5 Hero Mage Terbaik untuk Push Rank di Mobile Legends 2024

Bisa gendong-gendong di late game

Pada permainan Mobile Legends, terdapat sebuah sistem rank yang memberikan peringkat kepada tiap pemain. Peringkat tersebut dapat memberikan gambaran mengenai kemampuan pemain dalam mengalahkan lawan-lawannya. Peringkat yang lebih tinggi juga akan mendapatkan hadiah yang lebih menarik ketika waktu season telah berakhir.

Jika kamu memainkan peran sebagai mid laner, rekomendasi hero Mobile Legends kali ini cukup layak untuk kamu perhatikan. Terdapat beberapa hero mage yang memiliki skill overpower dan dapat kamu gunakan sebagai hero andalan ketika push rank. Yuk, pelajari deretan hero mage pada daftar ini dan tentukan mana hero favoritmu untuk meraih kemenangan dalam pertandingan rank seru Mobile Legends!

1. Vexana punya skill ultimate unik memanggil Undead Knight

5 Hero Mage Terbaik untuk Push Rank di Mobile Legends 2024tampilan skin Vexana Circus Magician (dok. Moonton/Mobile Legends)

Vexana merupakan salah satu hero mage paling populer dan paling sering masuk pada jajaran hero ban. Hero ini dikenal dengan skill ultimate miliknya yang dapat memanggil sebuah Undead Knight untuk membantunya menyerang. Kemunculan Undead Knight tersebut akan memberikan efek airborne pada area di sekitarnya.

Kengerian Vexana juga terletak pada pasif miliknya yang mampu membuat target dengan mark meledak setelah tereliminasi. Kemampuan ini juga dapat mempermudahnya melakukan clear lane terhadap minion lawan. Meski tidak memiliki skill escape mumpuni, skill satu Vexana memiliki efek unik yang dapat menganggu pergerakan lawan, lho!

Baca Juga: 5 Hero Roamer Terbaik untuk Solo Rank Mobile Legends 2024

2. Nana memiliki skill menyebalkan dengan magic damage tinggi

5 Hero Mage Terbaik untuk Push Rank di Mobile Legends 2024tampilan skin Nana Mecha Baby (dok. Moonton/Mobile Legends)

Nana merupakan hero mage yang memiliki magic damage mematikan yang sangat ditakuti oleh lawan. Hero ini dikenal memiliki skill dua yang mampu mengubah penampilan lawan menjadi Molina serta membatasi penggunaan skill mereka. Hal ini membuat Nana sangat ditakuti bagi hero fighter yang mengandalkan efek lifesteal untuk menyerang lawan.

Hero ini juga memiliki daya serang tinggi yang akan semakin mengerikan sepanjang permainan berlangsung, lho! Kamu tidak perlu khawatir akan serangan mematikan dari hero lawan karena pasif Nana akan membuatnya terhindar dari kematian instan yang mengerikan. Dengan sejumlah kemampuan unik serta daya serang tinggi membuat Nana sangat efektif digunakan baik ketika duel di mid lane maupun team fight.

3. Odette punya jangkauan serangan luas dan mematikan

5 Hero Mage Terbaik untuk Push Rank di Mobile Legends 2024tampilan skin Odette Virgo (dok. Moonton/Mobile Legends)

Odette merupakan hero mage dengan jangkauan skill ultimate cukup luas yang sangat mematikan. Skill ultimate tersebut membuatnya dapat memberikan kerusakan kepada lawan di sekitarnya selama beberapa saat. Kamu dapat melakukan kombinasi serangan dengan hero bertipe CC seperti Khufra dan Tigreal untuk membuat lawan tidak dapat melarikan diri.

Manfaatkan efek unik dari spell flicker untuk dikombinasikan dengan skill ultimate maupun untuk melarikan diri dari serangan lawan. Hero ini dikenal cukup lemah ketika berhadapan dengan assassin sehingga kamu wajib memperhatikan posisi terbaik ketika team fight. Hero ini juga memiliki kombinasi skill yang sederhana sehingga cukup mudah digunakan dan terbukti efektif untuk push rank.

4. Harith punya mobilitas tinggi dan sulit dihentikan

5 Hero Mage Terbaik untuk Push Rank di Mobile Legends 2024tampilan skin Harith Lightborn Inspirer (dok. Moonton/Mobile Legends)

Berbeda dengan deretan hero di atas, Harith merupakan hero mage yang dikenal cukup lincah. Hero ini memiliki skill dua yang membuatnya melakukan dash ke arah tertentu serta akan memperkuat basic attack selanjutnya. Salah satu keunikan Harith yaitu terdapat sejumlah skill dengan efek mengurangi waktu cooldown skill miliknya.

Kamu dapat menggunakan sejumlah item pengurang waktu cooldown untuk memaksimalkan kemampuan miliknya. Skill ultimate Harith akan memanggil sebuah Zaman Force yang dapat memperlambat lawan serta mengurangi waktu cooldown skill satu dan skill dua miliknya. Hero ini juga dikenal mampu menggendong tim ketika waktu permainan telah memasuki late game.

5. Luo Yi punya kombinasi skill penghancur formasi lawan

5 Hero Mage Terbaik untuk Push Rank di Mobile Legends 2024tampilan skin Luo Yi Tenko (dok. Moonton/Mobile Legends)

Luo Yi merupakan hero mage yang memiliki skill ultimate dengan kemampuan unik untuk memindahkan hero rekan tim ke area tertentu. Kamu dapat menggunakan skill ultimate tersebut untuk menjalankan ganking kepada hero lini belakang lawan. Kamu juga dapat menggunakan skill ultimate milik Luo Yi untuk menjalankan strategi split push bersama rekan-rekanmu, lho.

Hal ini membuat Luo Yi memiliki peran yang cukup penting dan mampu mempengaruhi arah kemenangan sesuai letak teleportasi yang kamu tentukan. Kengerian Luo Yi bukan hanya terletak dari skill ultimate miliknya saja, tetapi kombinasi skill satu dan skill dua miliknya cukup meresahkan, lho! Kombinasi yang tepat dari skill tersebut mampu menciptakan efek unik yang menarik lawan ke inti area serangan serta memberikan efek stun selama beberapa saat.

Rekomendasi hero di atas merupakan sejumlah hero mage terbaik yang sangat cocok kamu gunakan sebagai hero andalan push rank. Dengan sejumlah skill unik yang mereka miliki membuat deretan hero Mobile Legends di atas juga cukup populer. Jangan lupa untuk menggunakan hero yang kamu kuasai supaya potensinya dapat kamu maksimalkan, ya!

Baca Juga: 5 Hero Support Terbaik untuk Team Fight di Mobile Legends 2024

Riski Abiyantoro Photo Verified Writer Riski Abiyantoro

Suka main Mobile Legends

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya