5 Game Racing Seru Terbaru 2019, Jadi yang Terdepan!

Siap-siap buat balapan

Game dengan genre racing atau balapan memang menjadi genre yang banyak digemari oleh khalayak banyak, baik anak-anak hingga orang dewasa. Hal yang menarik dari permainan genre ini adalah aksi menantang dan tentunya menghadirkan sensasi layaknya berkendara sesungguhnya. Selain itu ketika bermain game ini tentunya pemain harus berkonsentrasi penuh agar menjadi yang terdepan dan dapat memenangkan permainan. 

Nah, buat kalian yang suka banget game ber-genre balapan, maka harus banget menyimak beberapa video game terbarunya di tahun 2019 berikut ini. 

1. The Grand Tour Game

https://www.youtube.com/embed/9qGoKiDOUyA

The Grand Tour Game adalah game racing episodic yang diproduksi oleh Amazon Game Studios yang meluncur pada PS4 dan Xbox One. Video game ini sudah diluncurkan pada tanggal 15 Januari 2019, yang mendasarkan kisahnya dari tayangan The Grand Tour yang juga tayang di Amazon Prime Video. 

Gameplay yang dibawakan dalam permainan ini menyuguhkan berbagai kisah yang terjadi pada seri The Grand Tour. Pemain juga dapat mengumpulkan berbagai medali sesuai dengan prestasi yang diraih oleh para pemain. 

2. Xenon Racer

https://www.youtube.com/embed/jFj3uRi1bs8

Xenon Racer merupakan game balapan yang sudah dirilis tanggal 26 Maret 2019 dari produsen game Italia bernama 3DClouds. Game ini juga diluncurkan pada berbagai macam perangkat, seperti Microsoft Windows, PlayStation 4, Nintendo Switch, dan Xbox One. 

Untuk gameplaynya, Xenon Racer ber-setting tahun 2030, dengan terdapatnya tujuh latar dunia dalam game tersebut. Selain itu pada game ini diketahui menggunakan kendaraan yang dipercaya sebagai kendaraan terakhir yang beroda pada masa yang akan datang. 

3. Dangerous Driving

https://www.youtube.com/embed/Pm9pOGbPxk0

Salah satu game menarik lainnya adalah Dangerous Driving yang diproduksi oleh developer asal Inggris, Three Fields Entertainment. Serta sudah dirilis pada tanggal 9 April 2019 untuk beberapa perangkat game, seperti Xbox One, PS4 dan Microsoft Windows. Sedangkan gameplay yang ditawarkan sama seperti game Burnout, yang mengharuskan pemain untuk memilih mobil dan track yang akan dilalui. Kemudian pemain menjalankan mobil dan menabrakkan ke kendaraan lainnya. 

Baca Juga: 5 Game Paling Sulit Sepanjang Masa, Malah Bikin Stres!

4. F1 2019

https://www.youtube.com/embed/Fv97ezjMVYE

Berikutnya ada game F1 2019 yang masuk jajaran game favorit di tahun 2019 ini, yang mana mendasarkan pada turnamen FI dan F2. Selain itu game ini menjadi lanjutan dari seri game Formula One yang pertama kali rilis tahun 1985. Video game ini hampir sama dengan game sebelumnya F1 2018, namun pastinya versi terbaru ini terdapat berbagai fitur update menarik. Salah satu fiturnya berupa dapat mentransfer tim, saat sebelum adanya turnamen atau ketika berakhirnya turnamen. 

5. DiRT Rally 2.0

https://www.youtube.com/embed/qUo2jn2z514

Terakhir ada game DiRT Rally 2.0 yang juga merupakan game produksi Codemaster sama dengan F1 2019. Selain itu sudah dirilis tanggal 26 Februari 2019 yang menyusul kesuksesan game Dirt Rally yang keluar tahun 2015. Serta meluncur pada beberapa platform game seperti Microsoft Windows, PS4 dan Xbox One. 

DiRT Rally 2.0 berfokus pada balapan rally, yang mana pemain diharuskan untuk berpacu pada waktu yang ditetapkan dalam turnamen. Disamping itu harus menghadapi berbagai macam cuaca yang tak menentu dan medan jalan yang sangat terjal dan off-road, di mana pastinya memberikan tantangan tersendiri bagi yang memainkan game ini. 

Nah itu tadi beberapa game racing atau balapan yang meluncur di tahun 2019 ini. Buat penggemar game balap, mana nih yang kalian mau mainkan duluan?

Baca Juga: 5 Game Teraneh Ini Penuh Aksi Gila yang Bikin Terhibur, Wajib Main!

Brahm Photo Verified Writer Brahm

-

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya