5 Rekomendasi Couch Co-op Game di Xbox buat Main Bareng

It Takes Two jadi rekomendasi terbaik

Game gak melulu harus dimainkan seorang diri. Bahkan, beberapa game menuntut gamer untuk main bareng orang lain.

Xbox jadi salah satu konsol yang menyediakan sederet game yang bisa dimainkan bareng-bareng itu. Salah satunya bertipe couch co-op alias game yang dimainkan dalam satu layar yang sama dengan orang lain.

Berikut ini merupakan kelima rekomendasi couch co-op game di Xbox buat main bareng dengan keluarga atau teman. Kalau penasaran, segera scroll sampai tuntas, ya!

1. Overcooked

5 Rekomendasi Couch Co-op Game di Xbox buat Main BarengOvercooked! All You Can Eat (dok. Team17/Overcooked! All You Can Eat)

Overcooked! merupakan series yang menarik. Xbox menyediakan beberapa judul dari game ini, mulai dari Overcooked! sampai Overcooked! All You Can Eat.

Kamu bisa mencoba Overcooked! (2016) dulu. Game pertama pada series bergenre action, co-op, dan simulation ini gak kalah menarik dari penerusnya.

Gamer dituntut untuk menguasai restoran yang kaos. Game ini bisa dimainkan 1—4 pemain dalam 1 layar. Para pemain mesti bekerja sama untuk menyiapkan, memasak, dan menyajikan masakan yang sedap.

2. LEGO Harry Potter Collection

5 Rekomendasi Couch Co-op Game di Xbox buat Main BarengLego Harry Potter Collection (dok. Warner Bros. Interactive/Lego Harry Potter Collection)

LEGO sering bikin beberapa parodi berbentuk game dari franchise ternama. Salah satunya Harry Potter. Memakai nama LEGO Harry Potter Collection (2016), game ini memadukan LEGO Harry Potter: Years 1—4 dan LEGO Harry Potter: Years 5—7.

Gamer akan mengikuti perjalanan Harry Potter bareng teman-temannya di Hogwarts. Edisinya juga termasuk lengkap karena gamer bisa memainkan game ini dari cerita pertama sampai ketujuh dalam seri Harry Potter yang terkenal.

LEGO Harry Potter Collection bahkan bisa dibilang sebagai game adventure terbaik dalam bentuk LEGO. Selain petualangannya, humor dalam game ini cukup bisa dinikmati, apalagi gamer bisa memainkannya bareng keluarga atau teman.

Baca Juga: 7 Game Mobile Multiplayer Paling Kompetitif Terbaik

3. Crash Team Racing

5 Rekomendasi Couch Co-op Game di Xbox buat Main BarengCrash Team Racing (dok. Activision/Crash Team Racing)

Buat gamer yang tumbuh pada awal 2000-an, Crash Team Racing alias CTR bisa jadi sangat membekas di ingatan. Game lawas ini kembali hadir dalam bentuk mutakhir dengan judul Crash Team Racing Nitro-Fueled (2019).

Xbox jadi salah satu konsol yang bisa memainkan game ini. Gamer tinggal menikmati balapan bareng keluarga atau teman. Sebab, CTR Nitro-Fueled bisa dimainkan 1—4 orang dalam split screen sehingga game ini pun termasuk couch co-op game.

CTR termutakhir ini tentu gak jauh beda dengan pendahulunya. Namun, ia punya beberapa pembaruan. Salah satunya rute balapan yang makin variatif.

4. Stardew Valley

5 Rekomendasi Couch Co-op Game di Xbox buat Main BarengStardew Valley (dok. ConcernedApe/Stardew Valley)

Mau game yang santai? Stardew Valley (2016) layak masuk rekomendasi couch co-op game di Xbox buat main bareng. Game yang terinspirasi dari series Story of Seasons ini sudah bisa dipakai buat main berdua.

Dengan fitur terbarunya, Stardew Valley mengizinkan gamer untuk main berdua dalam format split screen. Tugasnya gak jauh berbeda dengan main sendirian, yaitu mengurus kebun dan mengurus ternak.

Oh, iya, jangan lupa buat bersosialisasi dengan tetangga. Sosialisasi termasuk elemen penting dalam game seperti ini.

Salah satu game farming simulation terbaik ini juga menyuguhkan grafis yang menarik. Meski game-game zaman sekarang berlomba-lomba menampilkan grafis yang mendekati bentuk nyata, pixel art Stardew Valley seolah tak lekang oleh waktu. Ini membuktikan kalau game bukan cuma soal grafis, tetapi sejauh mana ia menarik untuk dimainkan.

5. It Takes Two

5 Rekomendasi Couch Co-op Game di Xbox buat Main BarengIt Takes Two (dok. Hazelight Studios/It Takes Two)

It Takes Two (2021) jadi game paling baru di deretan ini. Grafisnya menarik. Detailnya ciamik. Permainannya tentu saja fantastis. Gak heran kalau game ini jadi Game of the Year di The Game Awards 2021.

Sesuai judulnya, It Takes Two membutuhkan dua orang gamer. Ceritanya mengikuti petualangan dua sejoli yang hampir bercerai. Namun, jiwa mereka masuk ke dalam boneka karena kesedihan anak semata wayang. Untuk kembali ke raga masing-masing, dua sejoli ini harus melewati berbagai rintangan demi menggapai sang anak.

Rintangan-rintangan yang mereka hadapi sangat menarik. Dengan mengusung genre action-adventure, petualangan yang terjadi di sekitar rumah mereka bervariasi; ada petualangan di atas pohon sampai di gunung bersalju.

Selain kelima game di atas, masih banyak game lain yang masuk kategori couch co-op game. Untuk sementara, lima rekomendasi couch co-op game di Xbox buat main bareng ini bisa kamu coba. Semuanya layak untuk dimainkan, terutama It Takes Two yang sukses membuat banyak orang terhibur.

Baca Juga: 7 Game Multiplayer Gratis untuk Dimainkan di Nintendo Switch

G.N. Putra Photo Verified Writer G.N. Putra

Senang dengan olahraga dan budaya populer. Pernah menulis untuk beberapa media.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya