7 Perang Bersejarah yang Paling Banyak Diadaptasi ke Dunia Game

Bisa dimainkan sekaligus untuk belajar sejarah

Perang menjadi salah satu bukti bahwa manusia dulu pernah terlibat dalam konflik berskala besar dengan jumlah partisipan sekaligus korban yang masif. Perang selalu menjadi topik bahasan yang menarik dan karenanya, diadaptasi ke dalam banyak bentuk media hiburan.

Selain film, game juga mengadaptasi banyak perang yang dulu pernah terjadi. Apa saja itu? Berikut ulasannya.

1. Peperangan era Napoleon

https://www.youtube.com/embed/q7RHiyWHuV0

Untuk semua dampak yang diberikan terhadap sejarah Eropa, Peperangan era Napoleon sejauh ini masih menjadi salah satu perang yang menarik baik untuk orang umum maupun gamer. Total War: Napoleon menjadi salah satu game terbaik dengan latar perang tersebut dan sangat populer karena nama besar Total War. Selain itu, ada pula game lain seperti Austerlitz, March of the Eagles dan Cossacks yang tidak kalah menarik.

2. Zaman Sengoku

https://www.youtube.com/embed/F-VzDILob7w

Zaman Sengoku secara teknis melibatkan lusinan konflik kecil yang berlangsung selama satu setengah abad, namun dampaknya tidak dapat dianggap remeh. Dianggap sebagai puncak peperangan dan budaya samurai, Zaman Sengoku digambarkan di dalam game sebagai masa penuh intrik licik dan pengkhianatan. Zaman Sengoku dan berbagai peperangannya dipilih oleh beberapa game sebagai inspirasi seperti seri Samurai Warriors dan Sengoku Basara.

3. Perang Saudara Amerika

https://www.youtube.com/embed/maO31esjIFo

Salah satu konflik atau perang paling banyak dipelajari di sepanjang sejarah tidak lain tidak bukan adalah Perang Saudara Amerika. Perang tersebut menawarkan narasi yang menarik dan karenanya, tidak mengherankan jika kemudian ada banyak game yang terinspirasi darinya. Mulai dari Sid Meier’s Gettysbuds hingga Grand Tactician: The Civil War, game-game Perang Saudara Amerika mengusung akurasi sejarah yang kuat dibanding game-game di perang lainnya.

Baca Juga: 7 Game Ikonis yang Membantu Perkembangan Industri Game Mobile

4. Perang Dunia I

https://www.youtube.com/embed/jaZGv_VTiZM

Pembunuhan Archduke Franz Ferdinand memicu reaksi berantai invasi di seluruh Eropa dan sekitarnya, yang kemudian mengarah pada konflik yang lebih besar dan mematikan dengan jumlah korban yang tidak terhitung lagi. Ada banyak game strategi atau FPS yang menggunakan Perang Dunia I sebagai latar waktu utama seperti The Great War: Western Front misalnya, namun tidak sedikit pula yang mengombinasikannya dengan genre lain seperti horor, seperti Amnesia: The Bunker.

5. Zaman Tiga Negara

https://www.youtube.com/embed/7m0_jDma_gU

Zaman Tiga Negara menjadi salah satu periode dengan banyak konflik di mana era tersebut berisi banyak perang yang berlangsung selama puluhan tahun pasca runtuhnya dinasti Han. Dynasty Warriors dan Romance of the Three Kingdoms menjadi dua seri game yang terinspirasi dari zaman tersebut di mana masing-masing menampilkan banyak karakter dengan penampilan menarik, gameplay hack-and-slash yang seru dan ribuan pasukan untuk dilawan.

6. Perang Vietnam

https://www.youtube.com/embed/aTS9n_m7TW0

Sebagai salah satu perang paling dikenal yang melibatkan Amerika Serikat dan Uni Soviet, Perang Vietnam sangat kontroversial dan tetap seperti itu hingga saat ini. Game-game yang berlatar di Perang Vietnam rata-rata mengusung genre FPS dengan fokus pada perjuangan untuk bertahan hidup di hutan lebat yang dipenuhi oleh jebakan. Beberapa game yang berlatar di perang itu adalah Call of Duty: Black Ops Cold War dan Battlefield: Vietnam.

7. Perang Dunia II

https://www.youtube.com/embed/F0nWPG_cFqY

Perang Dunia II menjadi perang dengan adaptasi game paling banyak, melampaui perang-perang lain di daftar ini dengan margin yang sangat jauh. Jumlah game Perang Dunia II yang masif membuat setiap genre hampir memiliki game yang berlatar di perang ini. Seri game seperti Company of Heroes dan Heroes of Iron cocok untuk pemain yang suka game strategi, sementara seri game seperti Call of Duty sempurna untuk penikmat game FPS yang lebih sarat akan aksi.

Demikian tadi ulasan sekaligus rekomendasi beberapa perang bersejarah yang paling banyak diadaptasi ke dalam game. Untuk kamu sendiri lebih suka game yang berlatar di perang apa?

Baca Juga: 7 Game Spin-off untuk Platform Mobile dari Game Konsol Populer

Topik:

  • Fatkhur Rozi

Berita Terkini Lainnya