5 HP realme Termurah dengan Fitur NFC, Mudah Cek Saldo E-Money!

NFC jadi salah satu fitur unggulan utama dari deretan HP ini

NFC adalah salah satu sensor pada smartphone yang biasa digunakan untuk mengisi dan mengecek saldo e-money. Di era yang serba digital ini, tentu sensor NFC makin dibutuhkan masyarakat untuk meningkatkan produktivitas. Nah, untungnya sensor NFC pada smartphone bukanlah teknologi yang mahal.

Menilik deretan smartphone realme, kamu bisa mendapatkan unit smartphone dengan fitur NFC cukup dengan merogoh kocek sekitar Rp1 jutaan saja. Tanpa banyak basa-basi lagi, langsung cek rekomendasi smartphone realme termurah dengan sensor NFC berikut, ya!

1. realme C51

5 HP realme Termurah dengan Fitur NFC, Mudah Cek Saldo E-Money!potret realme C51 (buy.realme.com)

realme C51 adalah produk andalan realme di kelas entry level. Dijual di kisaran harga Rp1,2 jutaan, HP ini sudah mendukung refresh rate layar 90Hz, chipset Unisoc Tiger T612 (12 nm), dan fast charging sebesar 33W. Sementara untuk baterai, kapasitasnya adalah 5000mAh. realme C51 memiliki fitur-fitur yang cukup lengkap, yaitu sensor NFC, fingerprint di sisi samping, dan menggunakan USB Type C. Dari segi kamera, kamu pun gak akan kecewa karena resolusinya 50MP.

Baca Juga: 5 HP Infinix Termurah dengan Sensor NFC Awal 2024

2. realme C53 NFC

5 HP realme Termurah dengan Fitur NFC, Mudah Cek Saldo E-Money!potret realme C53 (buy.realme.com)

Selanjutnya, ada realme C53 NFC yang memang mengusung sensor NFC sebagai nilai jual utama. Selain itu, smartphone entry level ini juga mendukung banyak fitur, diantaranya layar 90Hz, sensor fingerprint di sisi samping, dan menghasilkan USB type C. Fitur selengkap itu tentu sangat menggoda untuk dibeli.

Sementara untuk performa mesin, HP ini ditenagai oleh chipset UNISOC Tiger T612 dan RAM sebesar 6GB/8GB. Terakhir, baterainya berkapasitas 5000mAh dan 33W fast charging. Di marketplace, harganya adalah Rp1,7 juta.

3. realme C55 NFC

5 HP realme Termurah dengan Fitur NFC, Mudah Cek Saldo E-Money!potret Realme C55 (realme.com)

Termasuk pada rekomendasi kali ini, tentu saja realme C55 NFC ini juga memiliki sensor NFC. Dijual dengan harga yang lebih mahal di kisaran Rp2 jutaan, smartphone mid-range ini punya beberapa keunggulan. Pertama, desainnya premium karena mengusung gaya punch hole dan bezel tipis. Kedua, perfomanya powerful berkat chipset Helio G88 (12nm) dan RAM sebesar hingga 8GB. Terakhir, baterainya juga awet berkapasitas 5000mAh dengan dilengkapi fitur fast charging 33W. Untuk fitur-fitur penunjang, realme C55 NFC juga mendukung USB Type C, fingerprint di sisi samping, dan refresh rate layar 90Hz.

4. realme C67

5 HP realme Termurah dengan Fitur NFC, Mudah Cek Saldo E-Money!potret realme C67 (realme.com)

Tak kalah menarik, realme C67 juga sangat cocok buat kamu yang suka desain premium. HP rilisan Desember 2023 ini pun tergolong masih sangat worth it di pasaran. Secara spesifikasi, mesinnya juga powerful karena memanfaatkan Snapdragon 685 (6 nm) dan RAM sebesar 8GB.

realme C67 juga dibekali dengan layar IPS LCD seluas 6,67 inci, mendukung refresh rate layar 90Hz, dan punya resolusi tinggi 1080 x 2400 piksel. Untuk fitur-fitur pendukung, tentunya ada sensor NFC, stereo speakers, USB Type C, dan fingerprint di sisi samping. Kalau kamu tertarik, realme C67 bisa kamu temukan di smartphone di rentang harga Rp2,3 jutaan.

5. realme Narzo 50 5G

5 HP realme Termurah dengan Fitur NFC, Mudah Cek Saldo E-Money!potret realme Narzo 50 5G (realme.com)

Terakhir, ada realme Narzo 50 5G. HP 5G murah ini bisa kamu dapatkan mulai harga Rp2,2 jutaan. Tak cuma mendukung sensor NFC, Narzo 50 5G juga mendukung stereo speakers, menggunakan USB Type C, ada sensor fingerprint di sisi samping, dan masih banyak lagi lainnya.

Untuk spesifikasi mesin, HP ini ditenagai chipset dari MediaTek, yaitu Dimensity 810 (6 nm) dan sebesar 8GB. Sementara untuk spesifikasi baterai, kapasitasnya adalah 5000mAh dan mendukung 33W fast charging. Dengan harga Rp2,2 juta, tentu realme Narzo 50 5G sangat worth it untuk kamu miliki.

Berbekal teknologi sensor NFC menawarkan cara yang lebih praktis buat kamu yang sering menggunakan e-money dalam aktivitas sehari-hari. Cukup tempel kartu pada bagian belakang deretan rekomendasi HP realme di atas, produktivitas harianmu terjamin jadi lebih fleksibel dan gak ribet, deh!

Baca Juga: 5 HP vivo dengan Sensor NFC Termurah Februari 2024

Sumahir Hidayanto Photo Verified Writer Sumahir Hidayanto

Kritik saran: 0858-4124-4290

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya