Eks Staf Developer The Witcher 3 Garap RPG Baru, Dawnwalker 

Dawnwalker digarap oleh developer baru bernama Rebel Wolves

Sebuah role-playing game (RPG) baru berjudul Dawnwalker sedang digarap oleh developer Rebel Wolves. Rebel Wolves adalah sebuah studio yang didirikan oleh beberapa eks staf CD Projekt Red. CD Projekt Red merupakan developer tersohor yang telah membuat beberapa game populer seperti, The Witcher 3 dan Cyberpunk 2077.

Siapa yang mengembangkan Dawnwalker? Bakal jadi game seperti apa sih Dawnwalker? Yuk, simak informasi menariknya!

1. Dawnwalker dikembangkan oleh studio developer baru

Eks Staf Developer The Witcher 3 Garap RPG Baru, Dawnwalker developer Rebel Wolves (twitter.com/RebelWolvesDevs)

Meskipun Rebel Wolves beranggotakan orang-orang berpengalaman, developer game ini baru dibentuk pada 2022. Salah satu pendirinya adalah sutradara game The Witcher 3, Konrad Tomaszkiewicz. Pembentukan Rebel Wolves diumumkan Konrad Tomaszkiewicz pada Februari 2022 melalui sebuah siaran pers.

Dilansir Euro Gamer, Tomaszkiewicz mengatakan, “Bagi kami semua yang berada di Rebel Wolves, video game adalah sesuatu yang ditakdirkan untuk kami. Secara kolektif, kami ingin menjadikan Rebel Wolves sebagai tempat para pengembang game berpengalaman dapat mengembangkan passion mereka. Kami ingin Rebel Wolves tetap kecil dan cekatan–menjadi tempat setiap orang kenal satu sama lain dan saling peduli.”

Dari pernyataan yang disampaikan Konrad Tomaszkiewicz, dapat dilihat ambisi besar dan passion dari Rebel Wolves. Dawnwalker adalah game pertama yang dikembangkan oleh Rebel Wolves. Melihat passion dan ambisi besar dari developer, Dawnwalker sepertinya akan menjadi sebuah proyek besar dan menarik untuk diikuti.

Baca Juga: 7 Game RPG dengan Mekanisme Stealth Terbaik

2. Dawnwalker dikonfirmasi oleh developer baru-baru ini

Dawnwalker diumumkan pertama kali pada saat pengumuman pembentukan Rebel Wolves. Saat itu, Dawnwalker masih belum memiliki judul dan disebut dengan “game AAA fantasi kelam yang dibuat dengan Unreal Engine 5”. Baru pada 15 Januari 2024, Rebel Wolves mengonfirmasi lewat unggahan X bahwa mereka sedang menggarap Dawnwalker.

Unggahan X ini menjadi awal kemunculan judul Dawnwalker ke publik. Unggahan tersebut tidak menjelaskan hal-hal detail terkait Dawnwalker. Developer hanya menyampaikan konfirmasi dan membagikan tautan berisi sebuah wallpaper kepada publik. Wallpaper tersebut dapat diunduh secara gratis oleh pengguna.

Kabar ini tentu disambut positif oleh para gamer. Pada unggahan Rebel Wolves tersebut, banyak balasan dari pengguna yang menyatakan ketertarikannya. Ketika tulisan ini diterbitkan, unggahan tersebut sudah mendulang 160 ribu penayangan di X.

3. Akan menjadi seperti apa game Dawnwalker?

Eks Staf Developer The Witcher 3 Garap RPG Baru, Dawnwalker The Witcher 3 (dok. CD Projekt Red/The Witcher 3)

Kabar penggarapan Dawnwalker tentunya menjadi sebuah kabar gembira bagi para gamer. Banyak yang penasaran akan menjadi seperti apa game RPG terbaru itu. Melihat anggota dari Rebel Wolves yang sudah berpengalaman, publik tentunya menaruh ekspektasi yang tinggi.

Dilansir Euro Gamer, Konrad Tomaszkiewicz menyampaikan bahwa Dawnwalker tidak akan sebesar The Witcher 3, tetapi bisa jadi memiliki jumlah misi yang jauh lebih banyak. Ia menambahkan bahwa proyek ini kira-kira akan sebesar ekspansi The Witcher 3: Blood and Wine.

Memang saat ini belum ada informasi detail mengenai Dawnwalker. Rebel Wolves baru membagikan sebuah wallpaper saja. Pada wallpaper tersebut terlihat figur yang sedang memegang sebuah pedang dengan latar merah.

Dilansir situs resmi Rebel Wolves, Rebel Wolves sedang menggarap game AAA milik mereka sendiri. Ini menjadi sebuah saga RPG yang kaya akan cerita untuk PC dan konsol next-gen. Dawnwalker akan menjadi judul pertama pada sebuah saga yang akan dibuat oleh Rebel Wolves.

Jika dilihat dari deskripsi Rebel Wolves tentang Dawnwalker, sepertinya game ini akan mirip seperti The Witcher 3, The Elder Scrolls V: Skyrim, atau Dragon’s Dogma. Para penggemar RPG tentunya tidak sabar untuk mengetahui kabar selanjutnya dari Dawnwalker. Jangan sampai ketinggalan, ya!

Baca Juga: 7 Game RPG Terbaik Hasil Adaptasi Komik, Ternyata Seru!

Anjar Ilham Pambudi Photo Verified Writer Anjar Ilham Pambudi

...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya