TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Buktikan Keberanianmu dengan Bermain 5 Game Survival Ini

Apa kamu bisa berhasil untuk bertahan hidup di sini?

Game Green Hell (wallpapercave.com/caveman)

Kehidupan memanglah sangat liar di luar sana. Para developer video game pun mencoba untuk memasukkan unsur bertahan hidup dalam video game buatan mereka. Hal ini pun menjadi pengalaman baru bagi para pemain video game untuk merasakan bagaimana caranya untuk bertahan hidup di alam liar.

Kamu merasa mampu untuk bertahan hidup? Cobain 5 game survival rekomendasi IDN Times Community ini, deh! Dijamin kamu bakal merasakan sensasi berdebar berlarian kesana kemari akibat dikejar pemangsa.

1. Green Hell

Green Hell, video game yang dikembangkan oleh Creepy Jar, Forever Entertainment S. A., dan Incuvo SA ini mengusung tema survival di pedalaman hutan hujan Amazon. Di sini kamu bertugas sebagai ilmuwan yang meneliti pedalaman hutan ini. Hari demi hari harus kamu lewati dengan mencari perbekalan sendiri seperti mencari ikan di sungai, mengumpulkan buah-buahan, hingga berburu hewan.

Tak disangka, di pedalaman hutan ini kamu juga harus berhadapan dengan suku kanibal pedalaman. Harimau, ular dan buaya pun juga menjadi momok menakutkan ketika kamu mengeksplorasi hutan. Jadi, apa kamu tertarik untuk memainkannya?

Kamu bisa memainkan video game ini di platform Microsoft Windows, Nintendo Switch, PlayStation 4, Xbox One, Xbox Series X dan Xbox Series S.

2. The Forest

The Forest yang mengusung tema survival horror ini dikembangkan oleh Endnight Games di Kanada. Mendapat rating 10/10 di Steam, The Forest menjadi game yang sangat populer hingga saat ini. The Forest pertama kali dirilis dalam versi alpha pada tahun 2014. Mengalami beberapa kali pembaruan hingga memasuki tahap rilis final pada tahun 2018.

Di game ini, dikisahkan kamu yang menjadi tokoh utama mengalami insiden kecelakaan pesawat dan jatuh di suatu pulau terpencil. Beruntungnya, kamu masih bisa selamat dari kecelakaan tersebut. Akan tetapi, tidak bagi seluruh penumpang yang lain, termasuk anakmu yang tidak kamu ketahui keberadaannya ada di mana.

Kamu diharuskan bertahan hidup dengan mengumpulkan air minum, berburu makanan, bahkan bertahan dari serangan monster kanibal yang berada di pulau ini. Ayo, segera cari anakmu! Kamu dapat memainkan video game ini melalui platform Microsoft Windows dan Playstation 4.

Baca Juga: 5 Film Horor Bertema Survival Game, Jangan Ikutan Main!

3. Ancestors: The Humankind Odyssey

Ingin merasakan sensasi kehidupan leluhur peradaban manusia di jutaan tahun lalu? Ancestors: The Humankind Odyssey jawabannya. Video game yang dikembangkan oleh Panache Digital Games ini mengusung tema sejarah evolusi manusia yang berawal dari primata berkaki empat.

Di game ini kamu bebas mengeskplorasi wilayah manapun. Terletak di wilayah Afrika, terdapat beberapa biome seperti hutan, rawa, bahkan sabana yang tentu saja tiap wilayah itu berbeda iklimnya. Bersembunyi dari predator seperti buaya, anakonda raksasa, bahkan harimau purba wajib kamu lakukan.

Selain hanya bertahan hidup, kamu juga bisa mengembangkan kemampuan otak dari primata-primata tersebut. Setiap kelahiran bayi baru, DNA di otak mereka akan berkembang seiring waktu hingga mereka dapat berdiri tegap dengan kedua kakinya.

Mampukah kamu mengembangkan evolusi mereka? Coba saja video game ini di platform PlayStation 4, Xbox One dan Microsoft Windows.

4. Subnautica

Kamu menjadi seorang astronot yang dikirim ke luar angkasa. Akan tetapi, pesawat antariksa yang menjadi kendaraanmu jatuh di planet 4546B yang dipenuhi oleh lautan. Kamu masih bisa menyelamatkan diri dengan emergency pod yang tersedia di pesawatmu. Inilah dia, Subnautica.

Dikembangkan oleh Unknown Worlds Entertainment, Panic Button Games, Shiny Shoe LLC dan Grip Digital, game ini mengusung tema survival dan luar angkasa. Di planet yang dipenuhi air ini, kamu diharuskan bertahan hidup dengan mencari makanan dan kebutuhan konstruksi dari dalam lautan.

Semakin dalam kamu menyelam, semakin banyak misteri yang bisa kamu temui. Berhati-hatilah dengan monster raksasa yang bernama Leviathan. Kamu bisa bertemu monster itu dengan bermain game ini melalui platform PlayStation 4, Playstation 5, Xbox One, Nintendo Switch, dan PC yang memiliki sistem operasi Microsoft Windows maupun MacOS.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Tontonan Bertema Survival, Mirip Squid Game

Verified Writer

Mohammad Firman Fahroni

Rocket science and planets exploration hobbyist. Keep moving forward!!!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya