5 Smartphone Canggih Berfitur NFC dengan Harga di Bawah 3 Juta Rupiah

NFC cukup penting di zaman sekarang

Zaman semakin maju dan segalanya mulai menggunakan uang elektronik. Contohnya Flazz, E Money, OVO, Go-Pay dan sejenisnya. Semua lebih simple karena bisa cek saldo di smartphone. Di smartphone rentang harga Rp2-3 jutaan, ada banyak seri dan tipe yang sebenarnya punya NFC, tapi saat masuk Indonesia dihilangkan. Contohnya ASUS Max Pro M2 dan Honor 8X. Namun, tetap ada 5 HP dibawah Rp3 juta ber NFC yang bisa kamu lirik.

1. Nokia 3

5 Smartphone Canggih Berfitur NFC dengan Harga di Bawah 3 Juta Rupiahnokia.com

Nokia 3 sudah diluncurkan sejak Juni 2017. Tapi penjualannya sepertinya tidak terlalu bagus. Nokia 3 menggunakan Mediatek MT6737, baterai 2640 mAh, RAM 2 GB dan memori 16 GB.

Untuk spesifikasi, bisa dibilang tidak ada yang istimewa. Harganya Rp1,4 juta. Kalau untuk sekedar WhatsApp rekan bisnis atau kerja dan online shop mungkin masih bisa. Tapi kalau untuk main game, mungkin kurang disarankan.

2. Nokia 5

5 Smartphone Canggih Berfitur NFC dengan Harga di Bawah 3 Juta Rupiahnokia.com

Nokia 5.1 Plus atau Nokia X5 baru tak lama diluncurkan, punya desain yang keren tapi tidak punya NFC. Sedangkan Nokia 5 ini keluaran Juli 2017. Nokia 5 menggunakan Snapdragon 430, RAM 3 GB, memori internal 16 GB, baterainya 3.000 mAh. Harganya Rp1,7 juta. Cocok buat kamu yang butuh HP untuk komunikasi dan butuh NFC tapi tidak untuk gaming.

Baca Juga: Punya RAM 10GB, Kamu Harus Miliki 5 Smartphone Terbaru Super Gahar Ini

3. Nokia 6

5 Smartphone Canggih Berfitur NFC dengan Harga di Bawah 3 Juta Rupiahnokia.com

Nokia 6.1 Plus atau Nokia X6 juga baru tak lama diluncurkan dan juga keren, tapi sekali lagi tak punya NFC. Nokia 6 ini sendiri keluaran Januari 2017. Desain Nokia 3, 5, 6 hampir sama. Tapi spesifikasinya berbeda. Nokia 6 menggunakan Snapdragon 430, RAM 3 GB, memori internal 32 GB dan baterai 3000 mAh. Harganya Rp2 juta.

4. ASUS Zenfone 5Q

5 Smartphone Canggih Berfitur NFC dengan Harga di Bawah 3 Juta Rupiahpricepony.com.ph

Awal pertama kali Zenfone 5Q, harganya Rp3,5 juta. Saat akhir tahun 2018, ASUS menurunkan harga HPnya menjadi Rp2,8 juta saja. Sekarang Zenfone 5Q menjadi HP ber NFC dibawah Rp3 juta yang paling layak dibeli. Zenfone 5Q menggunakan Snapdragon 630, RAM 4 GB, memori internal 64 GB dan baterai 3300 mAh. Tentunya punya NFC juga si Zenfone 5Q.

5. Motorola G5S Plus

5 Smartphone Canggih Berfitur NFC dengan Harga di Bawah 3 Juta Rupiahmoto.com

HP ini sudah cukup sulit dicari. Tapi di toko online seperti Bukalapak dan Tokopedia, masih ada yang menjualnya. HP ini menggunakan Snapdragon 625, RAM 4 GB, memori 32 GB dan baterainya 3000 mAh. HP ini punya desain yang unik khas Motorola. Harganya sendiri di toko online dikisaran Rp2-2,5 jutaan.

Diluar negeri NFC sangatlah diperlukan karena digunakan untuk pembayaran. Sedangkan di Indonesia baru dipakai untuk cek saldo e-money atau flazz saja. Masih sedikit pembayaran yang perlu menggunakan NFC. Jadi, kamu tertarik yang mana?

Baca Juga: 5 Smartphone Ini Memproduksi 2 Versi Sekaligus di Sepanjang Tahun 2018

William Tanamal Photo Verified Writer William Tanamal

Gadget and Automotive Enthusiast

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya