5 Rekomendasi Pistol Terbaik di PUBG Mobile, Damage Tinggi

Senjata cadangan yang mampu habisi lawan dengan cepat

Dalam PUBG Mobile pemain mengenal beberapa jenis senjata. Salah satunya adalah senjata jenis pistol yang biasanya digunakan sebagai senjata cadangan atau secondary. Pistol mudah ditemukan. Bahkan, ketika baru mendarat pemain biasanya dengan cepat menemukan pistol.

Pistol pada dasarnya digunakan sebagai senjata cadangan saat kehabisan peluru pada senjata utama atau bisa juga untuk pertarungan jarak sangat dekat. Dibandingkan senjata lain, pistol memiliki daya rusak lebih rendah. Meski begitu, ada beberapa pistol yang bisa menjadi senjata mematikan apabila digunakan di secara tepat. Setidaknya, ada lima rekomendasi pistol terbaik di PUBG Mobile. Apa saja? Yuk, kita cari tahu selengkapnya!

1. R45, pistol yang cocok di early game

5 Rekomendasi Pistol Terbaik di PUBG Mobile, Damage TinggiR45 (dok. Krafton /PUBG: Battlegrounds)

R45  bisa menjadi senjata mematikan di awal permainan. R45 memiliki damage serangan sebesar 55, salah satu yang tertinggi di antara pistol lain di PUBG Mobile. Pistol ini memiliki kapasitas magazine sebanyak 6 peluru. R45 dikenal dengan akurasinya yang tinggi, cocok untuk pertarungan jarak dekat. Kelemahannya, R45 hanya bisa menembak satu kali setiap klik, tidak seperti pistol lain yang bisa otomatis menembak terus menerus.

Baca Juga: 5 Cover Terbaik di Zona Akhir Pertempuran PUBG Mobile, Gak Cuma Rumah

2. R1895, efektif dalam pertempuran jarak dekat

5 Rekomendasi Pistol Terbaik di PUBG Mobile, Damage TinggiR1895 (dok. Krafton /PUBG: Battlegrounds)

R1895 cukup kuat untuk menghabisi musuh dengan cepat, terutama saat pertempuran jarak dekat. Namun, pistol ini memiliki fire rate yang lambat dan waktu reload yang lama.  Untuk menggunakan R1895 secara efektif, pemain dapat menggunakan R1895 untuk pertempuran satu lawan satu.

R1895 adalah revolver dengan kapasitas tujuh peluru. Senjata ini menggunakan peluru 7,62 mm. Namun, perlu diingat bahwa R1895 memiliki beberapa kelemahan, seperti recoil yang tinggi dan ketidakmampuan untuk melampirkan scope, foregrip, dan magazine tambahan. Jadi, untuk menggunakannya secara efektif, kamu harus memiliki aim yang baik.

3. Desert Eagle, dapat menghabisi lawan dengan cepat

5 Rekomendasi Pistol Terbaik di PUBG Mobile, Damage TinggiDesert Eagle (dok. Krafton /PUBG: Battlegrounds)

Di PUBG Mobile, Desert Eagle adalah pistol semi-otomatis dengan daya rusak yang cukup brutal. Desert Eagle memiliki damage sebesar 62. Dengan damage sebesar ini, kamu bisa menjatuhkan musuh dengan helm level 3 hanya dalam 2 tembakan saja. Desert Eagle masih bisa efektif digunakan untuk pertempuran jarak dekat hingga menengah. Namun, pistol ini mempunyai recoil tinggi dan fire rate-nya lambat. 

4. Scorpion, pistol unik dengan fire rate sangat tinggi

5 Rekomendasi Pistol Terbaik di PUBG Mobile, Damage TinggiScorpion (dok. Krafton /PUBG: Battlegrounds)

Pistol Scorpion di PUBG Mobile adalah senjata yang bisa dibilang unik. Meski tergolong pistol, kemampuannya lebih mirip seperti submachine gun (SMG). Senjata ini bisa menembak dengan cepat, hampir menyamai SMG. Pistol Scorpion juga bisa membawa hingga 40 peluru dengan attachment. Dengan kelebihan ini, Pistol Scorpion cocok digunakan sebagai senjata backup atau senjata utama darurat, terutama di awal permainan saat belum menemukan senjata lain. Namun, pistol ini juga punya kekurangan, yaitu dibutuhkan tembakan yang akurat dan tepat untuk mengalahkan musuh.

5. P92, miliki kapasitas peluru cukup banyak

5 Rekomendasi Pistol Terbaik di PUBG Mobile, Damage TinggiP92 (dok. Krafton /PUBG: Battlegrounds)

P92 adalah pistol yang bisa dibilang berada di tengah-tengah antara P1911 dan pistol lainnya dalam hal daya rusak, recoil, dan kapasitas magazine. P92 memiliki damage dasar sebesar 35, tidak setinggi pistol lain seperti Desert Eagle. Kapasitas magazine-nya berisi 12 peluru, jumlah yang lebih banyak dibanding kebanyakan pistol lain. Recoil-nya juga tidak separah Desert Eagle sehingga lebih mudah dikuasai. Karena recoil-nya moderat, P92 bisa menjadi senjata secondary yang tepat untuk melumpuhkan musuh yang sudah terluka atau untuk situasi pertarungan jarak dekat yang mendadak. Meskipun mematikan, P92 akan kurang efektif untuk pertempuran jarak jauh. 

Tentu saja, tiap orang mungkin dapat berbeda-beda dalam menentukan pistol mana yang terbaik di PUBG Mobile. Tapi, setidaknya kelima pistol di atas diharapkan bisa menjadi referensi. 

Baca Juga: 5 Tips Menggunakan Pistol di PUBG Mobile, Jangan Disimpan!

Hilman Azis Photo Verified Writer Hilman Azis

I love tech, game, and...movie

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya