7 Game Terbaik yang Memiliki Companion App, Pernah Coba yang Mana?

Didominasi game kompetitif

Beberapa game menghadirkan Companion App – aplikasi terpisah yang berfungsi layaknya layar kedua di mana pemain bisa melihat map atau statistik dari game yang mereka mainkan. Sayangnya, dukungan semacam itu saat ini mulai jarang ditemukan dan jika ada, developer biasanya tidak lagi memberikan update untuk Companion App game mereka setelah beberapa bulan. Berikut 7 game terbaik yang memiliki Companion App.

1. Destiny 2

7 Game Terbaik yang Memiliki Companion App, Pernah Coba yang Mana?Destiny 2 Companion (dok. Bungie)

Game FPS bertema sci-fi yang terus mendapatkan ekspansi baru setiap tahunnya yaitu Destiny 2, memiliki companion app yang mungkin jarang diketahui pemain-pemainnya, tapi sebenarnya sangat berguna. Selain untuk membaca berita-berita terkait Destiny 2 dan mengirim pesan ke pemain lain, aplikasi dengan nama Destiny 2 Companion itu juga bisa digunakan untuk mengelola perlengkapan, statistik dan perks dari karakter pemain.

2. FC 24

7 Game Terbaik yang Memiliki Companion App, Pernah Coba yang Mana?EA Sports FC 24 Companion (dok. EA)

Ketika perilisan yang tinggal menunggu hari, FC 24 hadir dengan visual yang lebih memukau, transfer pemain terbaru dan mekanisme gameplay yang lebih disempurnakan. Bersama dengan itu, FIFA 23 juga mendapatkan companion app sendiri yang bernama EA Sports FC 24 Companion. Melalui aplikasi itu, pemain bisa mengontrol pengaturan stadion seperti lagu ketika walkout dan melakukan selebrasi, serta membangun dan mengatur tim.

3. EVE Online

7 Game Terbaik yang Memiliki Companion App, Pernah Coba yang Mana?EVE Portal (dok. CCP Games)

EVE Online merupakan game MMORPG luar angkasa yang telah ada selama dua dekade dan hingga kini masih terus mendapatkan update yang meningkatkan kualitas gameplay. Selain itu, update untuk EVE Online juga dalam bentuk companion app bernama EVE Portal. Lewat aplikasi tersebut, pemain jadi bisa melatih dan memodifikasi skill pemain di luar game, sembari memberi akses ke pasar in-game untuk menukar PLEX menjadi ISK.

Baca Juga: 7 Game AAA yang Dibuat dengan Budget Mepet, Tapi Berkualitas!

4. Warframe

7 Game Terbaik yang Memiliki Companion App, Pernah Coba yang Mana?Warframe Companion (dok. Digital Extremes)

Warframe merupakan game aksi MMO yang mengalami banyak perubahan sejak diluncurkan. Untuk memudahkan pemainnya, Digital Extremes merilis companion app untuk game ini. Aplikasi tersebut bernama Warframe Companion dan memungkinkan pemain untuk melakukan hampir semuanya tanpa harus masuk ke game-nya seperti membuat senjata dan mengirim drone untuk mengumpulkan sumber daya dengan lebih cepat.

5. League of Legends

7 Game Terbaik yang Memiliki Companion App, Pernah Coba yang Mana?Riot Mobile (dok. Riot Games)

Salah satu game MOBA terpopuler sepanjang masa yaitu League of Legends, bukan game MOBA yang ramah untuk pemain pula. Untungnya, terdapat companion app untuk game ini yang akan memberi pemain statistik di tiap pertandingan dan alat untuk latihan. Aplikasi tersebut bernama Riot Mobile dan selain League of Legends, aplikasi itu juga bisa digunakan sebagai companion app Valorant dan Teamfight Tactics.

6. World of Warcraft

7 Game Terbaik yang Memiliki Companion App, Pernah Coba yang Mana?WoW Companion (dok. Blizzard Entertainment)

World of Warcraft hampir berusia dua dekade dan hingga kini masih terus mendapatkan ekspansi dan konten baru. Sama seperti LoL, WoW juga memiliki companion app yang bisa membantu pemain untuk mengelola semuanya untuk karakter pemain via mobile. Aplikasi tersebut bernama WoW Companion di mana pemain juga bisa memimpin misi, melacak misi dan membeli atau menjual produk lelang di toko in-game.

7. Final Fantasy XIV

7 Game Terbaik yang Memiliki Companion App, Pernah Coba yang Mana?Final Fantasy XIV Companion (dok. Square Enix)

Final Fantasy XIV merupakan game MMORPG dengan progression dan elemen cerita yang sangat dipuji. Game ini memiliki companion app bernama Final Fantasy XIV Companion yang punya UI dengan desain menarik. Seperti companion app untuk game MMO lainnya, aplikasi tersebut juga memungkinkan pemain untuk mengakses karakter mereka dan mengelola inventaris karakter mereka sembari berdagang di pasar in-game.

Demikian tadi ulasan mengenai beberapa game yang memiliki companion app. Pernah memainkan game-game di atas?

Baca Juga: 7 Game dengan Ide Cemerlang Namun Eksekusi Berantakan

Topik:

  • Fatkhur Rozi

Berita Terkini Lainnya