5 HP Xiaomi Rumornya Segera Rilis Akhir 2023, Ada Xiaomi Mix Flip!

Terdiri mulai dari kelas entry-level hingga flagship

Xiaomi adalah salah satu merek yang sangat rajin merilis smartphone berbagai tipe, baik yang menghuni kelas entry level hingga flagship. Pada akhir 2023 ini contohnya, Xiaomi diperkirakan masih akan merilis produk baru di pasaran.

Smartphone tersebut ada yang hadir dari penerus seri Redmi Note, Redmi K, hingga smartphone flip. Dilansir 91mobiles, berikut deretan smartphone baru Xiaomi yang kabarnya segera rilis pada akhir 2023 ini. Yuk, kepoin!

1. Xiaomi 14 Ultra

5 HP Xiaomi Rumornya Segera Rilis Akhir 2023, Ada Xiaomi Mix Flip!ilustrasi Xiaomi 14 Ultra (gsmchina.com)

Xiaomi 14 Ultra adalah smartphone flagship yang menawarkan spesifikasi tinggi di semua lini. HP ini ditenagai chipset Snapdragon 8 Gen 3, memiliki baterai berkapasitas 5000mAh, dan sudah mendukung fast charging 120W. Selain itu, kualitas kamera belakangnya juga pasti memesona karena menggunakan konfigurasi 4 kamera, yaitu 200MP + 50MP + 50MP + 50MP. Sementara pada bagian depan, hanya ada satu kamera beresolusi 32MP.

Baca Juga: 5 HP Samsung Terbaru di Indonesia Oktober–November 2023

2. Xiaomi Redmi K70e

5 HP Xiaomi Rumornya Segera Rilis Akhir 2023, Ada Xiaomi Mix Flip!potret Xiaomi Redmi K70e (mobileinto.com)

Redmi K series adalah lini smartphone gaming milik Xiaomi yang kerap dijual dengan harga terjangkau. HP ini bakal powerful buat kebutuhan gaming karena menggunakan chipset MediaTek Dimensity 8200 yang berpadu dengan RAM sebesar 8GB. Dilansir NANOREVIEW, chipset tersebut rata-rata memeroleh skor AnTuTu Benchmark di angka 800 ribuan. Apalagi, dengan baterai jumbo berkapasitas 5500mAh, main game di smartphone ini dijamin bakal makin puas.

3. Xiaomi Redmi Note 15 Pro Plus

5 HP Xiaomi Rumornya Segera Rilis Akhir 2023, Ada Xiaomi Mix Flip!potret Xiaomi Redmi Note 15 Pro Plus (tech.hindustantimes.com)

Xiaomi Redmi Note 15 Pro Plus menjadi smartphone yang layak banget ditunggu. HP ini hadir dengan baterai awet yang sudah mendukung fast charging 240W. Layarnya juga bakal nyaman buat kebutuhan multitasking dan gaming karena menggunakan panel AMOLED dan mendukung refresh rate 165Hz. Untuk sistem keamanan, HP ini menggunakan sensor fingerprint di bawah layar.

4. Xiaomi Redmi K80

5 HP Xiaomi Rumornya Segera Rilis Akhir 2023, Ada Xiaomi Mix Flip!potret Xiaomi Redmi K80 (us.mobileinto.com)

Selanjutnya, Xiaomi Redmi K80 juga dirumorkan akan rilis pada akhir 2023 ini. HP ini menawarkan spesifikasi flagship dengan dukungan chipset Snapdragon 8 Gen 3, layar OLED, dan baterai 6000mAh yang sudah mendukung fast charging. Untuk kebutuhan fotografi, Xiaomi Redmi K80 juga gak main-main karena pakai konfigurasi 4 kamera beresolusi 108 MP + 16 MP + 12 MP.

5. Xiaomi Mix Flip

5 HP Xiaomi Rumornya Segera Rilis Akhir 2023, Ada Xiaomi Mix Flip!potret Xiaomi Mix Flip (gadgets360.com)

Terakhir, ada Xiaomi Mix Flip yang merupakan smartphone flagship idaman penggemar. Hadir dengan layar yang bisa dilipat, tentu ukuran smartphone ini bakal lebih compact. Layarnya sendiri menggunakan panel LTPO AMOLED seluas 6,78 inci, mendukung refresh rate 144Hz, dengan desain punch hole. HP ini kabarnya ditenagai chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2 yang ditemani RAM sebesar 12GB.

Dari kelima smartphone di atas, Xiaomi Mix Flip adalah yang paling layak ditunggu karena Xiaomi kerap menawarkan harga yang lebih murah dari kompetitor. Meski begitu, penggemar tentu tidak bisa berharap banyak untuk Redmi K series karena seri tersebut cukup jarang rilis di Indonesia.

Baca Juga: Prediksi Xiaomi Redmi Note 15 Pro Plus, Mendukung Fast Charging 240W!

Sumahir Hidayanto Photo Verified Writer Sumahir Hidayanto

Penulis ini masih pubertas, harap maklum🤙

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya