Daftar Tim yang Losestreak di MPL ID S16, Ada yang 11 Kali

MPL Indonesia Season 16 (MPL ID S16) sudah memasuki pertengahan Regular Season. Tiap tim sudah mulai bermain secara maksimal untuk berebut tiket menuju babak play-off. Namun, ada juga tim yang tengah terpuruk dan mengalami losestreak atau kekalahan beruntun.
Pada Minggu ke-6 kemarin, ada beberapa tim yang tengah losestreak. Salah satunya EVOS Esports (EVOS) yang akhirnya dapat memutus losestreak setelah sebelumnya 5 kali kalah beruntun. Namun, tidak semua tim beruntung seperti EVOS, masih ada yang kalahnya berlanjut ke Minggu ke-7 mendatang. Penasaran tim apa yang masih losestreak? Yuk, simak daftar tim yang losestreak di MPL ID S16!
1. TLID losestreak dari awal MPL ID S16, kini sudah 11 kali

Team Liquid ID (TLID) adalah tim yang paling terpuruk di MPL ID S16. Bagaimana tidak, terhitung sampai Minggu ke-6, mereka tengah losestreak 11 kali. Itu artinya, TLID belum menang satu kali pun selama MPL ID S16 digelar.
Karena kekalahan ini, TLID terbenam di dasar klasemen sementara Regular Season. Ini membuat kesempatan mereka ke play-off jadi sangat keci. Sebab, poin mereka sudah hampir tidak bisa mengejar tim yang lain. Hal ini cukup mengejutkan. Pasalnya, TLID adalah juara MPL ID Season 14, menghentikan dominasi ONIC Esports (ONIC). Mereka juga jadi runner up untuk kompetisi kelas dunia M6 World Championship 2024.
Kira-kira apa penyebab merosotnya performa TLID di musim ini? Pertama, perombakan roster yang kurang bersinergi. Beberapa pertandingan terakhir memperlihatkan gameplay asal-asalan. Rumor lain mengatakan bahwa sedang masalah internal dalam manajemen TLID.
2. GEEK terpuruk dan terus menurun, losestreak 9 kali pada Minggu ke-6

Memasuki Minggu ke-6 ini, Geek Fam ID (GEEK) masih tertahan di zona merah. Cukup mengejutkan memang, sebab GEEK merupakan tim papan atas yang sempat memulangkan ONIC pada play-off MPL ID S14. Mereka juga pernah menemani ONIC di ajang M5 World Championship 2023.
Roster GEEK pada MPL ID S16 juga kuat. Ada Baloyskie, Maykids, sampai ABOY. Namun, mereka seolah kesulitan beradaptasi dengan META baru. Beberapa kali GEEK mencoba menghadirkan hero unik, tetapi selalu berakhir jadi bumerang.
Pada Minggu ke-1, mereka sempat mendominasi dalam 2 laga mereka. Akan tetapi, mereka mulai kalah pada Minggu ke-2. Hal tersebut berlanjut sampai sekarang. Alhasil, GEEK saat ini mengalami losestreak 9 kali. Sama seperti TLID, kesempatan GEEK untuk play-off juga berat, sih.
3. Losestreak RRQ makin panjang, kini sudah 4 kali

Sepertinya, kutukan losestreak memang sedang mengincar beberapa tim papan atas. RRQ Hoshi (RRQ) yang biasanya selalu mendominasi kini juga mengalami kekalahan beruntun. Sampai Minggu ke-6, RRQ telah losestreak sebanyak 4 kali.
Mereka belum bisa bangkit setelah kalah dari Bigetron by Vitality (BTR) pada Minggu ke-4. Bahkan, gameplay mereka makin kacau. Pada laga terakhir melawan ONIC di Minggu ke-6, RRQ tidak mendapatkan poin kill sama sekali di game kedua.
Roster yang kurang maksimal sepertinya menjadi alasan merosotnya performa RRQ. Saat tim lagi menghadirkan regenerasi pemain kuat, regenerasi RRQ memang terasa lackluster. Omong-omong, di klasemen sementara, RRQ merosot ke posisi ke-7. Itu artinya, mereka kini di zona merah dan juga terancam tidak lolos play-off.
Daftar tim yang losestreak di MPL ID S16 pastinya sedang dalam tekanan karena kekalahan beruntun mereka. Namun, masih ada sisa 3 Minggu untuk Regular Season. Hal ini menjadi bukti bahwa masih ada kesempatan untuk lepas dari jeratan losestreak, nih. Yuk, tetap berikan dukungan agar mereka bisa bangkit dan berjaya di MPL Indonesia musim ke-16!