Cek Spesifikasi dan Harga Terkini realme C20 2023! 

Punya layar luas dan baterai awet

realme C20 termasuk smartphone entry level yang pertama kali dirilis pada Januari 2021. HP ini cukup diminati banyak orang karena punya harga terjangkau. Selain itu, spesifikasinya juga gak rendah-rendah banget sehingga masih bisa diandalkan untuk menunjang beragam aktivitas sehari-hari.

Ingin tahu spesifikasi lengkap dan harga terbaru yang ditawarkan realme C20 pada 2023 ini? Langsung cek ulasannya lewat artikel kali ini, yuk!

1. Mengusung desain premium berkat layar bergaya water drop

Cek Spesifikasi dan Harga Terkini realme  C20 2023! potret realme C20 (realme.com)

Penampilan realme C20 layak diacungi jempol karena memiliki tampilan premium dengan layar bergaya water drop. Selain itu, meski terbuat dari bahan plastik, corak warna pada bagian belakang juga sangat unik dan menarik. HP ini tersedia dalam dua varian warna, yaitu cool gray dan cool blue.

realme C20 memiliki ukuran yang sangat compact, yaitu 165,2 x 76,4 mm dengan ketebalan bodi 8,9 mm dan bobot seberat 190 gram. Bezel-nya juga cukup tipis berasio 80,8 persen screen-to-body. Buat kamu yang mengedepankan penampilan, HP ini cocok banget dan selaras di kelas harganya.

Baca Juga: 5 Tips Memperpanjang Usia Baterai HP agar Tidak Cepat Boros

2. Mesin powerful ditenagai chipset MediaTek G series

Cek Spesifikasi dan Harga Terkini realme  C20 2023! chipset MediaTek Helio G35 (realme.com)

Beralih ke spesifikasi mesin, apakah realme C20 powerful untuk bermain game? Jawabannya adalah lumayan. Karena chipset yang digunakan adalah MediaTek Helio G35, HP ini hanya bisa menjalankan game-game ringan. Selain itu, kapasitas memorinya juga cukup kecil (2/32GB) yang membuatnya tidak akan sanggup untuk memasang lebih banyak aplikasi. Soal spesifikasi layar, realme C20 cukup nyaman buat multitasking dan menonton film karena ukurannya jumbo, 6,5 inci. Selain itu, panel yang digunakan juga sudah IPS LCD dengan resolusi di 720 x 1600 piksel.

3. Terpasang satu kamera baik pada bagian belakang dan depan

Cek Spesifikasi dan Harga Terkini realme  C20 2023! potret kamera realme C20 (realme.com)

Selanjutnya, mari membahas spesifikasi kamera. realme C20 punya kamera yang tidak begitu berkualitas, baik pada bagian belakang maupun depan. Pada bagian belakang, hanya ada satu lensa beresolusi 8MP. Pada bagian depan juga ada satu lensa beresolusi 5MP. Tak banyak fitur yang tersedia kamera ini karena hanya mendukung AF, LED flash, HDR, panorama, dan mampu merekam video hingga kualitas 1080p@30fps.

4. Pakai baterai jumbo berkapasitas 5000mAh

Cek Spesifikasi dan Harga Terkini realme  C20 2023! potret realme C20 (realme.com)

Sebagai smartphone kelas bawah, baterai awet adalah sebuah keharusan. Untungnya, baterai realme C20 dijamin tahan lama karena memiliki kapasitas jumbo 5000mAh. Meski begitu, sayangnya baterai ini belum mendukung teknologi fast charging sehingga membutuhkan waktu cukup lama untuk mengisi daya dari kosong hingga penuh lagi.

5. Harga terbaru Realme C20

Cek Spesifikasi dan Harga Terkini realme  C20 2023! potret realme C20 (realme.com)

Terakhir, mari menilik berapa harga terbaru dari realme C20. Ketika pertama kali dirilis pada 2021, smartphone ini dijual mulai Rp1,3 jutaan. Kini, di marketplace harganya turun menjadi Rp1,1 jutaan. Tentunya banderol harga tersebut membuat smartphone murah satu ini makin worth it untuk dilirik.

realme C20 sendiri sangat cocok buat kamu yang mengedepankan penampilan atau yang suka main game. Selain itu, dukungan baterai yang besar juga memungkinkan kamu untuk beraktivitas tanpa bolak-balik melakukan pengisian daya.

Baca Juga: Itel A70 Vs. itel A60s, Duel HP itel Termurah 2023 di Indonesia 

Sumahir Hidayanto Photo Verified Writer Sumahir Hidayanto

Kritik saran: contacts us: 0858-4124-4290

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya