5 Game Paling Inovatif di Tahun 2018 Versi Google Play, Sudah Coba?

Keren dan unik!

Salah satu kategori yang tak luput dari penghargaan Google Play terhadap game dari tahun ke tahun adalah game paling inofatif. Game dalam kategori ini merupakan nama-nama terdepan yang mendorong batas genre dengan mekanisme dan narasi yang belum pernah terlihat sebelumnya sehingga membuat penggunanya terkesan.

Berikut ini adalah 5 game paling inovatif tahun 2018 menurut Google Play. Keren-keren lho!

1. Food Fantasy

5 Game Paling Inovatif di Tahun 2018 Versi Google Play, Sudah Coba?food-fantasy.wikia.com

Food Fantasy adalah game manajemen petualangan yang berada di dunia Tierra yang ajaib dan menakjubkan. Kamu perlu menentukan perjalanan untuk menjadi seorang master pelayan hebat bersama dengan rekan Food Soul kamu! Kumpulkan Food Soul, kelola restoran dan selamatkan dunia dari invasi malaikat jahat.

Kombinasi dari JRPG dan pengelolaan restoran beserta grafis anime menyatu dengan baik dan sangat indah. Hidangan lezat dari berbagai negara secara kreatif ditampilkan sebagai Food Soul untuk melengkapi restoran dan petualangan kamu.

2. Clash & GO: AR Strategy

5 Game Paling Inovatif di Tahun 2018 Versi Google Play, Sudah Coba?techwalls.com

Clash & GO adalah game pertama yang menggabungkan game geolokasi yang menyenangkan dalam augmented reality (AR) dan game strategi pembangunan kota yang epik. Kamu perlu mengendalikan pangkalan asteroid di ruang angkasa. Lalu tunjukkan keahlian taktismu dengan membangun menara pertahanan, melatih pasukan dan meningkatkan hero.

Dalam game berbasis fiksi ilmiah ini, kamu bisa menciptakan dan mempertahankan pangkalan asteroid, lalu berjalan di kehidupan nyata untuk mencari pangkalan dan sumber daya lain untuk ditaklukan. Gameplay-nya terasa familiar karena merpakan gabungan dari gaya permainan yang populer.

Baca Juga: 5 Daftar Game Indie Terbaik Tahun 2018 Versi Google Play

3. Battlelands Royale

5 Game Paling Inovatif di Tahun 2018 Versi Google Play, Sudah Coba?www.deconstructoroffun.com

Battlelands Royale adalah game Battle Royale kasual untuk dinikmati semua orang dengan 32 pemain dan pertandingan berdurasi 3-5 menit.

Alur cepat dan desain yang dibuat khusus untuk pengguna mobile membuat game ini lebih menonjol dibanding game battle royale lainnya sekaligus sangat menyenangkan. Pertandingan yang singkat dan sudut pandang menyeluruh menciptakan suasana yang ideal untuk pemain yang ingin langsung berkompetisi.

Kamu akan menjelajahi peta berlatar musim dingin yang lengkap dengan manusia salju, pohon natal, dan bermain dengan karakter musim dingin yang langka dan legendaris seperti Yeti dan Tabei.

4. Hero Hunters

5 Game Paling Inovatif di Tahun 2018 Versi Google Play, Sudah Coba?levelwinner.com

Hero Hunters merupakan game berbasis battle royale PvP online real-time yang berisi 50+ hero untuk direkrut dan diajak berburu bersama. Kamu bisa berkerjasama dengan teman untuk memastikan kelangsungan hidup dan berperang dalam pertempuran 3D serta dilengkapi dengan senjata, senapan sniper, pedang, meriam energi dan banyak lagi.

Game ini menggabungkan beragam gaya bermain: first-person shooting, strategi tempur, dan pengembangan tim yang matang ke dalam satu game aksi yang ditampilkan dengan sangat baik. Kamu juga bisa membuka “hero” spesial yang mempunyai kekuatan khusus, seperti menyembuhkan rekan tim atau melenyapkan rintangan musuh.

5. Solitaire : Cooking Tower

5 Game Paling Inovatif di Tahun 2018 Versi Google Play, Sudah Coba?Youtube/Krugames

Game Windows solitaire di mobile ini klasik namun sangat menyenangkan. Game kartu ini hadir kembali dengan sentuhan yang baru. Kamu bisa membangun kerajaan makanan dengan poin yang diperoleh melalui putaran Solitaire. Ada berbagai kartu deck dan menu yang menarik untuk dikumpulkan. Menangkan paket kartu dan naik ke Cooking Tower untuk menyelesaikan restoran kamu sendiri.

Itulah game paling inovatif tahun 2018 versi Google Play, sudahkah kamu memainkannya?

Baca Juga: 8 Game Terbaik Tahun 2018 Berdasarkan Genre

jcnd Photo Verified Writer jcnd

thalitajacinda.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya