9 Karakter Cryo Terbaik dalam Genshin Impact, Punya Semuanya?

Karakter mana yang belum kamu punya?

Cryo bisa dibilang sebagai salah satu elemen terbaik dalam Genshin Impact. Bukan tanpa sebab, hal ini karena Cryo memiliki efek Crowd Control ketika digabungkan dengan Hydro. Ketika Hydro bertemu Cryo, itu akan menimbulkan efek Freeze yang membuat musuh terdiam selama beberapa detik.

Jika tertarik untuk menggunakan elemen ini, berikut ini adalah sederet karakter yang mungkin harus kamu miliki. Mau tahu siapa saja karakternya? Simak ulasan berikut.

9. Layla

9 Karakter Cryo Terbaik dalam Genshin Impact, Punya Semuanya?Layla (dok. HoYoverse/Genshin Impact)

Layla bisa dibilang sebagai salah satu Shielder terbaik dari elemen Cryo. Layla memiliki Elemental Skill yang dapat memberikan Cryo Shield kepada rekan satu tim. Tak hanya itu, Elemental Burst Layla juga merupakan Area of Effect (AoE) terbesar kedua setelah Nahida.

8. Qiqi

9 Karakter Cryo Terbaik dalam Genshin Impact, Punya Semuanya?Qiqi (dok. HoYoverse/Genshin Impact)

Karakter ini mungkin dibenci karena sering muncul ketika kalah rate off. Namun, jika kamu build karakter ini, Qiqi sebenarnya bukan karakter yang buruk. Qiqi memiliki Elemental Skill yang memberikan HP tambahan kepada karakter On-Field. Sementara itu, Elemental Burst Qiqi dapat memberikan damage kepada musuh sekaligus berfungsi sebagai Healer.

7. Kaeya

9 Karakter Cryo Terbaik dalam Genshin Impact, Punya Semuanya?Kaeya (dok. HoYoverse/Genshin Impact)

Kaeya bisa dibilang sebagai salah satu karakter gratis terbaik. Kamu bisa mendapatkan karakter ini dengan menyelesaikan misi pada awal permainan. Kaeya memiliki Elemental Skill yang dapat menyemburkan es kepada musuhnya. Sementara itu, Elemental Burst Kaeya memungkinkannya untuk mengeluarkan tiga yang mengelilingi karakter On-Field. Es tersebut akan memberikan damage ketika terkena musuh.

6. Diona

9 Karakter Cryo Terbaik dalam Genshin Impact, Punya Semuanya?Diona (dok. HoYoverse/Genshin Impact)

Layla memang bukan Shielder yang buruk. Namun, jika kamu memiliki Diona, penulis lebih menyarankan untuk menggunakan Diona. Elemental Skill Diona memberikan Cryo DMG kepada musuh sekaligus memberikan Shield kepada rekan satu tim. Sementara itu, Elemental Burst Diona memiliki AoE yang dapat memberikan Cryo DMG sekaligus memberikan Heal kepada rekan satu tim.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Senjata Terbaik untuk Yelan di Genshin Impact

5. Rosaria

9 Karakter Cryo Terbaik dalam Genshin Impact, Punya Semuanya?Rosaria (dok. HoYoverse/Genshin Impact)

Jika kamu tidak menyukai Diona, Rosaria bisa menjadi pilihan karakter Cryo untuk tim kamu. Elemental Skill Rosaria memungkinkan Rosaria untuk melakukan dash ke belakang musuh sambil memberikan Cryo DMG. Sementara itu, Elemental Burst Rosaria memungkinkannya untuk memberikan Cryo DMG yang sangat besar dan sangat berguna untuk mengaktifkan reaksi Cryo.

4. Shenhe

9 Karakter Cryo Terbaik dalam Genshin Impact, Punya Semuanya?Shenhe (dok. HoYoverse/Genshin Impact)

Shenhe adalah salah satu yang terbaik di deretan Support elemen Cryo. Shenhe memiliki Elemental Skill yang dapat meningkatkan Cryo DMG miliknya. Sementara itu, Elemental Burst Shenhe memiliki AoE yang memberikan Cryo DMG kepada musuh secara berkala.

3. Eula

9 Karakter Cryo Terbaik dalam Genshin Impact, Punya Semuanya?Eula (dok. HoYoverse/Genshin Impact)

Berperan sebagai DPS, Eula bisa dibilang sebagai Ratu Physical DMG. Meskipun Eula memiliki gameplay yang cukup rumit, hal tersebut sepadan dengan Damage yang ia hasilkan. Elemental Skill dan Burst Eula memiliki pasif yang memberikan ledakan Physical DMG yang sangat besar.

2. Ganyu

9 Karakter Cryo Terbaik dalam Genshin Impact, Punya Semuanya?Ganyu (dok. HoYoverse/Genshin Impact)

Merupakan karakter yang menggunakan Bow, Ganyu adalah salah satu Sub-DPS terbaik Genshin Impact. Ganyu memiliki Elemental Skill yang mirip dengan Amber, yaitu memberikan efek Taunt kepada musuh. Ketika waktu yang ditentukan habis, itu akan meledak dan musuh akan dihujani oleh Cryo DMG.

 

1. Kamisato Ayaka

9 Karakter Cryo Terbaik dalam Genshin Impact, Punya Semuanya?Kamisato Ayaka (dok. HoYoverse/Genshin Impact)

Pada urutan pertama, tentunya ada saudara Ayato, yaitu Kamisato Ayaka. Ayaka sangat overpowered ketika dirinya ditempatkan pada tim Freeze karena efek Freeze dapat memberinya CRIT Rate yang sangat tinggi. Ayaka akan sangat cocok jika satu tim dengan Kokomi, Kazuha, dan Shenhe.

Sembilan karakter di atas bisa menjadi referensi jika kamu tertarik dengan elemen Cryo. Jadi, dari kesembilan karakter di atas, siapa yang paling kamu inginkan?

Baca Juga: 7 Karakter Genshin Impact dengan Build Paling Mudah

Arya Nenggala Photo Verified Writer Arya Nenggala

karyakarsa.com/aryanenggala

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya