TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Microsoft Sebut PS5 Slim akan Dirilis, Harganya 5 Juta!

PS5 Slim sudah banyak dinantikan oleh para gamers!

ilustrasi PS5 (Unsplash/Charles Sims)

Sudah jadi tradisi bagi Sony untuk merilis konsol PlayStation untuk beberapa versi. Sejak PlayStation 1 rilis, lini produk PlayStation selalu memiliki versi slim yang memang lebih kecil, ringan, dan lebih murah.

Kehadiran PS5 slim sudah laman dinanti oleh para gamers. Sejak November 2022 silam rumor mengenai kehadiran PS5 versi slim memang sudah beredar luas.

Dalam penantian tersebut, justru pihak Microsoft yang memberi kabar terkait akan hadirnya PS5 Slim. Kok bisa?

Baca Juga: 5 Alasan PS5 Lebih Baik dari PC Gaming, Harga Lebih Murah

Terungkap dari persidangan Microsoft

unsplash.com/Kerde Severin

Microsoft memang tengah menjalani sidang terkait rencana mereka mengakuisisi Activision Blizzard. Melansir The Verge, Microsoft menyebut bahwa Sony akan merilis PS5 Slim dalam sebuah dokumen.

Dalam dokumen tersebut, Microsoft berargumen bahwa Xbox bukan konsol kedua terbesar di dunia. Setelah PlayStation, ada Nintendo yang duduk di posisi kedua. Di akhir paragraf, Microsoft menutup dokumen dengan pernyataan bahwa Sony juga akan segera merilis PS5 versi Slim. 

Turut ungkap harganya!

Tak cuma mengungkap kemungkinan PS5 versi Slim dirilis, Microsoft juga turut mengungkap harganya. Dalam dokumen yang diungkap di persidangan tersebut, Microsoft menyebut bahwa:

"PlayStation juga menjual Edisi Digital yang lebih murah seharga $399,99, dan diperkirakan akan merilis PlayStation 5 Slim akhir tahun ini dengan harga diskon yang sama," tulis Microsoft.

Dari pernyataan tersebut, terungkap bahwa harga PS5 versi Slim ada di kisaran $399 atau sekitar Rp5 jutaan saja! Jauh lebih murah dibanding versi standard.

Baca Juga: PS5 Standar vs PS5 Digital Edition, Mana yang Lebih Baik?

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya