TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Aplikasi Terbaik untuk Baca Buku Digital di Android

Kini kamu tak perlu koleksi banyak buku-buku tebal!

ilustrasi tampilan aplikasi Prestigio Book Reader (dok. Prestigio development team/Prestigio)

Smartphone Android memang sangat canggih dan bisa digunakan untuk banyak aktivitas, termasuk untuk membaca buku. Ya, jika dulu membaca buku harus membeli buku cetaknya, sekarang membaca buku bisa lewat HP dengan cara membeli lalu mengunduh buku digital (e-book). 

Selain lebih praktis, membaca buku di HP atau tablet juga bisa menghemat uang dan tempat. Untuk membaca buku di HP, diperlukan sebuah aplikasi yang disebut e-book reader. Nah, di Play Store sendiri tersedia banyak aplikasi pembaca ebook yang bisa kamu gunakan secara gratis untuk menemani kamu baca buku di saat santai. Cek sederet rekomendasi aplikasi baca buku tersebut lewat artikel ini, ya!

Baca Juga: 5 Aplikasi Alat Musik Terpopuler di Android, Ada Organ Tunggal!

1. Google Play Books 

potret aplikasi Google Play Books (dok. Google LLC/Google Play Books)

Pilihan pertama adalah Google Play Books yang merupakan salah satu toko buku digital terbesar di dunia. Di aplikasi ini kamu bisa membeli ebook dengan harga bervariasi. Selain itu, banyak juga diskon harga buku yang diberikan. 

Setelah melakukan pembayaran, ebook langsung bisa diunduh di perpustakaan virtual kamu. Aplikasi ini cocok bagi kamu yang ingin membeli dan membaca buku-buku populer. Adapun jenis bukunya bervariasi, mulai dari novel, majalah, sampai buku non-fiksi. 

2. Amazon Kindle  

tampilan aplikasi Kindle di Android (dok. Amazon.com/Amazon Kindle)

Amazon Kindle merupakan platform pembelian dan aplikasi pembaca ebook yang sudah lama ada. Koleksi buku yang bisa dibeli maupun yang gratis ada di sini. 

Tampilan Amazon Kindle sudah disesuaikan dengan berbagai perangkat sehingga membuat pengguna nyaman ketika sedang membaca. Terdapat pula tampilan mode gelap yang bisa digunakan untuk malam hari. 

3. AIReader 

ilustrasi tampilan AIReader di HP (dok. Alan.Neverland/AIReader)

AIReader adalah satu dari sekian banyak aplikasi pembaca ebook yang ada di Android. Aplikasi ini sudah cukup lama ada di Play Store yaitu sejak 2013 sehingga kompatibel dengan perangkat Android versi lama. 

Aplikasi ini bisa membaca berbagai format ebook, termasuk EPUB, RTF, MOBI, PRC, dan yang lainnya. Pengguna juga bisa mengubah pengaturan seperti pengguliran otomatis dan juga animasi perpindahan halaman. 

4. ReadEra 

potret aplikasi ReadEra (dok. READERA LLC/ReadEra)

ReadEra merupakan pembaca ebook yang sangat populer di Android, dengan lebih dari 10 juta kali unduhan. Aplikasi ini gratis untuk digunakan dan tidak ada iklan sehingga membuatnya menjadi aplikasi pembaca ebook dengan rating pengguna yang hampir sempurna. 

Aplikasi ini mampu membaca berbagai format ebook, mulai dari PDF, EPUB, WORD, MOBI, FB2, DJVU, TXT, hingga format CHM. Aplikasi ini juga mampu menyortir ebook yang kamu miliki berdasarkan kategori penulis dan genre. 

Baca Juga: 5 Aplikasi Baca Komik Terpopuler di Play Store, Update Terus!

Verified Writer

Hilman Azis

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya