Rekomendasi 7 Game Terbaik Tentang Membuat Game

Nomer 3 sangat direkomendasikan

Pengembangan video game merupakan proses kompleks yang membutuhkan kolaborasi yang apik dan kreativitas dari para tim pengembang. Yang menarik, beberapa game memberi pemain kesempatan untuk merasakan rasanya membuat game, namun dengan proses yang lebih mudah dan tidak membuat stres. Jika kamu tertarik dengan game semacam itu, berikut 7 di antaranya yang direkomendasikan untuk dimainkan.

1. Game Dev Tycoon

https://www.youtube.com/embed/30TAUWN6Aj0

Game Dev Tycoon mengajak pemain kedalam posisi enterpreneur yang memulai dan berusaha untuk mempertahankan perusahaan game independen yang didirikannya. Meski gameplay intinya sangat sederhana, Game Dev Tycoon menggunakan premis menarik dan humor pengembangan game yang meta sebagai nilai jual utama. Pemain harus benar-benar memberikan semuanya jika ingin sukses di game ini.

2. Super Mario Maker 2

https://www.youtube.com/embed/AjJWzJC8Kfk

Sejak Mario tiba ke industri gaming, banyak pemain yang berharap jika mereka bisa membuat game Mario mereka sendiri. Doa itu didengar oleh Nintendo lewat Super Mario Maker yang dirilis pada Wii U, di mana game tersebut kini memiliki sekuel berjudul Super Mario Maker 2 yang dirilis untuk Switch. Super Mario Maker 2 memiliki semuanya yang dibutuhkan untuk membuat berbagai jenis level Mario yang kreatif dan juga menantang.

3. Dreams

https://www.youtube.com/embed/2ltgkcoQzow

Dreams merupakan judul yang menarik karena pada game ini, pemain bisa mewujudkan ‘mimpi’ mereka untuk membuat game yang mereka mau. Dengan segudang tool yang disediakan oleh game ini, para pemain telah melakukan banyak hal mulai dari membuat game platformer basic hingga menghidupkan kembali game yang sebelumnya dibatalkan. Bagi mereka yang ingin membuat game sendiri, Dreams layaknya mimpi yang menjadi kenyataan.

Baca Juga: 7 Trilogi Game Terbaik Sepanjang Masa, Wajib Main!

4. The Beginner’s Guide

https://www.youtube.com/embed/l0eVM-vLvbc

Datang dari developer yang juga membuat The Stanley Parable, The Beginner’s Guide merupakan game yang menyusuri seni dari pengembangan game itu sendiri. Pada game ini, pemain diajak untuk mengunjungi kuburan pengembang game yang dipenuhi dengan game yang belum selesai, di mana pemain disuruh untuk berpikir mengapa game tersebut dibuat dan mengapa game tersebut diabaikan.

5. WarioWare: D.I.Y.

https://www.youtube.com/embed/0p9XLte6GNU

WarioWare: D.I.Y. merupakan game yang cukup fantastis di mana game ini mengajari pemain untuk berpikir secara kreatif dan menggunakan keterbatasan formatnya untuk menciptakan pengalaman yang benar-benar unik dan menyenangkan. Meski game ini kini tidak lagi mudah ditemukan seperti dulu, masih memungkinkan bagi para pemain untuk menemukan versi fisiknya. Game ini sangat direkomendasikan terutama untuk penggemar seri WarioWare.

6. Game Builder Garage

https://www.youtube.com/embed/0yM3ppz0Zt8

Game Builder Garage memungkinkan pemain untuk membuat game dari nol, membuatnya jadi cara yang sempurna untuk belajar bagaimana cara membuat game basic dari bawah. Meski tool yang disediakan tampak terbatas, Game Builder Garage punya banyak rahasia dan trik, yang membuatnya istimewa untuk pemain yang tertarik untuk mempelajari mekanisme dalam membuat mekanisme didalam game.

7. Game Dev Story

https://www.youtube.com/embed/rYOHRUipWCY

Jika Game Dev Tycoon dirasa kurang begitu kreatif atau menarik untuk urusan mengoperasikan studio pengembangan game, Game Dev Story punya kualitas yang lebih baik di segala aspek. Gameplay-nya memang terlihat simpel di awal, namun game ini tetap berhasil menyajikan pengalaman yang seru dan menarik. Dengan visual piksel yang sangat retro, game ini terasa seperti game yang dirilis di konsol klasik seperti NES.

Demikian tadi ulasan sekaligus rekomendasi beberapa game terbaik tentang membuat game. Tertarik menjajal game-game di atas?

Baca Juga: 7 Game Terbaik di New York Times, Ada Wordle dan Sudoku

Topik:

  • Achmad Fatkhur Rozi

Berita Terkini Lainnya