5 Diskon The Elder Scrolls Terbaik di Steam, Game Open World Terbaik

Ada yang sampai diskon 80 persen, lho!

The Elder Scrolls adalah sebuah waralaba game open world yang sangat populer. Ia menghadirkan gameplay perspektif orang pertama dalam dunia ala Dungeons & Dragons. Sejak pertama rilis pada 1994, ia sudah menarik perhatian dengan detail dunianya yang imersif.

Buat kamu penggemar The Elder Scrolls atau game open world pada umumnya, ini adalah waktu terbaik untuk mendapatkan game The Elder Scrolls. Pasalnya, Bethesda Softworks sedang mengadakan diskon besar-besaran untuk seluruh seri The Elder Scrolls mereka di Steam. Dari yang retro sampai next-gen, berikut ini lima game The Elder Scrolls terbaik yang diskon besar di Steam! Simak artikel ini sampai habis, ya. Siapa tahu ini bisa jadi pertimbangan kamu untuk membeli.

1. The Elder Scrolls V: Skyrim Special Edition (2016)

5 Diskon The Elder Scrolls Terbaik di Steam, Game Open World TerbaikThe Elder Scrolls V: Skyrim Special Edition (dok. Bethesda/The Elder Scrolls V: Skyrim Special Edition)

Gamer sejati pasti sudah tidak asing dengan The Elder Scrolls V: Skyrim. Ia adalah salah satu game open world terbaik dan paling imersif. Game ini ditunjang pula dengan berbagai mod sehingga para gamer tak pernah kehabisan hal baru untuk dilakukan.

The Elder Scrolls V: Skyrim menceritakan Provinsi Skyrim yang dilanda perang saudara. Kamu akan berperan sebagai Dragonborn, sang kesatria naga terakhir yang ditakdirkan untuk membunuh naga jahat, Alduin the World-Eater, dan membawa perdamaian di Skyrim.

Buat kamu yang ingin nostalgia menjelajahi Skyrim yang megah, versi The Elder Scrolls V: Skyrim Special Edition sedang diskon 80 persen. Dari Rp329 ribu, harganya jadi Rp65 ribu saja. Buat kamu yang memiliki perangkat virtual reality (VR), kamu bisa membeli The Elder Scrolls V: Skyrim VR (2017) yang menawarkan petualangan yang lebih imersif. Untuk versi VR, diskonnya sebesar 75 persen dari Rp799 ribu turun jadi Rp199 ribu saja.

2. The Elder Scrolls IV: Oblivion Game of the Year Edition Deluxe (2009)

5 Diskon The Elder Scrolls Terbaik di Steam, Game Open World TerbaikThe Elder Scrolls IV: Oblivion (dok. Bethesda/The Elder Scrolls IV: Oblivion)

The Elder Scrolls IV: Oblivion juga tak kalah populer dari The Elder Scrolls V: Skyrim. Ini game pertama yang mengimplementasikan NPC dengan Radiant AI. Ini membuat dunianya terasa hidup. Berlatar di Provinsi Cyrodiil, game ini menceritakan sang protagonis yang berusaha menggagalkan rencana sekte sesat bernama Mythic Dawn untuk membuka portal ke dunia iblis, Oblivion.

Di Steam, versi The Elder Scrolls IV: Oblivion Game of the Year Edition Deluxe sedang diskon 80 persen. Versi tersebut sudah termasuk ekspansi DLC Knights of the Nine dan Shivering Isles yang menambahkan cerita dan latar lokasi baru untuk dijelajahi. Untuk harganya sendiri, normalnya Rp169 ribu. Namun, karena diskon, harganya menjadi Rp33 ribu saja.

Baca Juga: Tim Bethesda Mainkan Versi Early Build The Elder Scrolls VI

3. The Elder Scrolls III: Morrowind Game of the Year Edition (2002)

5 Diskon The Elder Scrolls Terbaik di Steam, Game Open World TerbaikThe Elder Scrolls III: Morrowind Game of the Year Edition (dok. Bethesda/The Elder Scrolls III: Morrowind Game of the Year Edition)

Jangan terkecoh dengan grafiknya yang sudah ketinggalan zaman. The Elder Scrolls III: Morrowind masih jadi salah satu open world paling kompleks dan menantang sampai saat ini. Game utama ketiga dari waralaba The Elder Scrolls ini berlatar di Provinsi Morrowind, rumah dari pada dark elf. Ia menceritakan sebuah kisah fantasi yang berpusat pada manusia setengah dewa bernama Dagoth Ur yang ingin membebaskan Morrowind dari campur tangan Imperial.

Meski dari segi visual kurang menarik untuk para gamer jaman sekarang, ia masih memiliki cerita dan gameplay seru yang bakal menyita waktu kamu berjam-jam. Tak percaya? Kamu bisa mencobanya sendiri. Kebetulan The Elder Scrolls III: Morrowind Game of the Year Edition sedang diskon 75 persen di Steam. Dari semula Rp135 ribu, harganya kini tinggal Rp33 ribu. Ini murah banget, apalagi versi tersebut sudah termasuk paket ekspansi Bloodmoon dan Tribunal.

4. The Elder Scrolls Online (2014)

5 Diskon The Elder Scrolls Terbaik di Steam, Game Open World TerbaikThe Elder Scrolls Online (dok. Bethesda/The Elder Scrolls Online)

The Elder Scrolls Online atau sering disingkat ESO adalah game unik dari waralaba The Elder Scrolls. Beda dengan game sebelumnya yang fokus pada single-player RPG, game ini adalah MMORPG open world dengan latar Benua Tamriel. Kamu akhirnya bisa bertualang di dunia The Elder Scrolls bersama pemain lain dari seluruh dunia. Game ini masih terus mendapatkan pembaruan dan paket ekspansi secara berkala.

Tidak ada layanan berlangganan bulanan untuk game ini. Kamu bisa bermain secara bebas setelah membelinya. Jika kamu beli sekarang, ada diskon 70 persen untuk game utamanya. Dari harga Rp266 ribu, harganya menjadi Rp79 ribu saja. Game ini cocok untuk dimainkan kala jenuh dengan game single-player yang terasa sepi.

5. The Elder Scrolls Adventures: Redguard (1998)

5 Diskon The Elder Scrolls Terbaik di Steam, Game Open World TerbaikThe Elder Scrolls Adventures: Redguard (dok. Bethesda/The Elder Scrolls Adventures: Redguard)

The Elder Scrolls Adventures: Redguard merupakan spin-off dari seri utama The Elder Scrolls. Beda dengan seri utama yang mengharuskanmu membuat karakter kustom sendiri, Game ini punya karakter utama sendiri bernama Cyrus. Ia adalah seorang Redguard muda yang nekat menjelajahi Pulau Stros M'Kai untuk mencari adiknya yang hilang. 

Meski tidak menawarkan konten masif seperti seri utama, game ini masih menghadirkan peta open world luas. Kamu yang suka bermain game retro pasti bakal puas dengan game ini. Di Steam, The Elder Scrolls Adventures: Redguard sedang diskon 60 persen. Dari Rp79 ribu, harganya kini hanya Rp31 ribu.

Beragam game di atas bakal memberikan kamu puluhan jam bermain yang menyenangkan, apalagi jika diborong dan dimainkan secara maraton. Promo ini berlaku sampai 31 Mei 2024, ya! Jangan lewatkan kesempatan menarik ini. Kapan lagi bakal ada diskon begini? Coba pikirkan dengan baik apakah kamu tertarik untuk membeli. Jadi, game mana yang paling menarik buatmu? Tuliskan di kolom komentar, ya.

Baca Juga: 5 Diskon Game Superhero DC Terbaik di Steam

Mito Rudito Photo Verified Writer Mito Rudito

Seorang guru SD yang hobi menulis tentang apa yang dia sukai

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya