7 Game Terbaik untuk Penikmat Stellar Blade

Punya mekanisme combat yang gak kalah seru

Intinya Sih...

  • Final Fantasy XVI: Sistem combat terbaik, kisah balas dendam menarik, eksklusif PS5
  • Soulstice: Gameplay, combat, dan visual sangat bagus, mirip Stellar Blade
  • Bloodborne: Imersif, pilihan senjata menarik, pertarungan bos sulit

Dikembangkan oleh SHIFT UP Corporation, Stellar Blade merupakan game RPG yang berlatar di dunia pasca kiamat di mana pemain ditugaskan untuk membersihkan Bumi dari monster-monster mengerikan yang mengambil alih. Game eksklusif PS5 ini memang bagus, mendapat rating cukup tinggi dari beberapa media game kenamaan, namun jelas bukan satu-satunya game RPG terbaik di luar sana. Ada beberapa yang tidak kalah keren yang bisa dicoba jika kamu menikmati Stellar Blade. Berikut daftarnya.

1. Final Fantasy XVI

https://www.youtube.com/embed/aPT26Dd3OzE

Final Fantasy merupakan seri game RPG yang fantastis dan Final Fantasy XVI merupakan tambahan yang luar biasa untuk seri ikonik itu. Meski game ini tidak memiliki tema futuristik ala Stellar Blade, sistem combat-nya jadi salah satu yang terbaik saat ini. Selain itu, kisah balas dendam Clive juga membuat game ini terasa menakjubkan. Game ini dirilis pada 2023 kemarin namun sayangnya, untuk saat ini hanya tersedia di PS5.

2. Soulstice

https://www.youtube.com/embed/dTPGHuKvPt8

Soulstice merupakan game yang mirip dengan Stellar Blade namun sayangnya, kurang begitu dilirik. Selain Stellar Blade, game ini juga mengambil banyak inspirasi dari game yang lebih berfokus pada aksi seperti Devil May Cry. Secara keseluruhan, gameplay, combat dan visual game ini terbilang sangat bagus. Pada game ini, pemain akan mengikuti kisah Briar, seorang pejuang yang diberi tugas untuk melindungi kota Ilden bersama saudaranya, Lute.

3. Bloodborne

https://www.youtube.com/embed/2Crk_GpxGQE

Bloodborne mungkin tidak berbagi latar tempat yang sama seperti Stellar Blade, namun bagi pemain yang mencari game yang dapat menguji kemampuan pemain, game ini jadi salah satu yang direkomendasikan. Game ini jauh lebih imersif dibanding Stellar Blade dan dunianya yang gelap, yang juga sesekali mengerikan, sangat menyenangkan untuk dijelajahi. Selain itu, game ini juga punya banyak pilihan senjata menarik dan pertarungan melawan bos yang sulit.

Baca Juga: 7 Game Terbaik untuk Penikmat Assassin's Creed Mirage

4. Rise of the Ronin

https://www.youtube.com/embed/34FMSgdzzvI

Rise of the Ronin tak kalah bagus dari Stellar Blade untuk urusan cerita dan sistem combat, namun game ini, tidak terlalu linear karena pemain diberi kebebasan untuk menjelajahi dunianya yang luas dan detail. Mulai dari misi sampingan hingga tantangan, selalu ada aktivitas untuk dilakukan di game ini, sekalipun ketika pemain tidak memainkan misi utama. Selain itu, ada pula mode online untuk bermain bersama dua pemain lain.

5. Lies of P

https://www.youtube.com/embed/TYr1x25Z1Ak

Lies of P mungkin bukan game pertama terlintas di kepala ketika berbicara soal alternatif Stellar Blade, namun game ini berbagi banyak kesamaan, terutama untuk urusan mekanisme combat. Menangkis dan menghindar jadi bagian utama dari sistem combat keduanya, dan pemain akan sangat mengandalkan itu ketika bertarung melawan musuh. Cerita game ini mungkin tidak sefantastis yang lain, namun combat-nya jelas patut diacungi jempol.

6. Devil May Cry 5

https://www.youtube.com/embed/dG6_CAdiLPM

Bagi pemain yang menyukai mekanisme hack-and-slash di Stellar Blade, Devil May Cry 5 jadi game serupa yang tidak boleh dilewatkan. Game garapan Capcom ini bahkan lebih berfokus pada serangan combo dibanding Stellar Blade dan lebih menekankan serangan sesuai timing jika ingin memenangkan pertarungan melawan musuh. Mulai dari musuh kecil yang mudah dihabisi hingga bos besar yang butuh kesabaran, game ini menyajikan pengalaman gameplay yang epik.

7. Sekiro: Shadows Die Twice

https://www.youtube.com/embed/rXMX4YJ7Lks

Sekiro: Shadows Die Twice menjadi salah satu game yang paling dekat dengan Stellar Blade untuk urusan mekanisme combat. Keduanya sama-sama punya monster dan musuh bos yang sangat menantang, dan berfokus pada menangkis serangan dan melakukan serangan balik lewat serangan combo. Disamping itu, pemain juga diberi opsi untuk bermain secara stealth dengan cara menyelinap dibelakang musuh sebelum membunuhnya secara diam-diam.

Itulah tadi ulasan sekaligus rekomendasi beberapa game terbaik untuk penikmat Stellar Blade. Ada game yang menarik perhatianmu?

Baca Juga: Rekomendasi 7 Game Terbaik untuk Penikmat Film Dune

Topik:

  • Achmad Fatkhur Rozi

Berita Terkini Lainnya