Kenapa Google Docs Tidak Bisa Dibuka? Pengguna Komplain di Medsos

Google Docs sempat terindeks Internet Positif

Pada masa modern ini, kita bergantung pada teknologi untuk berbagai kebutuhan, termasuk pekerjaan, pendidikan, dan kolaborasi. Salah satu alat yang sangat populer untuk bekerja secara kolaboratif adalah Google Docs.

Namun, layanan Google Docs sempat tak bisa diakses oleh warga Indonesia selama beberapa waktu. Para pengguna Google Docs kemudian bertanya kenapa Google Docs tidak bisa dibuka sehingga ramai komplain di media sosial.

Disebut kena blokir Kominfo

Beberapa pengguna mengeluhkan layanan Google Docs yang tak bisa digunakan. Saat membuka Google Docs, muncul keterangan "unable to connect" yang menandakan layanan tersebut sedang tak bisa diakses. Beberapa pengguna juga mengunggah tangkapan layar Google Docs yang tak bisa diakses. Dalam tangkapan layar tersebut, terlihat bahwa status Google Docs tak bisa digunakan karena terindeks Internetpositif.

Seperti yang kita tahu, Internetpositif merupakan cara pemerintah untuk memblokir situs-situs atau layanan yang dianggap tak layak tayang. Umumnya digunakan untuk memblokir layanan judi online atau situs pornografi.

Masalahnya, di kasus ini Google Docs bukan jenis layanan yang selayaknya diblokir. Pemblokiran ini justru terlihat aneh mengingat Google Docs juga banyak digunakan masyarakat.

Sudah bisa diakses oleh beberapa pengguna

Menurut pantauan tim IDN Times, layanan Google Docs saat ini terpantau sudah bisa digunakan. Namun, hal tersebut sepertinya tak berlaku bagi semua pengguna. Beberapa pengguna di media sosial masih mengeluh tak bisa membuka Google Docs dan layanan Google work lainnya.

Namun jika kamu masih belum bisa menggunakan layanan Google Docs, VPN jadi opsi. Terpantau para pengguna yang menggunakan VPN bisa mengakses layanan Google Docs dengan lancar. Yang patut diingat, gunakan VPN yang terpercaya, ya. Jangan yang abal-abal.

Demikian jawaban kenapa Google Docs tidak bisa dibuka, semoga bermanfaat!

Baca Juga: 7 Add-ons yang Wajib Dipasang di Google Docs, Makin Produktif

Topik:

  • Fatkhur Rozi
  • Mohamad Aria

Berita Terkini Lainnya