC 8s Pro hanya memiliki satu varian, yaitu 16GB. Sedangkan ROG Phone 7 Ultimate tersedia dalam 3 varian, yaitu 8GB, 12GB, dan 26GB. Meski begitu, performa mesin keduanya bisa dibilang setara karena chipset yang digunakan sama. Dilansir GSMArena, ROG Phone 7 Ultimate dijual mulai Rp9,4 jutaan.

Baca Juga: Bocoran Smartphone Pertama dengan Chipset Snapdragon 8 Gen 3

2. Samsung Galaxy S23 Ultra

5 HP Pesaing REDMAGIC 8S Pro dengan Chipset Snapdragon 8 Gen 2 potret Samsung Galaxy S23 Ultra (samsung.com)

Selanjutnya, ada Samsung Galaxy S23 Ultra yang memiliki performa setara dengan REDMAGIC 8s Pro. Selain chipset, kedua smartphone ini juga sama-sama menggunakan sensor fingerprint di bawah layar, mendukung stereo speakers, serta NFC. Selain itu, keduanya juga sama-sama menggunakan bahan kaca pada bagian belakang.

Samsung Galaxy S23 Ultra memang bukan smartphone yang ditujukan untuk kebutuhan gaming. Oleh karena itu, HP ini memiliki kapasitas baterai yang sedikit lebih kecil (5000mAh) dan kecepatan charging sedikit lebih lambat (45W). Di Indonesia, Samsung Galaxy S23 Ultra dijual mulai Rp17 jutaan.

3. vivo X90 Pro+

5 HP Pesaing REDMAGIC 8S Pro dengan Chipset Snapdragon 8 Gen 2 potret vivo X90 Pro Plus (vivo.com.cn)

Dari merek vivo, kamu bisa pilih seri X90 Pro+. Smartphone yang pertama kali meluncur pada Desember 2022 ini menggunakan chipset Snapdragon 8 Gen 2. HP ini punya banyak kesamaan jika dibandingkan dengan REDMAGIC 8s Pro, antara lain mendukung fast charging 80W, mendukung NFC, stereo speakers, dan masih banyak lagi lainnya.

Di sektor baterai, vivo X90 Pro+ memiliki kapasitas lebih rendah (4700mAh) meski sama-sama mendukung fast charging 80W. Namun, secara keseluruhan, spesifikasi yang paling menonjol dari HP ini ada di sektor kamera yang menggunakan Zeiss Optics dan Zeiss T lens coating. Dilansir GSMArena, vivo X90 Pro+ dijual mulai Rp17 jutaan.

4. Xiaomi 13 Ultra

5 HP Pesaing REDMAGIC 8S Pro dengan Chipset Snapdragon 8 Gen 2 potret Xiaomi 13 Ultra (mi.com)

Xiaomi 13 Ultra adalah smartphone Xiaomi terbaru yang rilis April 2023. Smartphone flagship ini menawarkan desain premium, spesifikasi tinggi, dan kamera canggih. Selain itu, kecepatan pengisian dayanya juga lebih cepat jika dibandingkan REDMAGIC 8s Pro, yaitu 90W fast charging.

Tak cuma itu, beberapa fitur unggulan yang ada pada Xiaomi 13 Ultra adalah fingerprint di bawah layar, stereo speakers, dan sudah menggunakan Leica Lenses. Buat kamu yang gak cuma mementingkan sektor gaming, Xiaomi 13 Ultra bisa kamu lirik lebih serius. Dilansir GSMArena, HP ini dijual mulai Rp13,7 jutaan.

5. OPPO Find X6 Pro

5 HP Pesaing REDMAGIC 8S Pro dengan Chipset Snapdragon 8 Gen 2 potret OPPO Find X6 Pro (dxomark.com)

OPPO Find X6 Pro hadir dengan layar seluas 7,82 inci, menggunakan panel LTPO3 AMOLED, mendukung 1B colors, refresh rate 120Hz, Dolby Vision, dan HDR10+. Selain itu, smartphone ini juga memiliki kapasitas baterai cukup besar, yaitu 5000mAh dan mendukung fast charging 100W yang mampu mengisi penuh dalam waktu sekitar 30 menit.

Disandingkan REDMAGIC 8s Pro, OPPO Find X6 Pro memiliki kesamaan di sektor kelengkapan sensor, menggunakan USB type-C, stereo speakers, dan performa mesin. Untuk harganya sendiri, OPPO Find X6 Pro dijual mulai Rp13,5 jutaan. Tertarik untuk membeli?

Deretan rekomendasi smartphone alternatif kali ini jelas sangat powerful untuk menunjang kebutuhan gaming. Berkat perolehan skor AnTuTu Benchmark di angka 1,6 juta, semua game yang ada di muka bumi ini bisa kamu mainkan dengan lancar.

Baca Juga: Spesifikasi Lengkap HP Gaming REDMAGIC 6, Intip Harganya di Sini!

Sumahir Hidayanto Photo Verified Writer Sumahir Hidayanto

Kritik saran: contacts us: 0858-4124-4290

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya