TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Cara Swafoto untuk CPNS 2023 sesuai Ketentuan CASN dan PPPK

Demi sukses bikin akun

ilustrasi menggunakan webcam (pexels.com/Diva Plavalaguna)

Pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2023 resmi dibuka, nih. Untuk melakukan pendaftaran, kamu perlu membuat akun terlebih dahulu di portal SSACN.

Ketika membuat akun, kamu perlu memenuhi cara swafoto untuk CPNS 2023 dan PPPK sesuai ketentuan berlaku. Berikut langkah-langkah yang perlu kamu perhatikan agar proses selfie lancar dan bisa segera buat akun.

Baca Juga: Cara Membeli Materai Online untuk Daftar CPNS 2023, Yuk Cek!

Ketentuan swafoto SSCASN 2023

Foto yang diambil saat swafoto digunakan untuk keperluan kelengkapan identitas. Oleh karena itu, dibutuhkan foto selfie yang jelas dan sesuai dengan ketentuan agar terdeteksi.

Apa saja ketentuan swafoto SSACN 2023? Berikut uraiannya:

  • Menampilkan wajah dengan jelas
  • Format foto potrait dan close up
  • Latar belakang bebas, sebisa mungkin tidak menampilkan objek lain agar tampilan wajahmu jelas, ya
  • Mengenakan pakaian bebas rapi sopan

Selain memperhatikan syaratnya, kamu pun perlu memastikan device mendukung. Di luar itu, lakukan juga persiapan berikut sebelum mengambil gambar, ya.

  • Cek webcam di perangkat. Pastikan sudah aktif dan mendukung untuk mengambil foto dengan jelas. Kamu bisa menggunakan kamera bawaan laptop atau menghubungkannya dengan kamera eksternal
  • Izinkan situs SSCASN mengakses kamera perangkat. Begitu akan selfiewebsite akan menampilkan izin akses di bagian pojok kiri atas. Pastikan klik 'Izinkan' agar kamera terbuka.

Jika sudah siap, maka kamu bisa melanjutkan langkah ke cara swafoto untuk CPNS 2023. 

Baca Juga: Cara Mengaktifkan Kamera pada Pendaftaran SSCASN 2023

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya