15 Antagonis Terbaik hingga Terburuk di Jagat Final Fantasy

Sephiroth bukan yang terbaik!

Sejak dirilis secara perdana pada 1987 oleh Square (sebelum jadi Square Enix pada 2003), Final Fantasy adalah game JRPG yang menjelma jadi salah satu game terbaik yang pernah ada.

Selain gameplay, cerita dan soundtrack yang memukau pun membuat para gamer nyaman memainkannya. Dari segi grafik, siapa yang tidak terpesona melihat desain realis para karakter Final Fantasy? Terjual hingga 159 juta kopi di seluruh dunia, Final Fantasy adalah salah satu seri game paling laris di dunia!

Karakter antagonis yang misterius pada cerita game Final Fantasy memberikan tantangan tersendiri untuk para pemain. Beberapa menyentuh hati para gamer, dan beberapa hanya ada untuk dilawan dan dilupakan. Melansir The Gamer, inilah beberapa tokoh antagonis di Final Fantasy dari terburuk hingga terbaik!

15. Cloud of Darkness (Final Fantasy III)

15 Antagonis Terbaik hingga Terburuk di Jagat Final FantasyCloud of Darkness (store.steamempowered.com)

Desain karakter yang memukau tidak berarti akan memorable. Hal ini terbukti dari Cloud of Darkness, antagonis sekaligus bos terakhir di Final Fantasy III. Saat memainkan game ini, mungkin kamu menyangka Xande adalah antagonis utama. Namun, setelah mengalahkannya, ternyata antagonis sebenarnya adalah Cloud of Darkness!

Selama perjalanan cerita, Cloud of Darkness memanipulasi Xande. Namun, motifnya yang destruktif dan ambisius terkesan terlalu "dangkal". Premis bahwa ada dalang yang mengendalikan karakter jahat lain memanglah menarik. Namun, dibandingkan antagonis Final Fantasy selanjutnya, Cloud of Darkness tidak ada apa-apanya.

14. Shadow Lord (Final Fantasy XI)

15 Antagonis Terbaik hingga Terburuk di Jagat Final FantasyShadow Lord (finalfantasy.fandom.com)

Perlu diakui, Shadow Lord adalah antagonis yang keren. Dengan temanya sebagai antagonis berdarah dingin, kehadiran Shadow Lord sangat mengintimidasi. Ia adalah seorang prajurit Galka bernama Raogrimm yang gugur di kehidupan sebelumnya. Menemui ajal yang tragis, Raogrimm menjelma jadi Shadow Lord.

Menciptakan pasukan Beastmen, tujuan Shadow Lord adalah menghancurkan penduduk Vana'diel. Malah, Shadow Lord adalah faktor penyebab Crystal War di Final Fantasy XI. Namun, bagi mayoritas fans Final Fantasy, Shadow Lord hanyalah sebuah karakter antagonis yang tidak memberikan kesan personal.

13. Kaisar Mateus (Final Fantasy II)

15 Antagonis Terbaik hingga Terburuk di Jagat Final FantasyKaisar Mateus (finalfantasy.fandom.com)

Kaisar Mateus adalah antagonis utama di Final Fantasy II. Dari awal, kamu pun pasti sudah tahu kalau dia adalah penjahat utama. Sebagai kepala Kekaisaran Palamecian, Mateus menunjukkan kompleks superioritas dan narsisisme, dari pakaiannya yang terlalu megah hingga sifatnya yang menganggap rendah orang lain.

Motif Mateus terbilang sederhana, ia hanya serakah ingin kekuatan yang lebih. Dengan kekuatan sihir untuk memanggil makhluk Neraka, ambisi sang Kaisar Neraka membuat dunianya terancam. Jelas, Kaisar Mateus adalah lawan yang sulit dikalahkan dalam game ini. Namun, secara keseluruhan, Kaisar Mateus terlalu predictable!

12. Galenth Dysley (Final Fantasy XIII)

15 Antagonis Terbaik hingga Terburuk di Jagat Final FantasyGalenth Dysley (finalfantasy.fandom.com)

Banyak penjahat di Final Fantasy XIII yang mudah terlupakan karena interaksi minim dengan Lightning dan kawan-kawan. Salah satu antagonis yang cukup berpengaruh namun terlupakan adalah Galenth Dysley, tokoh politik besar untuk penduduk Cocoon yang sebenarnya adalah Fal'Cie, ras makhluk setengah dewa.

Bernama asli Barthandelus, Dysley ingin agar Lightning dan ras L'Cie dapat berubah jadi binatang buas bernama Ragnarok dan menghancurkan Fal'Cie Orphan serta Planet Cocoon. Pembawaan Dysley yang filosofis bak membenarkan ambisinya. Namun, kepribadiannya dan desain karakter yang hambar membuat Dysley lebih cepat dilupakan.

11. Exdeath (Final Fantasy V)

15 Antagonis Terbaik hingga Terburuk di Jagat Final FantasyExdeath (store.steampowered.com)

Layaknya penjahat klasik RPG, latar belakang Exdeath tidak terlalu berpengaruh selain motif utamanya: menghancurkan dunia. Oleh karena itu, dalam segi plot, Exdeath hanyalah tujuan terakhir bagi para gamer untuk menyelesaikan cerita. Namun begitu, jika ditelusuri, Exdeath ternyata cukup memorable.

Terlepas dari penampilannya, Exdeath adalah pohon besar yang jadi sarang jiwa-jiwa jahat. Sebelum peristiwa Final Fantasy V, Exdeath disegel oleh Warriors of Dawn. Terlepas dari motif dan latar belakangnya yang tidak terlalu jelas, deskripsi Exdeath sebagai penjahat berisi jiwa-jiwa jahat cukup membuat bulu kuduk merinding!

10. Lahabrea (Final Fantasy XIV)

15 Antagonis Terbaik hingga Terburuk di Jagat Final FantasyLahabrea (finalfantasy.fandom.com)

Lahabrea adalah antagonis utama pada Final Fantasy XIV: A Realm Reborn. Sebagai pemimpin ras Ascian, Lahabrea memiliki kesaktian dan mampu memanggil monster sesuai kehendaknya. Selain itu, dengan Dark Crystal, Lahabrea mampu merasuki orang lain sesuka hati.

Tujuan Lahabrea adalah memulihkan Ultima untuk membangkitkan dewa gelap Zodiark. Seperti Cloud of Darkness, ia bahkan memanipulasi Thancred, anggota Scions of the Seventh Dawn, hingga berkhianat. Sementara latar belakangnya minim, kekuatan dan pengaruh Lahabrea membuatnya ancaman yang besar untuk Eorzea.

9. Vayne Solidor (Final Fantasy XII)

15 Antagonis Terbaik hingga Terburuk di Jagat Final FantasyVayne Carudas Solidor (finalfantasy.fandom.com)

Berbeda dengan antagonis lain di daftar ini, Vayne Carudas Solidor tidak memiliki kekuatan yang mengesankan. Sebagai penasihat Rabanastre, Vayne adalah politikus zalim yang ingin menjadi penguasa Dinasti Ivalice. Bahkan, ia membunuh dua saudara laki-lakinya untuk memenuhi ambisinya!

Setelah ayahnya, Lord Gramis, meninggal, ia merebut kendali atas Senat Kekaisaran dengan memengaruhi adiknya, Larsa. Lebih banyak bertindak di belakang layar, tindakan Vayne memberikan tantangan besar untuk Putri Ashe. Terakhir, Vayne menggunakan nethicite untuk jadi musuh yang lumayan sulit dikalahkan!

8. Garland (Final Fantasy)

15 Antagonis Terbaik hingga Terburuk di Jagat Final FantasyGarland (finalfantasy.fandom.com)

Bekas ksatria terhormat Kerajaan Cornelia, Garland berubah jadi jahat dan ingin menguasai segalanya sendiri. Awalnya, Warriors of Light memasuki Chaos Shrine untuk menyelamatkan Putri Sarah dari Garland. Jadi, beberapa sudah mengira kalau Garland hanyalah musuh kecil.

Warriors of Light kemudian melawan empat iblis kristal dari masa lalu. Setelah kembali ke masa lalu, ternyata Garland masih hidup karena diselamatkan para iblis ke masa lalu, sehingga menciptakan lingkaran waktu yang tak terbatas! Plot twist yang mengejutkan karena ternyata Garland adalah penjahat utama di Final Fantasy!

Baca Juga: 7 Teori Fans Game Final Fantasy yang Ternyata Benar, Mengejutkan!

7. Ultimecia (Final Fantasy VIII)

15 Antagonis Terbaik hingga Terburuk di Jagat Final FantasyUltimecia (wall.alphacoders.com)

Memiliki kemampuan sihir, Ultimecia dapat memanipulasi waktu dan orang. Tetapi, pada awalnya, mayoritas gamer mengira Edea adalah musuh utama! Namun, ternyata, Edea dirasuki oleh Ultimecia yang mengirim kesadarannya melintasi waktu ke penyihir lain untuk memanipulasi peristiwa ini!

Squall Leonheart dan kawan-kawan tidak bertemu dengan Ultimecia sampai akhir permainan. Terlepas dari motivasi Ultimecia yang tidak begitu jelas, beberapa teori mengatakan sang penyihir adalah Rinoa dari masa depan yang terhapus pikirannya. Sementara teori ini tidak benar, Ultimecia adalah sosok yang menarik untuk ditelusuri.

6. Seymour (Final Fantasy X)

15 Antagonis Terbaik hingga Terburuk di Jagat Final FantasySeymour Guado (finalfantasy.fandom.com)

Sementara ayah Tidus, Jecht, dan dewa Yu Yevon adalah bos terakhir di Final Fantasy X, Seymour Guado malah yang terbesit dalam ingatan. Jecht? Hanya sosok ayah yang buruk. Yu Yevon? Hanya tampil sebagai bos terakhir. Seymour tetap ada di jalan cerita dan motifnya pun jelas ingin menghancurkan seluruh dunia demi mengakhiri penderitaan!

Agar dekat dengan Yuna, Seymour ikut rombongannya untuk menjadi Final Aeon demi mengalahkan Sin. Namun, tujuan Seymour jadi Final Aeon adalah untuk menyatu dengan Sin. Setelah dikalahkan dan mati, Seymour tidak dapat dikirim ke Farplane karena dapat berubah jadi iblis. Niat dan karakter haus darah Seymour membuatnya populer.

5. Golbez (Final Fantasy IV)

15 Antagonis Terbaik hingga Terburuk di Jagat Final FantasyGolbez (youtube.com)

Bukan antagonis utama Final Fantasy IV, Golbez adalah penjahat yang menarik. Golbez dimanipulasi oleh Zemus dan ia adalah kakak dari protagonis utama, Cecil Harvey. Sebagai setengah Lunarian, Golbez dimanipulasi oleh Zemus untuk melakukan segala perintah jahatnya, mencuri Kristal.

Dari segi kekuatan, Golbez tidak tertandingi oleh sebagian besar pahlawan Final Fantasy IV. Memiliki latar belakang yang tragis, Golbez adalah antagonis yang membuat para gamer kasihan. Di balik segala tindakan jahatnya, Golbez berusaha menebus segala kejahatannya.

4. Kuja (Final Fantasy IX)

15 Antagonis Terbaik hingga Terburuk di Jagat Final FantasyKuja (finalfantasy.fandom.com)

Selain Golbez, Kuja adalah contoh antagonis lain yang mendapat simpati para gamer. Kuja adalah makhluk genome ciptaan penyihir Garland. Tujuannya hanya satu, menghancurkan Gaia. Namun, Kuja menyimpan dendam terhadap Zidane dan Garland, sehingga ia ingin kekuatan lebih untuk dirinya sendiri.

Aspek menarik dari Kuja adalah kesamaannya dengan Zidane. Sementara ia sadar akan tujuannya hingga ia menjadi jahat, Zidane tidak mengetahui tujuan hidupnya, sehingga ia menjadi pahlawan. Di akhir Final Fantasy IX yang mengharukan, Zidane tetap mencoba menyelamatkan Kuja yang sekarat.

3. Ardyn Izunia (Final Fantasy XV)

15 Antagonis Terbaik hingga Terburuk di Jagat Final FantasyArdyn Izunia (weplay.tv)

Muncul di Final Fantasy XV, Ardyn Izunia adalah antagonis terbaru dan salah satu yang paling menarik. Ardyn menunjukkan sikap yang sopan namun mencurigakan dengan selera fashion yang unik nan flamboyan. Selain itu, Ardyn juga memiliki latar belakang yang tragis dan heroik.

Sebagai pahlawan Eos berabad-abad lalu, Ardyn mengorbankan dirinya untuk menyerap daemon dan menyelamatkan dunia. Namun, para Dewa menolak jiwanya karena telah ternodai daemon, dan ia pun ditolak oleh masyarakat yang ia selamatkan. Jadi, ia mengalami kepahitan terhadap Kerajaan Insomnia dan keluarga Caelum.

Karena kebencian yang menumpuk, Ardyn mengincar balas dendam terhadap para Dewa dan kerajaan Insomnia. Ia pun menunjukkan kualitasnya sebagai penjahat, yaitu membawa Eos ke dalam masa-masa kegelapan!

2. Sephiroth (Final Fantasy VII)

15 Antagonis Terbaik hingga Terburuk di Jagat Final FantasySephiroth (gossipchimp.com)

Membicarakan Final Fantasy tak lengkap tanpa menyebut Sephiroth. Segala kualitas dalam diri Sephiroth amat mengagumkan, dari desain hingga senjata pedangnya, Masamune. Bukan hanya penampilannya, cerita dan latar belakang Sephiroth menuju sisi antagonis pun amat menarik.

Setelah mengetahui kebenaran bahwa ia adalah eksperimen ayahnya sendiri, Profesor Hojo, Sephiroth pun kehilangan akal sehat dan ingin balas dendam. Dengan menggunakan sel Jenova, Sephiroth jadi musuh sekaligus karakter yang tangguh.

Selain itu, Sephiroth juga memengaruhi hidup karakter utama Final Fantasy VII. Cloud Strife mendaftar SOLDIER karena Sephiroth adalah panutannya. Namun, Sephiroth malah mengamuk dan membakar kampung halaman Cloud. Kematian ayah Tifa Lockheart pun juga berhubungan dengan Sephiroth.

Para gamer pun tidak dapat memaafkan Sephiroth karena sudah membunuh Aerith Gainsborough secara tiba-tiba! Oleh karena itu, selain penjahat yang tangguh, Sephiroth pun juga mendatangkan kebencian yang membuat pertarungan dengannya terasa personal.

1. Kefka (Final Fantasy VI)

15 Antagonis Terbaik hingga Terburuk di Jagat Final FantasyKefka Palazzo (store.steampowered.com)

Sephiroth sering kali jadi antagonis yang dielu-elukan karena membuat Final Fantasy VII populer. Namun, jika kita berbicara mengenai antagonis yang murni jahat, maka Kefka Palazzo adalah yang terbaik! Selain jahat, tindakan biadab Kefka membuatmu terpicu untuk segera menghentikannya.

Sekilas, melihat Kefka mengingatkan kita pada musuh Batman, Joker. Berpenampilan bak badut, Kefka bekerja untuk Kekaisaran Gestahlian sebagai Ksatria Magitek. Eksperimen Magitek memang memberikan Kefka kekuatan bak dewa, namun merenggut sisi kemanusiaan dan akal sehatnya, sehingga ia melakukan hal semena-mena dan biadab.

Selain sukses memenuhi tujuannya menguasai dunia, tindakan jahat Kefka sudah ada sebelumnya. Ia membunuh Jenderal Leo hingga meracuni persediaan air Doma yang membunuh banyak orang. Baik dari perspektif atau tawa gilanya, Kefka adalah penjahat yang lucu, badut yang gila, dan karakter yang sukses menuai kebencian dari para gamer.

Itulah daftar singkat karakter antagonis Final Fantasy dari yang terburuk hingga terbaik. Dari Cloud of Darkness hingga Sephiroth dan Kefka, para penggemar Final Fantasy, apakah ada karakter antagnois lain yang terlewat di daftar ini?

Baca Juga: 5 Game Asyik yang Berkolaborasi dengan Final Fantasy, Seru Banget Nih!

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono
  • Fatkhur Rozi

Berita Terkini Lainnya