7 Game Terbaik Shinji Mikami, Didominasi Survival Horor

Shinji Mikami dikenal sebagai bapak survival horor

Shinji Mikami merupakan salah satu sutradara, produser dan penulis game kenamaan yang dikenal karena kontribusinya di genre survival horor. Ia menyutradarai sangat banyak game sukses, namun paling dikenal karena menciptakan seri Resident Evil yang sejauh ini masih dianggap sebagai salah satu seri game survival horor terbaik.

Meski disebut sebagai “bapak survival horor”, Mikami sebenarnya juga memiliki cukup banyak game non-horor yang tak kalah menarik. Berikut 7 game terbaik Shinji Mikami.

1. P.N.03

https://www.youtube.com/embed/N75WZ3Xak-Q

P.N.03 merupakan game shooter yang berlatar di masa depan, di mana pemain mengontrol tentara bayaran wanita bernama Vanessa Z. Schneider. Cerita utama game ini berpusat pada misinya untuk menghancurkan robot-robot berbahaya, namun misi yang awalnya tampak sederhana itu berubah menjadi misteri yang melibatkan Vanessa.

Game ini mendapatkan ulasan yang beragam, di mana salah satu komplain berasal dari masalah mekanisme combat. Meskipun begitu, game ini masih jadi salah satu karya terbaik Shinji Mikami.

2. Dino Crisis

https://www.youtube.com/embed/nh09pKHVjBk

Cerita Dino Crisis berlatar di sebuah fasilitas penelitian rahasia di mana seorang ilmuwan bernama Edward Kirk melakukan eksperimen dengan teknologi perjalanan waktu. Karakter utama pada game ini bernama Regina, di mana ia menemukan fakta bahwa ilmuwan tersebut telah membuka portal ke masa lalu yang membuat dinosaurus bisa masuk ke masa sekarang.

Atmosfer menegangkan, gameplay dengan elemen puzzle dan dinosaurus dengan tampilan yang realistis, menjadi beberapa alasan mengapa Dino Crisis begitu sukses.

3. God Hand

https://www.youtube.com/embed/xTqzeMSBYFA

God Hand mengikuti kisah seorang pria muda bernama Gene, yang memiliki kekuatan dan kemampuan bertarung yang luar biasa. Tidak sendiri, Gene ditemani oleh Olivia di mana mereka berdua bersama-sama mengalahkan antagonis yang menginginkan kekuatan yang dimiliki Gene dan menguasai dunia.

Gameplay dari game yang satu ini mengusung mekanisme combat dengan pace cepat, lengkap dengan berbagai musuh dan pertarungan melawan bos, eksplorasi, upgrade karakter dan banyak lagi.

Baca Juga: 7 DLC Game Dengan Durasi Terlama, Hingga Puluhan Jam

4. The Evil Within

https://www.youtube.com/embed/H2qITQHud2I

Pada The Evil Within, pemain berperan sebagai detektif Sebastian Castellanos di mana ia menyelidiki pembunuhan massal yang mengerikan di salah satu rumah sakit jiwa, sebelum akhirnya ia diteror oleh makhluk-makhluk aneh dan mengerikan.

Mekanisme gameplay dari game ini mengingatkan banyak pada game survival horor klasik, dengan sumber daya yang terbatas dan pertarungan yang lebih menuntut strategi. The Evil Within mendapat banyak ulasan positif dan semakin menguatkan status Shinji Mikami sebagai rajanya survival horor.

5. Vanquish

https://www.youtube.com/embed/ys1N4p5PwTs

Vanquish berlatar di dunia masa depan di mana pemain mengendalikan salah satu anggota banda pemerintah khusus bernama Sam Gideon, yang ditugaskan untuk mempertahankan Amerika Serikat dari invasi koloni luar angkasa.

Game ini dikenal karena mekanisme gameplay uniknya yaitu ARS (Augmented Reaction Suit) yang memungkinkan pemain untuk melakukan slide, boost atau memperlambat waktu di medan pertempuran. Satu-satunya yang kurang dari game ini mungkin hanyalah ceritanya yang terlalu singkat.

6. Resident Evil

https://www.youtube.com/embed/Vd67K3Gw5iU

Remake dari game pertama Resident Evil yang dirilis pada 2002 ini, merupakan mahakarya survival horor lainnya dari Shinji Mikami yang menetapkan standar baru untuk genre tersebut. Game ini mengikuti kisah dua anggota S.T.A.R.S yaitu Jill Valentine dan Chris Redfield dalam misi menyelidiki Raccoon City.

Sebagai game remake, Resident Evil jelas hadir dengan visual terbaru, gameplay lebih baik dan soundtrack anyar untuk meningkatkan atmosfer mencekam yang dimilikinya.

7. Resident Evil 4

https://www.youtube.com/embed/1KTghW30ZuY

Resident Evil 4 keluar dari pakem game-game Resident Evil sebelumnya selain dengan sudut pandang kamera baru, tapi juga gameplay yang lebih berfokus pada aksi. Pada game ini, pemain berperan sebagai Leon S. Kennedy yang dikirim ke desa terpencil di Spanyol untuk menyelamatkan putri presiden dari sekte setempat.

Game yang tak lama ini mendapatkan versi remake ini dipuji karena visual, gameplay dan ceritanya. Hingga kini, Resident Evil 4 bahkan masih menjadi salah satu game Resident Evil terlaris sepanjang masa.

Itulah tadi ulasan sekaligus rekomendasi beberapa game terbaik garapan Shinji Mikami. Tertarik untuk memainkan game-game berkualitas di atas?

Baca Juga: 7 Rekor Dunia Industri Game yang Paling Sulit Dipecahkan

Topik:

  • Fatkhur Rozi

Berita Terkini Lainnya