Microsoft Bakal Rilis Ponsel Lipat, Bisa Jadi HP dan Tablet Sekaligus

Andromeda: Bisa Jadi Ponsel, Bisa Jadi Tablet

Microsoft bukan pemain baru dalam industri smartphone. Ponsel produksi Microsoft bisa kamu temui dipasaran seperti Lumia 535, Lumia 640 LTE, Lumia 540 Dual Sim hingga Lumia 630. Bahkan jika kamu mengengok ke website resminya, ada deretan ponsel baru yang terpajang mulai dari Lumia 950 XL, Lumia 950 dan Lumia 650.

Tak ingin ketinggal dengan produsen smartphone lainnya, tahun depan Microsoft dikabarkan bakal meluncurkan ponsel anyar. Seperti apa ponsel itu?

1. Buku Beneath a Surface hadir membeberkan rencana Mincrosoft untuk menghadirkan ponsel lipat terbaru di tahun 2019

Microsoft Bakal Rilis Ponsel Lipat, Bisa Jadi HP dan Tablet SekaligusAmazon

Kepastian akan ponsel baru Microsoft diperkuat dengan adanya buku Beneath a Surface. Buku Beneath a Surface ditulis oleh Brad Sams yang mengumpulkan tulisan jurnalis dan blog teknologi Microsoft Thurrot.com. Sejumlah proyek Microsoft di tahun 2019 dijabarkan dalam buku ini.

2. Ponsel lipat milik Microsoft itu dikabarkan mengusung nama Andromeda, keren juga ya namanya!

Microsoft Bakal Rilis Ponsel Lipat, Bisa Jadi HP dan Tablet SekaligusGSM Arena

Ponsel lipat Microsoft ini bakal menjadi penantang baru bagi sejumlah ponsel lipat yang juga meluncur tahun depan, seperti Samsung, Huawei dan LG. Microsoft bahkan membuat proyek khusus yang dinamai Project Andromeda untuk menghadirkan ponsel lipat bagi konsumennya.

Baca Juga: Inovasi Ponsel Lipat Telah Muncul, 9 Hal Ini Akan Segera Kamu Rasakan!

3. Ponsel ini memiliki dua fungsi unik lho. Apa aja?

Microsoft Bakal Rilis Ponsel Lipat, Bisa Jadi HP dan Tablet Sekaligusactu.meilleurmobile.com

Bocoran yang disampaikan melalui buku Beneath a Surface mengungkapkan bahwa Andromeda akan berfungsi sebagai ponsel saat dilipat. Saat lipatan dibuka, Andromeda akan berfungsi sebagai tablet. Penggabungan fungsi ponsel dan tablet ini diyakini bakal hits di tahun 2019.

4. Microsoft Andromeda sudah nggak menggunakan OS Windos phone lawas. Artinya bakal ada OS baru untuk Microsoft Andromeda

Microsoft Bakal Rilis Ponsel Lipat, Bisa Jadi HP dan Tablet Sekaligusphonandroid.com

Meski belum menjelaskan spesifikasi lengkap dari ponsel ini, tetapi sistem operasi Andromeda diyakini bakal mengusung OS Windows Phone terbaru yang lengkap dengan beberapa perbaikan dari OS Windows Phone versi lawas.

5. Microsoft tak hanya meluncurkan Andromeda di tahun 2019. Ada perangkat lain yang bakal jadi pesaing produk Apple

Microsoft Bakal Rilis Ponsel Lipat, Bisa Jadi HP dan Tablet Sekaligusgizmochina

Tak hanya ponsel, Microsoft juga akan menghadirkan konsol Xbox One baru. Laptop ini akan menggunakan chip AMD bukan lagi Intel untuk maju sebagai pesaing iPad Pro 12.9. 

Dipastikan, akan banyak ponsel baru yang bakal hadir di tahun 2019. Tak hanya model lipat tentunya. Lalu apa ponsel idaman yang kamu tunggu di tahun 2019? 

Baca Juga: Samsung Perkenalkan Inovasi Smartphone Lipat, Inilah 5 Info Tentangnya

R Malee Photo Verified Writer R Malee

Penulis lepas yang jarang berbuat baik. Silahkan baca, kalau suka silahkan like.....

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya