GameScent, Teknologi AI untuk Mencium Aroma dari Video Game

Gamers bakal bisa mencium aroma yang ada di dalam video game

Dalam dunia game, seringkali gamer mendapati tempat yang luas dengan banyak pemandangan dan suara. Dengan munculnya berbagai realitas virtual, kita dengan mudahnya dapat merasakan lingkungan yang ada video game tersebut. Melalui indra penglihatan, kita bisa melihat visual dari game. Sedangkan indra pendengaran, kita menikmati suara yang dihasilkan oleh game.

Akan tetapi, indra penciuman selama ini masih belum banyak dieksplorasi oleh pengembang game maupun teknologi. Nah, baru-baru ini terdapat sebuah teknologi yakni perangkat AI bernama GameScent yang memungkinkan gamers untuk merasakan aroma dari video game yang dimainkan. Tertarik untuk mengetahui lebih lanjut mengenai kemampuan dan potensi GameScent? Yuk, simak pembahasan selengkapnya dalam artikel berikut ini!

1. GameScent, revolusi game sensorik yang didukung oleh AI

https://www.youtube.com/embed/-LpGqAkdQMA

GameScent merupakan sebuah produk baru menggunakan AI yang dapat mengeluarkan aroma yang berhubungan dengan aktivitas game di monitor. Sebuah teknologi yang dapat menghubungkan indra penciuman pemain dengan emosi saat game yang dimainkan berlangsung. Hal ini membuat alat ini bisa meningkatkan pengalaman secara mendalam saat bermain game. Bagaimana tidak, seakan indra penglihatan juga pendengaran dan akhirnya berkat teknologi ini indra penciuman kita pun turut bisa merasakan dan kita bisa mengalami seperti halnya kita masuk dalam ralitas asli game tersebut.

Perangkat ini ditemukan oleh perusahaan Elevated Perceptions, LLC, Sunnyvale, CA 94086. Sebuah perusahaan yang berasal dari Amerika Serikat yang mengembangkan sistem AI untuk revolusi sensorik dalam bermain game yakni Smell-O-Vision. Dilansir dari situs spaces.hightail.com, Dean Finnegan dan Casey Bunce merupakan tokoh penemu GameSecent sejak tahun 2020 silam, lalu dikembangkan bersama dengan tim GameScent yang memiliki latar belakang luas di bidang perangkat keras konsumen, kesehatan, game, dan masih banyak lagi. Dan pada akhirnya perangkat GameScent ini diluncurkan secara resmi di Sunnyvale, CA pada 27 Februari 2024.

Dalam situs resmi gamescent.com, GameScent telah mengembangkan sistem AI untuk revolusi sensorik dalam game dengan melepaskan aroma yang selaras dengan aktivitas dalam game seperti aroma karet terbakar di game balap sampai dengan aroma hutan pada game petualangan di alam bebas. Dari berbagai penelitian telah menunjukkan bahwa indra penciuman membekas dalam ingatan jangka panjang lebih kuat dibandingkan apa pun. Dengan adanya GameScent yang menyajikan aroma secara nyata sesuai dengan pengalaman bermain, hal ini dapat meningkatkan pengalaman bermain game ke level yang lebih tinggi juga lebih menarik dan berkesan dibanding sebelumnya.

Baca Juga: Turnamen ALGS 2024 Diretas, Tuai Kekhawatiran Pro Player Apex Legends

2. Cara kerja GameScent

https://www.youtube.com/embed/RzrLuYOBC80

Perangkat GameScent kompatibel dengan berbagai platform game, termasuk PC, konsol, dan VR. Selain untuk bermain game, perangkat ini juga bisa digunakan pada televisi untuk menonton film. Dengan teknologi AI yang canggih, GameScent akan menangkap dan menganalisis audio dari game secara real-time yang kemudian alat ini akan menentukan dan mengeluarkan aroma paling pas untuk setiap adegan. Jadi input yang diperlukan perangkat ini ialah audio yang kemudian diproses untuk menghasilkan aroma yang sesuai.

Perangkat ini terdiri dari sebuah adaptor dan alat penyemprot yang mengeluarkan aroma, juga ada sebuah template yang mengarahkan kita mengunduh aplikasi GameScent di App Store maupun Play Store untuk mengontrol perangkat ini. Dalam pengoperasian awal GameScent, kita perlu memasang dan menempatkan enam botol aroma sesuai tempat pada perangkat. Kemudian menghubungkan adapter dan alat penyemprot pada Wi-Fi sesuai yang diinstruksikan pada aplikasi.

Saat ini terdapat 6 aroma yang tersedia, yakni aroma tembakan, ledakan, balapan, badai,  aroma udara bersih yang langsung menetralkan aroma apa pun di dalam ruangan, dan aroma hutan yang membuat kita terhubung dengan alam yang menenangkan.

Aroma dan isi ulang GameScent nanti akan dirilis dengan berbagai macam variasi aroma  yang dapat meningkatkan pengalaman dalam bermain game. Berbentuk catridge yang telah dibuat oleh ahli, nantinya disinkronisasikan dengan adegan-adegan video game yang dimainkan.

3. Harga dan cara pembelian GameScent

GameScent, Teknologi AI untuk Mencium Aroma dari Video Gamepexels.com/ Karolina Grabowska

Untuk pembelian perangkat ini sayangnya masih belum tersedia di Indonesia, akan tetapi kita bisa membelinya secara resmi lewat situs belanja. Dilansir situs gamescent, untuk perangkat GameScent ini bisa dibeli lewat amazone.com pada Gamescent Store. Perangkat ini dibandrol dengan harga sekitar 149.99 dollar atau setara dengan Rp2,3 juta.

Saat ini aroma yang tersedia masih ledakan, tembakan, balap, badai, hutan, dan udara bersih. Nantinya terdapat aroma tambahan yakni aroma laut, rumput segar, zombie, darah, kota besar, dan masih banyak lagi.

GameScent seperti halnya sebuah teknologi pendamping dan teman bermain game yang sempurna. Dengan adanya alat AI ini, gamers bisa meningkatkan pengalaman dalam bermain game menjadi lebih nyata. Jadi ingin mencoba dan bisa mencium aroma game yang kita mainkan dengan alat ini, bukan? 

Baca Juga: 9 Game NES Terbaik di Nintendo Switch Online

Yunita Rahmania Photo Writer Yunita Rahmania

Tech Gaming and Islamic Finance Enthusiast

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya